in

Berlibur Akhir Pekan? 5 Tempat Wisata di Jawa Barat ini Bisa Jadi Destinasi yang Menyenangkan

Wisata di Jawa Barat

Wisata di Jawa Barat  – Jawa Barat merupakan salah satu provinsi yang ada di Indonesia dan menyuguhkan wisata alam yang indah-indah pastinya. Lokasi yang strategis dan memiliki luas sekitar 13.659 mi² ini beribukota di Bandung. Pariwisata yang paling terkenal di Provinsi Jawa Barat ini yakni Puncak Bogor. Ya memang Puncak Bogor menyuguhkan alam yang sangat indah dan jarang dijumpai di Indonesia.

Tetapi apakah anda tahu sesungguhnya Jawa Barat memiliki banyak potensi alam yang banyak dan indah. Mulai dari sungai, telaga hingga pantainya menyuguhkan sensasi tersendiri bagi para travelers.

Jadi sangat cocok sekali untuk dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun wisatawan asing yang datang ke Jawa Barat. Banyak orang dari Jakarta yang sering berlibur dan menikmati wisata di Jawa Barat pada musim liburan dikarenakan lokasi Provinsi Jawa Barat yang strategis dan dekat dengan DKI Jakarta.

Ngomongin soal tempat wisata, pastinya ada tempat wisata yang sering sekali dikunjungi oleh wisatawan dan ada juga yang belum banyak mengetahui lokasi tempat wisata tersebut dikarenakan kurangnya promosi dari wisata tersebut. Dan kini kami paparkan wisata di Jawa Barat memiliki keindahan luar biasa untuk mengisi waktu libur akhir tahun anda.

Wisata di Jawa Barat Yang paling banyak dikunjungi

1. Curug Cikaso

 

Wisata di Jawa Barat
Sumber : http://wisatasenibudaya.com

Curug (dalam bahasa Indonesia disebut air terjun ) Cikaso berada di Sukabumi. Tepatnya Kampung Ciniti, Desa Cibitung, Kecamatan Surade Kabupaten Sukabumi Provinsi Jawa Barat.

Jarak tempuhnya sendiri bisa mencapai 1,5 jam dari kota Sukabumi. Cikaso berada di kawasan Ujung Genteng. Cikaso merupakan sebuah nama sungai yang mengalir dari Sukabumi Utara hingga menuju ke muaranya yang berada di Pantai Selatan di Sukabumi Selatan.

Air terjun yang turun sungguh sangat indah dan menawan, cocok sekali bagi anda yang suka travelling dan suka fotografi pastinya. Air terjun ini juga membentuk sebuah danau kecil yang sangat nyaman untuk mandi dan berenang.

Tetapi anda harus hati-hati pastinya karena memiliki kedalaman yang cukup dalam bagi pemula. Jika anda tidak bisa berenang, disediakan juga pelampung untuk menikmati kesegaran air Curug Cikaso. Fasilitas yang diberikan dari pihak pengelola juga cukup baik diantaranya watung makan, kios, tempat mandi dan tempat.

Curug Cikaso memiliki tiga titik air terjun yang bersebelahan dan satunya agak tertutup tebing. Mulai dari kiri bernama Curug Asepan, Curug Meong, dan Curug Aki. Ketiganya memiliki ketinggian sekitar 80 meter. Di Kawasan Ujung Genteng banyak terdapat Curug yang indah lainnya seperti Curug Luhur, Curug Cigansa dan lain sebagainya.

Cikaso merupakan wisata di Jawa Barat yang bisa digunakan untuk arung jeram karena lintasannya yang menantang dan sisi-sisi sungai nya juga memiliki pemandangan yang sangat indah. Lebar sungainya sendiri bervariasi mulai dari 50 – 100 m. Tetapi arung jeram sangat jarang sekali untuk dilakukan.

