in , ,

Review Yufid Store – Toko Online Islami yang Kreatif

Review Yufid Store

Review Yufid Store – Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh. Berbicara mengenai toko online atau hal-yal yang berkaitan dengan internet mungkin akan menjadi panjang lebar, mengingat semakin kesini, teknologi semakin diperbarui dan semakin bertambah banyak.

Begitu juga dengan konsep bisnis sekarang, yaitu orang-orang yang biasa berjualan di pasar, sekarang dapat berjualan di seluruh negeri melalui internet dan “produk turunannya” yaitu toko online. Kita mungkin semua sudah tau akan mudahnya membuat toko online, kamu tinggal membeli domain dan juga hosting, kemudian siapkan theme khusus toko online, dan bisa langsung kamu deploy, semua itu seakan-akan tinggal klik-klik saja.

Kemudian kamu bisa masukkan semua produk-produk kamu di toko online kamu. Semua orang dapat memanfaatkan teknologi ini, namun ingat, walau semua orang dapat memanfaatkan teknologi toko online ini, bukan berarti orang-orang yang memiliki produk ilegal atau produk yang sudah diharamkan bisa untuk dijual di toko online ya, bukan hanya kena “ciduk”, nanti juga dapat dosa.

Nah, tak disangka, para kaum Muslimin juga memanfaatkan teknologi toko online ini untuk mencari nafkah, sebut saja Yufid Store. Toko online tersebut merupakan toko online milik perusahaan atau organisasi non-profit yang bernama Yufid Inc.

Dan tentunya produk-produk yang ditampilkan di toko online Yufid Store ini sangat banyak, serta memiliki tema berupa Islam. Dan pada kesempatan kali ini, penulis mencoba untuk melakukan review kepada Yufid Store yang semoga saja dapat membuat para pembaca Muslim menjadi tertarik untuk membeli berbagai macam hal di Yufid Store.

Baca : 12 situs Toko Online Terbaik dan Populer di Tahun 2016

Memulai Review Yufid Store Pada Bagian Websitenya

Seperti biasa, penulis akan melakukan review Yufid Store (store.yufid.com) dengan pertama kali pada bagian websitenya. Kenapa demikian? Entahlah, karena mungkin bagian website ini merupakan bagian yang memang penting untuk sebuah toko online, karena kebanyakan toko online sekarang kan memanfaatkan media website untuk memasarkan produknya, maka dari itulah saya sebagai penulis pertama-tama akan melakukan review Yufid Store pada bagian websitenya.

Review Yufid Store

Menurut saya sendiri, tampilan toko online Yufid Store ini sangat elegan dan juga simpel. Bukan hanya itu, “rasa” clean dan minimalis juga turut hadir dalam tampilan website Yufid Store ini.

Berbagai informasi juga sudah ditampilkan di halaman depan Yufid Store apalagi penempatannya berada di bagian atas atau bagian header sehingga para pengunjung website Yufid Store tersebut tau apa yang harus dia lakukan sesudah tertarik dengan salah satu produk Yufid Store.

Informasi tersebut berupa:

  1. Fitur chat online serta pin BBM,
  2. informasi jam operasional toko,
  3. nomor telfon Customer Support,
  4. tombol share ke media sosial,
  5. fitur search

Ada pula pada bagian navbar atau pada bagian menu yang berada paling atas, kamu bisa menemukan 3 buah menu yang menurut saya sangat bagus, yakni Cara Membayar, Cara Membeli, dan Cara Pengiriman. Ketiga informasi tersebut tentunya mungkin dapat mewakili seluruh kegiatan para pembeli.

Review Yufid StoreKemudian pada bagian navbar yang kedua ini agak banyak menu-nya. Disitu kamu dapat melihat adanya beberapa menu yang juga seperti menggambarkan berbagai macam produk dari Yufid Store.

Review Yufid StoreAda pula beberapa produk yang di “featured” oleh Yufid Store, yakni pada bagian bawah dari menu 2, disitu ada 4 buah produk  yang setiap gambar dari ke-4 bagian tersebtu selalu berganti-ganti, jadi seperti slider. Produk tersebut merupakan produk best seller milik Yufid Store.

Review Yufid StoreDari yang penulis tau, produk-produk yang best seller di Yufid Store itu kebanyakan adalah buku.

Produk-Produk yang Dijual di Yufid Store

Ada banyak kategori produk di Yufid Store, nah berikut ini adalah beberapa produk yang disajikan oleh Yufid Store kepada para calon customernya.

  1. Buku (termasuk Al-Qur’an, buku sejarah Islam, biografi, dll),
  2. DVD,
  3. pakaian,
  4. jaket,
  5. tas,
  6. alat masak,
  7. herbal,
  8. dan lain-lain.

