in ,

15 Aplikasi Kamera Terbaik, Membuat Android Jadi Secanggih DSLR

aplikasi edit image terbaik
A Better Camera front, Sumber gambar : Play store

Aplikasi Kamera Terbaik – Halo sobat klikmania semuanya! Apa kabar kalian pada pertemuan kita yang kali ini? Semoga kalian senantiasa selalu di berikan perlindungan serta kesehatan oleh tuhan semesta alam yang maha esa, amiiin.

Kali ini penulis akan mencoba untuk membagikan seputar beberapa aplikasi kamera terbaik nih guys, pasti bakal bikin kalian terkejut deh dengan kecanggihannya.

Jaman sekarang, siapa sih yang bisa terlepas dari Smartphone Android? Semua orang pasti memburu kemudahan dari berbagai manfaat multifungsi Smartphone Android. Tak jarang juga bahwa ada beberapa orang yang tak bisa hidup tanpanya.

Buktinya meskipun kini beberapa kamera DSLR telah semakin canggih, beberapa orang masih tetap saja menggunakan Android sebagai alat potret utama.

Dengan fitur yang beraneka ragam, Smartphone Android kini menjadi tren masa kini yang serba fungsi, hampir mengalahkan semua teknologi.

Tetapi tetap saja, sekali Smartphone, tetap saja Smartphone. Meski memiliki bentuk yang kecil dan minimalis, kini belum ada kamera Smartphone Android yang bisa mengalahkan kecanggihan kamera DSLR.

Namun, kamera DSLR tetaplah DSLR, berbeda dengan Smartphone Android yang bisa di instal aplikasi penunjang. Kini telah banyak beredar beberapa aplikasi kamera yang bisa membuat kualitas foto menjadi semakin baik, bersaing dan tak kalah dengan kamera DSLR.

Meskipun kalah dalam hal resolusi kamera, beberapa aplikasi kamera terbaik ini mampu untuk menutup itu semua dan mampu menciptakan gambar dengan kualitas terbaik.

Berikut ini adalah beberapa daftar aplikasi kamera terbaik yang bisa membuat Smartphone Android kesayangan kalian mampu mengambil gambar secanggih kamera DSLR. Simak terus sampai tuntas pembahasan di bawah ini.

Baca Juga : Aplikasi Framelapse – Time Lapse Camera

15 Aplikasi Kamera Terbaik

Aplikasi Kamera Terbaik

1. ProCapture

Aplikasi kamera terbaik yang memiliki fitur DSLR pertama adalah ProCapture. Bagi kalian yang suka banget sama traveling atau jalan-jalan ke tempat yang indah, kalian wajib buat punya aplikasi kamera terbaik yang satu ini.

ProCapture di jamin dapat membuat kalian puas dengan hasil foto yang berkualitas tinggi, kalian juga bisa mengedit langsung foto yang baru saja kalian ambil.

Aplikasi kamera terbaik ini memiliki banyak fitur yang memudahkan kalian untuk dapat mengambil gambar terbaik. Mulai dari fitur antarmuka yang sederhana, mode panorama, wide shot mode, dan yang keren adalah reduced noise mode.

Gak semua fitur bisa penulis sebutkan dan jelaskan pada kesempatan kali ini, makanya jika kalian berminat kalian bisa mendownload aplikasi ini segera.

2. Image Blur

Aplikasi Kamera Terbaik
Sumber gambar : Google play

Meskipun Image Blur memiliki nama yang sederhana, aplikasi kamera dengan fitur DSLR yang satu ini gak bisa di anggap remeh nih guys.

Jika kamera DSLR itu biasanya identik dengan kata Blur, maka kini Smartphone Android juga bisa melakukan kemampuan yang sama seperti kamera DSLR lainnya.

Dengan bantuan aplikasi kamera terbaik berfitur DSLR, kalian bisa membuat gambar blur sesuka hati, dan tentu saja dengan kualitas yang tinggi pula.

Makanya, kalian wajib untuk menggunakan aplikasi kamera dengan fitur DSLR bernama Image Blur ini nih guys, biar kalian gak mati gaya.

3. HDR Camera

aplikasi edit image terbaik
Sumber gambar : Google Play

Jika kalian ingin memiliki hasil foto Android seperti memotret dengan kamera DSLR, kalian wajib punya aplikasi kamera terbaik ini.

Aplikasi HDR Camera akan mengizinkan kalian untuk mengambil dan mendaur ulang sebuah foto dengan efek high-dynamic-range yang luar biasa.

HDR Camera ini mampu untuk mengambil gambar yang cakep dari objek yang bergerak sekalipun, sangat sama dengan sebuah kamera DSLR.

Karena itu, untuk memotret pemandangan dan yang lainnya kalian gak perlu lagi tanya kualitas yang di berikan oleh aplikasi ini.

4. Camera HDR Studio

aplikasi edit image terbaik
Sumber gambar : Google Play

Apakah sebelumnya kalian pernah mengalami masalah dalam hal mengedit foto yang bagus? Aplikasi Camera HDR Studio bukan hanya memberikan hasil yang terbaik, melainkan juga memberikan Smartphone Android kesayangan kalian sebuah kemampuan khas seperti layaknya kamera DSLR pada umumnya.

Kalau pake aplikasi bawaan Smartphone Android pastinya hasil gambar akan terlihat biasa-biasa saja, sangat jauh dengan kualitas foto kamera DSLR. Dengan aplikasi ini kalian pasti akan merasakan perbedaan yang jauh.

Dengan fitur kamera DSLR yang di sediakan oleh aplikasi kamera terbaik yang satu ini, kamu akan menjadi fotografer Smartphone Android yang tangguh. Jangan lupa untuk pamer hasil karyamu ke sosmed setelah menggunakannya.

