in

Para Penakluk Puncak Rinjani

rinjani
Source image : http://wikitravel.org

Hallo sahabat klikmania.

Sebelumnya saya ucapkan trima kasih buat admin.Gani sebastian yang telah mengizinkan saya wara wiri di blognya yang fenomenal ini.

Kali ini, saya akan coba meng eksplor tentang salah satu tempat wisata yang ada di pulau lombok.

Gunung Rinjani terletak di pulau lombok.nusa tenggara barat menjadi gunung tertinggi ke 3 se Indonesia, ketinggiannya sekitar 3.726 m.terletak pada 8,25 derajat LS dan 116,28 BT.

Wisata gunung rinjani telah di canangkan oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah sebagai Taman nasional gunung rinjani yang mempunyai luas sekitar 41,330 ha. Tengah di usulkan untuk perluasannya menjadi 76,000 ha ke arah barat dan timur.

Menjadi daya tarik wisatawan baik nasional maupun mancanegara selain wisata pantainya, menurut data dari pemerintah daerah.tahun 2015 jumlah wisatawan yang menjejakkan kaki di puncak rinjani sekitar 7.000 pendaki.

rinjani
Source image : http://wikitravel.org

Jumlah wisatawan di perkirakan akan meningkat tajam pada tahun 2016, walaupun pada akhir tahun 2015 akses masuk ke puncak rinjani sempat di tutup karna anak gunung rinjani yaitu gunung baru jari memuntahkan debu vulkanik hingga rute penerbangan Bali-lombok di tutup sementara.

Untuk mendaki ke puncak rinjani bisa di tempuh melalui dua jalur dengan menggunakan jasa porter (penunjuk arah).

Jalur senaru bisa di tempuh selama 7-8jam (8 km).sementara jalur sembalun lawang bisa di tempuh selama 8-10jam perjalanan untuk sampai ke areal segare anak.

Danau Segare Anak

Di atas puncak rinjani terdapat kaldera atau kawah gunung merapi, luasnya sekitar 1.100 ha dan berbentuk seperti bulan sabit.bisa juga sebagai tempat memancing ikan.

Danau Segara Anak
Source image from http://indonesia.travel

Biasanya di sekitar pinggiran danau segare anak di gunakan sebagai tempat beristirahat atau berkemah bagi para pendaki pada sore hari menjelang malam. Kemudian pada tengah malam atau menjelang dini hari pendakian di lanjutkan hingga ke puncak rinjani saat matahari terbit.

Menyaksikan keindahan alam sekitar dari puncak rinjani adalah tujuan utama para pendaki, apalagi birunya air Danau segare anak menambah indahnya panorama alam.

Pesona Mistis Di Puncak Rinjani

Seperti gunung gunung merapi lain yang ada di Indonesia di baluti dengan cerita mistis dan angker, begitu juga dengan gunung rinjani.

Sekitar 150 meter dari danau segare anak, terdapat juga hulu sungai kokoq puteq (sungai putih), goa susu, goa manik dan gua payung, goa susu biasanya di gunakan sebagai tempat atau sebagai media bercermin diri dan meditasi.

Di bawah danau segare anak terdapat juga sumber air panas yang mengandung belerang yang di percaya bila mandi atau berendam di dalamnya, bisa menyembuhkan penyakit kulit.

Di gunakan juga sebagai tempat untuk menguji dan memandikan benda benda pusaka seperti keris, tombak, pedang dan sebagainya. Jika benda pusaka tersebut setelah di celupkan ke dalam air panas menjadi lengket, maka bisa di pastikan benda tersebut tidak mempunyai daya supernatural tinggi.

Begitupun sebaliknya jika benda tersebut tetap utuh maka bisa di pastikan benda tersebut memiliki  supernatural yang tinggi.

Jika sahabat senang berpetualang ke alam bebas dan senang berkunjung ke tempat tempat mistis. Maka tempat ini patut untuk anda  kunjungi.

Author Firman Wahyudi

Teruslah belajar dan berusaha untuk mengetahui hal hal yang baru /
Temukan saya di Google+

Komentar

Tulis Komentar
  1. Klik mania ganti theme, sensasinya lebih seperti website jasa, tapi kalo ini lebih baik, saya tetep ngikut aja mas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0