Agak terbilang unik memang, karena mungkin dapalam persepsi atau dalam pemikiran orang banyak, yang namanya toko Islami mungkin hanya menyediakan berbagai macam produk-produk berupa buku ataupun sarung atau baju koko (pakaian), namun di Yufid Store juga ternyata menjual tas, alat masak, dan juga herbal.

Dan uniknya lagi ternyata Yufid Store menjual berbagai macam aksesoris komputer, dari yang saya lihat Yufid Store baru menjual Haddisk external, Flashdisk, dan memory card.

Namun ada yang unik dari ketiga produk tersebut (Harddisk, Flashdisk, dan memory card), yakni ketiga produk tersebut ternyata sudah memiliki isinya.

Ya, ketiga produk tersebut sudah di isi oleh pihak Yufid Store dengan konten-konten Islami. Dan berikut ini akan saya ulas ketiga produk unik tersebut.

a. Harddisk Islami di Yufid Store

Review Yufid StoreSebuah harddisk external portable yang dijual di Yufid Store yang tentu kamu dapat melihat didalamnya berisi berbagai macam konten Islami. Konten Islami tersebut diantaranya ialah:

  1. Video Islam
  2. Audio Kajian
  3. Audio Qur’an (atau mungkin bisa disebut dengan Murrotal)
  4. Ebook

Walau hanya ada 4 konten didalamnya, namun di satu kontennya terdapat banyak kajian-kajian yang sangat membuat kamu menjadi lebih mengenal Islam dan mempelajarinya, Insya Allah.

Dan pada bagian ini kita juga akan melakukan review pada setiap konten yang ada pada harddisk external ini.

> Video Islam

Pada konten video Islam, kamu dapat menemukan banyak kategori kajian-kajian dan juga banyak pemateri-pemateri (atau mungkin bisa juga disebut sebagai Ustadz).

Dan berikut ini adalah beberapa kategori kajian yang ada di konten Video Islam.

  1. Cara sholat,
  2. ceramah pendek,
  3. dapur Yufid,
  4. edukasi,
  5. Essay movie,
  6. Kajian umum,
  7. Khutbah Jumat,
  8. Murrotal,
  9. seminar,
  10. fikih anak,
  11. fikih Islam,
  12. fikih keluarga,
  13. ramadhan

Sedangkan untuk pemateri atau para Ustadz yang menyampaikan kajian juga sangat banyak, mungkin terhitung ada ratusan, nah kamu bisa melihat para pemateri atau para Ustadz-nya di link berikut ini: https://store.yufid.com/jual/harddisk-eksternal-portable-yufid-volume-1/.

> Audio Kajian

Ada juga audio kajian yang ada di harddisk ini. Dari informasi yang didapat oleh penulis, tercatat ada lebih dari 9.000 berkas kajian yang temanya juga beragam dan pokok pembahasannya pun demikian. Format dari audio kajian tersebut adalah MP3. Pemateri atau ulama yang menyampaikannya pun adalah ulama Ahlus Sunnah yang terpercaya dan ilmunya sudah tak diragukan lagi.

> Audio Qur’an

Audio Qur’an ini mungkin bisa juga disebut dengan Murrotal. Nah pada bagian audio Qur’an ini mempunyai banyak konten didalamnya, mungkin dari juz 1 sampai juz 30 ada semua. Bukan hanya itu saja teman, ternyata juga banyak qori atau para pembaca Al-Qur’an yang audionya ada di dalam harddisk ini. Sehingga kamu dapat memilih sendiri mana qori atau pembaca Qur’an yang kamu sukai. Mulai dari Mishari Rasyid, Muhammad Thaha, Sa’ad Al-Ghamidi, dan yang lain sebagainya.

Bahkan uniknya, ada juga beberapa konten murrotal yang disertai dengan terjemahan Indonesianya, namun hanya ada 5 qari saja, yakni: Sa’at Al-Gomidy, Abdullah Al Matrud, Misyari Rashid, Abdurrahman As Sudais, Hani Ar Rifa’i.

> E-Book

Dan yang terakhir adalah E-Book. Dalam kategori Ebook ini terdapat kumpulan buku dan juga majalan dalam bentuk digital dan formatnya adalah PDF. Ada pula majalah dari Pengusaha Muslim yang bernama E-Magz dari edisi perdana sampai edisi 38. Ada juga kumpulan artikel dari Konsultasi Syariah dan berbagai macam konten yang lain dalam ebook Yufid.

Berikut ini beberapa gambar dari harddisk external tersebut.