Biaya masuk Wisata Air terjun Curug Cikaso

Biaya masuk ke area Air terjun Curug Cikaso ini sekitar Rp. 3.000,- per orang. Perjalanan menuju Curug Cikaso  sulit untuk diakses karena letaknya di area hutan Sukabumi. Anda harus berjalan kaki yang jaraknya cukup jauh untuk mencapai Curug Cikaso.

Bagi anda yang tidak suka berjalan kaki, disediakan perahu oleh masyarakat untuk menyusuri Sungai Cikaso. Harga untuk menyewa perahu tersebut sekitar Rp. 75.000,- hingga Rp. 90.000,- untuk sepuluh hingga tiga belas orang.

Setelah naik perahu, kita melanjutkan perjalanan sekitar 10o meter untuk menuju wisata di Jawa Barat yaitu Curug Cikaso yang menawarkan keindahan yang sangat luar biasa.

2. Pantai Batu Hiu

Wisata di Jawa Barat
Pantai hiu via http://tekooo.com

Pantai Batu Hiu bukan berarti banyak hiu yang berada di pantai tersebut. Disini terdapat batu yang besar menyerupai ikan hiu sedangkan namanya sendiri berasal dari cerit rakyat yang turun-temurun. Secara ilmiah / ilmu pengetahuan, ini bisa terjadi dikarenakan oleh bukti karang yang sering tergerus oleh ombak laut. Dan kebetulan batu tersebut membentuk mirip ikan hiu.

Pantai Batu Hiu merupakan wisata di Jawa Barat yang menyuguhkan pemandangan dengan ombak laut yang bergelombang nan indah. Lokasinya sangat strategis yakni dekat dengan Pangandaran lebih tepatnya di Desa Ciliang, Kecamatan Parigi, kurang lebih 14 km dari Pangandaran ke arah Selatan.

Tempat ini dihiasi oleh pohon Pandang Wong yang menyebabkan lokasi ini sangat cocok untuk bersantai dan untuk melihat sunset. Pantai ini juga sering disebut Tanah Lotnya Jawa Barat karena memiliki kemiripan dengan yang ada di Bali. Di atas bukit disekitar pantai, anda bisa menikmati segarnya udara laut dan melihat hamparan air yang sangat banyak.

Pintu masuk disini sangat unik yaitu berbentuk kepala Hiu dan membuat seolah-olah pengunjung yang datang seperti berada di rahang tersebut. Selain pantai, di Batu Hiu juga terdapat penangkaran penyu yang dikekola oleh pihak KPBL Batu Hiu. Tidak dipungut biaya untuk melihat penangkaran penyu ini, tetapi disediakan kotak donasi bagi seseorang yang ingin mendukung dan mendonasikan uangnya untuk aktivitas tersebut.

Pengunjung dapat memberi makan penyu dan jika beruntung anda dapat melihat anak penyu yang dilepas di lautan dan kita dapat mengantarkannya. Untuk harga tiket bervariasi mulai dari Rp 7.500,- ( pejalan kaki ) sampai Rp. 172.000,-  ( bus besar).

Tetapi sayangnya, lokasi ini juga jauh dari perkotaan sehingga kebanyakan wisatawan yang datang adalah wisatawan lokal dari Jawa Barat. Biasanya tempat ini ramai dihari libur nasional, week-end, libur akhir tahun.

3. Green Canyon

Wisata di Jawa Barat
Sumber : http://www.visitpangandaran.id

Green Canyon ini merupakan wisata di Jawa Barat yang paling di gemari yang berada di Desa Kertayasa, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Ciamis kurang lebih 31 km dari kota Pangandaran. Warga sekitar sering menyebut Green Canyon dengan sebutan Cukang Taneuh.

Air sungai yang jernih kehijauan, suara air yang jatuh bergemericik, lumut yang indah berada di tebing serta pohon-pohon hijau yang menjulang tinggi yang menjadikan lokasi ini punya pemandangan yang menawan dan masih alami.

Akses menuju Green Canyon cukup rumit yakni dengan menggunakan perahu kayu dengan menempuh waktu sekitar 30-45 menit. Tarif per orangnya sendiri sekitar Rp 75.000,- dengan daya tampung maksimal 5 orang per perahu.

