in ,

3 Alasan untuk Mulai Belajar Tentang Perdagangan Forex

perdagangan forex

Pasar pertukaran mata uang asing atau populer dengan nama Forex (foreign exchange), adalah pasar yang paling banyak dikerumuni investor. Dengan transaksi yang sangat besar, likuiditas dari pasar ini sangat tinggi sehingga faktor resiko dan keuntungan bisa meningkat berkali-kali lipat dibandingkan pasar keuangan lainnya.

Belum lagi jika kita berbicara tentang leverage atau penggunaan modal dari broker dengan perhitungan rasio. Kamu bisa meningkatkan faktor keuntungan dan resiko lebih jauh lagi.

Apalagi dalam beberapa tahun terakhir, perdagangan forex bisa menjadi sangat mudah, dengan persyaratan yang sangat ringkas. Berikut tiga alasan untuk mulai belajar tentang perdagangan forex sebelum kamu terlambat.

Perdagangan Forex Tersedia 24 Jam Sehari

Saham hanya diperdagangkan dalam pasar perdagangan saham. Walaupun ada eSmart yang bisa kamu gunakan untuk transaksi di rumah, tetap saja pasar saham hanya bisa dipakai transaksi dalam jam kerja normal, dimana antara pukul 9 pagi sampai 5 sore.

Bersama perdagangan forex, prinsip waktu transaksinya berbeda. Selama 6 hari dalam seminggu kamu bisa menukar pasangan mata uang secara bebas. Jadi waktu kerja sebagai trader tidak dibatasi oleh waktu.

Secara teori, kamu bisa bertransaksi dalam 24 jam sehari. Kamu bisa melakukan ini di pagi hari buta sebelum berangkat kerja, atau di malam hari setelah pulang dari kantor. Bahkan jika kamu bekerja sebagai trader full time, kamu bisa kerja dimanapun kamu mau.

Walaupun kekurangannya terdapat pada distribusi volume perdagangan yang berbeda sepanjang hari. Contohnya seperti Yen pastinya akan banyak dipengaruhi saat trader Jepang aktif, dan sebagainya.

Namun hal ini bisa kamu manipulasi dengan menggunakan software untuk melakukan transaksi secara otomatis saat kamu fokus pada hal yang lain.

Likuiditas Dalam Pasar Forex

Pasar untuk mata uang asing adalah pasar yang paling likuid di dunia. Likuiditas ini maksudnya adalah dalam hitungan detik saja, pembeli dan penjual bisa punya kecocokan harga yang cepat.

Berarti kamu bisa menjual atau membeli tanpa harus menunggu waktu lama selayaknya pasar saham. Terhitung, rerata transaksi dalam pasar forex bisa mencapai puluhan ribu triliun sehari.

Dengan pasar sebesar ini, selain mendapatkan manfaat likuiditas, kamu bisa meraih dua manfaat tambahan. Yang pertama adalah rendahnya resiko manipulasi harga, dan yang kedua adalah biaya transaksi yang sangat kecil.

Manipulasi sudah tidak mungkin karena dengan pasar yang begitu besar, kamu perlu modal yang juga besar. Dengan rendahnya spread antara pasangan mata uang, kamu sebagai seorang investor pasti diuntungkan.

Penggunaan Leverage Dalam Forex

Dengan penggunaan leverage kamu bisa mendapatkan keuntungan berlipat-lipat hanya dengan modal yang sedikit. Leverage ini menjadi penting, karena jika kamu adalah seorang trader harian, dimana pergerakan harga cenderung sangat kecil, leverage memainkan peran penting untuk memaksimalkan prediksi yang kamu lakukan.

Biasanya beberapa broker menawarkan tingkat leverage mulai dari 1:50 sampai 1:1000. Arti dari leverage 1:50 adalah dengan $1 kamu bisa melakukan transaksi mata uang selayaknya $50. Atau dengan $100 kamu bisa transaksi selayaknya $5.000.

Nilai transaksi dikurangkan modal merupakan uang yang kamu pinjam dari broker. Jadi kamu harus berhati-hati dalam menggunakan metode ini agar modal kamu tidak cepat habis terkuras karena beberapa kesalahan saja. Memang dengan menggunakan leverage kamu bisa cepat untung, namun resiko dalam setiap transaksinya juga lebih tinggi.

Kesimpulan

Dengan tiga kelebihan pasar forex dibandingkan pasar keuangan lainnya, ada banyak komunitas yang mulai ramai dikunjungi dan populer di Indonesia.

Kamu bisa ikut bergabung dengan komunitas forex Kaskus misalnya untuk saling berbagi pengalaman dengan trader yang sudah menjajal banyak broker untuk menemukan pialang terbaik di Indonesia saat ini.

Kelebihan waktu transaksi yang fleksibel bisa memberikan kamu waktu fleksibilitas yang kamu butuhkan sebagai pemula dalam transaksi mata uang asing. Likuiditas juga bisa berarti kamu dengan cepat bisa cut loss di saat yang kritis.

Leverage menjamin kamu bisa mendapatkan keuntungan singkat dengan modal yang terbatas. Walaupun ada kekurangan dari ketiga poin diatas, semuanya bergantung kembali pada perspektif investor dan bagaimana portofolio yang mereka inginkan.

Semoga sukses dan selamat mencoba!

Author Jesica Putri

Global Internet Marketing Network, Share internet marketing untuk perusahaan UMKM, Official Editor di Klik Mania dan Bisanego.com"

Komentar

Tulis Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0