Review Yufid Store

Review Yufid Store

b. Flashdisk Islami Yufid Store

Review Yufid Store berlanjut pada salah satu produk uniknya yang bernama Flashdisk. Layaknya sinetron, flashdisk ini juga diproduksi beberapa seri atau tipe. Kenapa begitu? Mungkin karena di dalam flashdisk ini terdapat banyak sekali video-video ceramah yang mempunyai resolusi tinggi serta jumlahnya yang banyak, sehingga tidak mungkin apabila seluruh video yang diproduksi oleh Yufid bisa ditampung di dalam satu flashdisk.

Apalagi di setiap harinya Yufid memungkinkan memproduksi banyak video, sehingga wajar saja apabila produksi flashdisk ini dibagi menjadi beberapa volume.

Dan dari yang saya lihat, untuk satu volumenya terdapat sekitar 180 lebih video (itu di volume ke-6). Nah pada bagian ini kita akan melakukan review Yufid Store pada bagian berbagai flashdisknya.

  1. Flashdisk Vol. 1 = Untuk flashdisk volume satu ini terdapat setidaknya 115 video ceramah agama dengan kualitas yang bagus.
  2. Flashdisk Vol. 2 = Untuk flashdisk volume yang kedua ini videonya diperbanyak 5 video, sehingga total video di dalam flashdisk volume 2 ini adalah 120 video yang mungkin dengan kualitas yang bagus juga. Dan hebatnya, flashdisk volume 2 ini menjadi best seller, yakni terjual sebanyak 250 pcs dalam kurang lebih 3 bulan.
  3. Flashdisk Vol. 3 = Untuk flashdisk volume ketiga ini mempunyai jumlah video 135. Jadi dibandingkan dengan di volume yang ke-2 ada tambahan sekitar 15 video.
  4. Flashdisk Vol. 4 = Kualitas HD pun sudah ada diaplikasikan pada volume yang ke-4 ini. Jumlah video yang ada di flashdisk volume yang ke-4 ini adalah 170 video, jadi dibandingkan dengan volume 3 selisihnya adalah 35 video.
  5. Flashdisk Vol 5 = Di volume yang ke-5 ini mempunyai jumlah video 179 video. Dan di setiap video di volume yang ke-5 ini pun mempunyai kaulitas yang HD.
  6. Flashdisk Vol 6 = Di volume yang ke enam ini memiliki jumlah sebanyak 185 video. Dan juga di setiap video tersebut mempunyai kualitas video HD (High Definition).

Review Yufid Store

Sebenarnya ada juga flashdisk-flashdisk yang lain (mungkin flashdisk yang paling terbaru), namun tentunya tidak bisa saya tulis semuanya. Lalu berapa harga dari flashdisk ini? Kira-kira dari yang saya tau harga flashdisk ini adalah sekitar 350 ribu rupiah.

c. Memory Card

Sekarang kita akan membahas tentang memory card yang dijual oleh Yufid Store. Mungkin teman-teman sekalian sudah bisa menebak apa isi dari memory card ini. Ya, isi dari memory card ini adalah kumpulan audio kajian Islami yang dapat membuat kamu lebih memperdalam tentang Islam, Insya Allah.

Lalu berapa jumlah berkas audio kajian yang ada di dalam memory card ini? Jumlah dari audio kajian yang ada di dalam memory card ini adalah sekitar 500 berkas. Jadi menurut saya jmlah 500 itu sudah sangat banyak. Format dari setiap kajian di dalam memory card ini adalah .MP3.

Nah ternyata bukan hanya memory card saja yang nantinya kamu dapat, kamu juga nanti akan mendapatkan adapternya sekaligus, sehingga hal ini memungkinkan kamu dapat memutar audio kajiannya di laptop atau komputer milikmu.

Oiya sebagai informasi, ternyata audio di Yufid Store ini merupakan audio dari berbagai macam video di produk flashdisk Yufid dari volume ke-1 sampai volume ke-4, dan juga berbagai macam murrotal Al-Qur’an.

Murrotal Al-Qur’an yang ada di memory card ini diantaranya adalah:

  1. Murrotal Al-Qur’an 30 Juz (tentunya dengan terjamahan Bahasa Indonesia), qarinya adalah Syaikh Abdurrahman As-Sudais, Syaikh Misyari Rasyid, Syaikh Sa’ad Al Gomidy
  2. Murrotal dengan para qari anak kecil, yakni Ahmad Saud, Muhammad Thaha.

Size atau ukuran dari memory card ini adalah 16 GB.

Testimonial Yufid Store yang Banyak

Review Yufid Store selanjutnya adalah pada bagian testimonial yang ada pada website Yufid Store (bisa kamu lihat pada tautan berikut: https://store.yufid.com/testimonials/).