Selama anda menaiki perahu tersebut, ada tempat yang memungkinkan anda berenang dan melihat ikan-ikan secara langsung karena air disini sangat jernih. Terkadang ada juga satwa yang berada di sekitar sungai dan air terjun yang turun dari tebing.

Jangan lupa untuk menyiapkan kamera anda untuk menjepret keindahan yang  luar biasa disekitar sungai tersebut karena sangat jarang anda temukan di tempat wisata manapun. Disini juga terdapat goa dengan stalaktit dan stalagmit yang meneteskan air.

Paket yang biasanya ditawarkan dan disukai oleh para wisatawan yakni body rafting yang berharga sekitar Rp 150.000,- sampai Rp 250.000,- . Body rafting meliputi rafting, berenang, melompat dari tebing yang tingginya 5 meter, dan juga trekking.

Hal yang harus anda perhatikan ketika datang ke Green Canyon

  • Jangan lupa membawa baju ganti karena wisata ini berhubungan dengan air
  • Jangan lupa membawa pelindung barang bawaan anda khusunya elektronik
  • Gunakan sandal gunung atau alas kaki yang tahan terhadap batu licin
  • Jangan lupa membawa bekal makanan dan minuman karena ketika sudah berada di wahananya tidak ada penjual. Penjual biasanya berada di pintu masuk saja
  • Jangan Nyampah ( buang sampah sembarangan ) agar kelak anak cucu kita tetap bisa menikmati keindahan Green Canyon ini.

4. Terminal Wisata Grafika Cikole Lembang

Wisata di Jawa Barat
Sumber : http://grafikacikole.com

Salah satu wisata di Jawa Barat ini memiliki panorama yang indah dan banyak para wisatawan lokal maupun asing yang datang kesini. Berada di kaki gunung Lembang. Lebih tepatnya di Jln.Raya Tangkuban Perahu Km 8, Desa Cikole, Kecamatan Lembang,Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Grafika Cikole merupakan wisata di Jawa barat yang berupa area istirahat dan restoran yang dipadukan dengan perbukitan yang memiliki luas 9 hektar dan berada di ketinggian 1.400 meter di atas permukaan air laut. Selain itu tempat wisata ini dikelilingi hutan pinus yang lebat dan alami. Suhu di daerah ini sangat sejuk, pada siang hari memiliki suhu 20°C dan pada malam hari memiliki suhu sekitar 5°C.

Grafika Cikole Lembang selalu dipadati oleh wisatawan domestik maupun asing karena tempat ini memiliki lokasi yang idanh. Disini tedapat fasilitas outbound, serta penginapan hotel, pndok wisata dan camping ground disertai dengan restoran yang menyediakan makanan dengan cita rasa yang enak.

Makanan yang ditawarkan yakni makanan khas sunda, paket kambing guling, chinese food serta masakan seafood. Minuman disini juga menawarkan minuman tradisional diantaranya Bandrek dan Bajigur. Selain itu, jajanan tradisional pun juga terdapat disini salah satunya yakni Colenak

Wisata Permainan Grafika Cikole Lembang

  • Classified Outbound Dewasa : Outbound yang diperuntukkan untuk  orang dewasa dan biasanya digunakan oleh perusahaan / instansi. Minimum perserta yang mengikutinya yakni 20 orang.
  • Classified Outbound Sekolah : Outbound yang diperuntukkan untuk siswa dan siswi sekolah untuk menjalin kerjasama dan dapat meningkatkan rasa sosial dalam diri mereka.
  • Classified Outbound Anak : Outbound yang diperuntukkan untuk kanak-kanak serta maksimal untuk anak SD. Bertujuna untuk mengetahui karakter dari anak dan melatih adaptasi dengan lingkungan sekitar.
  • Reguler Outbound : Outbound / permainan yang dilakukan sendiri, bersama keluarga dan teman yang tidak ingin memilih paket diatas. Ada banyak pilihan permainan yakni  Flying fox,paintball,jaring laba-laba, jembatan tali dua,turun tebing,motor ATV, berkuda dan masih banyak yang lainnya.