Kita tentunya mungkin sudah tau bahwa testimonial merupakan suatu komponen yang penting dalam membangun sebuah toko online, karena sebuah testimonial dapat membuat para calon pelanggan menjadi tambah percaya dengan kita.

Mendapatkan kepercayaan dari para pelanggan menurut saya agak sulit, namun ternyata Yufid Store mampu mendapatkan kepercayaan dari para pelanggannya melalui testimonial yang menurut saya sangat banyak, inilah mengapa review Yufid Store ini ada.

Entahlah pastinya ada berapa jumlah testimonial yang sudah dilontarkan oleh para pelanggan Yufid Store di websitenya, namun yang pasti, testimonial yang terdapat pada Yufid Store ini sangatlah banyak sehingga tentunya kamu tidak usah khawatir akan tertipu oleh Yufid Store.

Alhamdulillah Barangnya smpi tujuan dgn selamat, semoga bermanfaat bagi kami…

Luqman

Begitulah yang dikatakan oleh salah satu pelanggan Yufid Store yakni Luqman di halaman testimonial di websitenya Yufid Store. Dan tentunya kamu dapat menjumpai berbagai testimonial yang lain di Yufid Store di link berikut ini: https://store.yufid.com/testimonials/.

“Kok Saya Masih Kurang Percaya Dengan Yufid Store Ya?”

Nah mungkin kata-kata tersebut ada di dalam hati kamu. Tenang para pembaca, selain testimonial yang terbilang cukup banyak, ternyata Yufid Store ini sudah lama ada, dari informasi yang saya dapat yakni pada bagian footer (bagian paling akhir dari website) di website Yufid Store, ternyata ada tulisan copyright 2013.

Ya, dapat kita simpulkan, kemungkinan besar Yufid Store sudah ada sejak tahun 2013 sampai sekarang. Kita main logika saja, ketika ada toko online yang “lahir” pada tahun 2000, kemudian sepanjang tahun toko online tersebut selalu menipu, pastinya kemungkinan besar toko online tersebut akan tutup secara cepat dalam waktu kurang dari satu bulan (mungkin), maka inilah bukti kedua mengapa kamu tidak perlu khawatir kepada Yufid Store karena Yufid Store pasti terpercaya dan selalu memberikan produk yang bagus, Insya Allah.

“Kapan Yufid Store Buka?”

Seperti pada screenshot diatas, bahwa Yufid Store ini buka setiap hari Senin sampai Jum’at pada jam 8 pagi sampai dengan 5 sore. Jadi wajar kalau hari ini (Sabtu) live chat di Yufid Store offline.

“Saya Ingin Bekerja Sama Dengan Yufid Store, Bagaimana Caranya?”

Review Yufid Store bukan hanya sampai disini, saya juga akan memberitahukan bahwa ternyata Yufid Store membuka peluang bisnis untuk kamu yang ingin bekerja sama dengan pihak Yufid Store.

Apabila kamu perhatikan pada homepage Yufid Store (http://store.yufid.com) maka kamu akan melihat menu yang bertuliskan “Agen Yufid”.

Kamu bisa lihat halaman Agen Yufid tersebut pada tautan berikut ini: https://store.yufid.com/agen-yufid-store/. Kamu bisa membaca petunjuk untuk menjadi agen Yufid Store, mudah kok, kamu hanya perlu mendaftar sebagai agen mereka (untuk durasi satu tahun) yakni sekitar 750 ribu rupiah, sedangkan awal belanja adalah Rp1.000.000.

Nah nantinya kamu akan mendapatkan banner atau X-banner, Insya Allah. Kamu bisa berjualan secara offline maupun online, artinya kamu dapat berjualan tanpa ada toko fisik.

Baca juga : Toko Onlinemu Sepi? Nih Cobain Cara Menaikkan Omset Dari Toko Online

Penutup

Nah bagaimana menurut kamu tentang Yufid Store ini? Akhirnya review Yufid Store berakhir sampai disini. Ya, memang perkembangan toko online atau e-commerce di Indonesia ini cukup pesat, sehingga membuat orang-orang semakin banyak tertarik untuk membuka online shop mereka, termasuk Yufid Store ini.

Namun bagus juga ada toko online yang menjual berbagai macam keperluan agama seperti buku, baju koko, gamis, dan yang lain sebagainya. Mungkin kamu bisa meniru sepak terjang Yufid Store ini?

Baik, demikian review Yufid Store ini yang bisa saya sampaikan, apabila ada kesalahan kata atau kata-kata yang membuat kamu tersinggung mohon dimaafkan, sekian dan terima kasih. Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Author Abdullah

Hanya seorang muslim biasa.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0