Wisata di Jawa Barat yang satu ini ada beberapa restoran diantaranya :

Wisata di Jawa Barat

Restoran Sunda Buana :

  • Restoran ini menawarkan soto bandung, karedok, nila bakar, sayur lodeh dan lain sebagainya. Tempatnya berada di gerbang masuk wisata grafika cikole lembang. Anda bisa makan disana secara prasmanan maupun dibungkus box.

Restoran Sangkuriang :

  • Restoran ini menyediakan alat musik tradisonal angklung dan tari Jaipong.  Disini lebih mengambil tema khas Bali. Suasana yang indah dan cahaya lampu lampion menerangi malam hari anda ketika berada disana. Makanan disini menawarkan seafood dan chinese Food.

Pendopo Hutan :

  • Restoran yang menawarkan makanan khas Sunda dan berada di alam terbuka. Disini anda disediakan tempat untuk bernyanyi dan menari.

Aula Bambu :

  • Restoran yang memiliki model minimalis dan tradisional khas jawa barat. Restoran ini juga menawarkan prasmanan dan harganya dapat dinego dengan syarat dan ketentuan tertentu.

Saung Lesehan :

  • Restoran ini dan bebentuk saung dan menyediakan makanan khas parahyangan atau menu lainnya. Fasilitas disini yang disediakan cukup komplit mulai dari wastafel dan toilet

5. Pantai Pangandaran

Wisata di Jawa Barat

Pantai Pangandaran merupakan wisata di jawa barat yang berada di kabupaten Ciamis dan terletak di sebelah tenggara Jawa Barat dan jaraknya kurang lebih 92 km dari selatan Kota Ciamis. Lebih tepatnya ada di desa Pananjung, Kecamatan Pangandaran, Jawa Barat.

Tidak kalah dengan Pantai yang ada di Gunungkidul, Yogyakarta disini menawarkan pemandangan yang indah dan menawan. Salah satunya anda dapat meihat sunrise dan sunset dari satu tempat yang sama. Disini anda akan melihat hamparan pasir putih dan air yang jernih dan cocok untuk berenang dipinggir pantai.

Di Pangandaran anda juga bisa bersepeda dan ada tempat persewaan sepeda di sekitar pantai sambil menikmati udara yang segar. Selain itu, anda juga bisa naik perahu, mancing, bermain jetski dan lain sebagainya. Ada upacara tradisional yang biasanya terdapat dipantai Pangandaran yakni Hajat laut. Ini dilakukan oleh nelayan di Pangandaran sebagai rasa syukur terhadap Tuhan Yang Maha Esa atas apa yang telah diberikannya.

Fasilitas yang diberikan Pangandaran

Diantaranya lahan parkir luas, penginapan, pelayanan pos, buper, sepeda, parasailing, jetski, dan ada penjaga pantai. Tiket masuknya bervariasi dari yang paling murah seharga Rp 3.000,- per orang (bagi pejalan kaki) dan paling mahal Rp.169.000,- ( Bus Besar)

Referensi lain : Tempat Wisata di Karanganyar, Pesona Alam Perbatasan Jawa tengah

Itulah sedikit tentang Wisata di Jawa Barat yang memiliki keindahan luar biasa. Sebaiknya siapkan kesehatan anda dan kendaraan anda ketika ingin berpergian ke tempat wisata. Semoga libur akhir tahun anda menyenangkan dan jangan lupa “NO NYAMPAH” .

Author andryan19

Nama saya Andryan Sulistyo dan saya masih duduk di kelas 12. Hobi saya yakni Futsal dan Basket

Komentar

Tulis Komentar
  1. Pengen banget ke pantai batu hiu udah berapa liburan ke pangandaran belum sempet ke batu hiu moga bisa kesampaian

  2. murah juga ya biasa masuk ke curug cikaso, hanya 3rb per orang. Btw, di sekitar curug ada tempat penginapan dgn harga murah ??

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0