5. Camera 360

aplikasi edit image terbaik
Sumber gambar : Play store

Bagi kalian para pecinta dunia fotografi Smartphone Andorid, siapa sih yang gak kenal dengan aplikasi kamera terbaik mirip DSLR yang satu ini?

Camera 360 merupakan salah satu aplikasi kamera paling fenomenal yang sangat terkenal dan populer di kalangan remaja.

Di dalam aplikasi berfitur DSLR yang satu ini kalian di mungkinkan untuk menembak potret terbaik. Mengeditnya langsung di aplikasi yang sama dengan praktis juga memberikannya sebuah nilai plus.

Aplikasi kamera terbaik berfitur DSLR ini jelas memiliki banyak sekali filter. Hal itu sebentar akan mempermudah kalian untuk mengambil gambar berkualitas tinggi dan juga terbaik.

Bahkan, meski kalian belum pernah menggunakan aplikasi kamera pihak ketiga sebelumnya, saat menggunakan Camera 360 ini, kalian pasti akan terasa dimudahkan. Sebab antarmukanya memang sangat sederhana dan sangat simpel untuk di ingat.

6. Manual Camera

aplikasi edit image terbaik
Sumber gambar : Play store

Saking banyaknya aplikasi kamera, apa sih yang pertama kali terbesit di fikiran kalian sobat klik mania semua ketika mendengar kata kamera manual? Kalian pasti bisa membayangkan kamera DSLR dengan lensa manual kan? Aplikasi Manual Camera adalah realisasi dari bayangan kalian itu.

Aplikasi kamera terbaik yang bernama Manual Camera ini mampu untuk memberikan kepada penggunanya sebuah sensasi seperti menggunakan kamera DSLR professional.

Dengan kepengaturan serba manual mulai dari shutter speed, ISO, white balance, focus, serta exposure. Kalian akan semakin di mudahkan untuk menembak beberapa gambar terbaik dengan kepengaturan yang bebas.

Beragam pengaturan ini dapat dengan mudah kalian akses walaupun kalian sedang fokus untuk membidik sasaran foto dari sudut manapun. Bagi kalian yang belum punya, para pecinta kamera Smartphone Android wajib buat punya aplikasi berfitur kamera DSLR terbaik satu ini.

7. After Focus

Aplikasi Kamera Terbaik
Sumber Gambar: Google Play

Hampir sama dengan aplikasi kamera terbaik di atas yang berjudul Blur Image. After Focus juga memiliki fitur DSLR yang hampir sama, tetapi berbeda.

Jika kalian memiliki masalah pada seputar foto blur yang gak bisa terselesaikan dengan aplikasi blur lainnya, silahkan coba aplikasi ini.

After Focus memiliki kelebihan lain yang sangat memudahkan kalian untuk mengatur blur secara langsung ketika gambar belum di ambil.

Jadi, kalian udah gak perlu repot-repot lagi mengedit foto yang baru saja di ambil. karena dengan After Focus, kalian bisa melakukannya sebelum gambar di ambil.

8. AZ Camera Manual ProCam

aplikasi edit image terbaik
Sumber gambar : Play store

Semua kamera DSLR tentunya memiliki sebuah fitur yang di sebut dengan RAW. Format RAW dapat membuat kalian mengambil foto secara manual sehingga kalian bisa mengatur segalanya dengan bebas.

Percaya atau tidak, fitur ini juga ada di dalam Smartphone Android dengan aplikasi AZ Camera Manual ProCam.

Kalian bisa mengatur foto seperti apa yang kalian ingin ambil menggunakan fitur RAW dengan gratis menggunakan aplikasi kamera terbaik AZ Camera Manual ProCam ini.

Dengan pengambilan gambar secara manual akan memudahkan kalian dalam mengatur segalanya meliputi shutter speed, ISO, white balance, focus, serta exposure. Mulai sekarang Smartphone Android juga punya kecanggihan yang sama seperti kamera DSLR pada umumnya guys.

9. A Better Camera

aplikasi edit image terbaik
Sumber gambar : Play store

A Better Camera adalah salah satu Aplikasi kamera terbaik yang memiliki fitur secanggih DSLR. Selain memiliki fitur RAW yang sangat canggih layaknya sebuah kamera DSLR asli, A Better Camera juga punya stabilitas yang baik.

Jangan heran jika kalian bisa mengambil gambar dari sebuah objek yang bergerak dengan baik. Aplikasi kamera terbaik ini memiliki berbagai macam fitur yang sangat membantu kalian untuk mengambil gambar terbaik.

Pre-shot, HDR+, night mode, high-res panoramas, object removal, dan Dll menjadi andalan A Better Camera dalam pengambilan gambar. Bagi kalian yang belum punya, silahkan instal sekarang juga.

10. VSCO Cam

aplikasi edit image terbaik
Sumber gambar : Play store

Jika kalian adalah anak sosmed, pasti kalian pernah melihat hastag#VSCOCam. Gak di ragukan lagi, aplikasi VSCO Cam memang gak bisa di anggap remeh. Sekali kalian mengambil gambar, kalian pasti akan langsung dapat mengambil potret terbaik.

Aplikasi kamera VSCO Cam terbukti ampuh untuk membuat foto menjadi terlihat seperti di ambil dari kamera DSLR professioanl. VSCO Cam tentu saja memiliki banyak filter yang memungkinkan kalian untuk mengambil gambar sesuka hati.

Selain di atas, dengan fitur adjustment yang dimilikinya, serta banyaknya pilihan untuk mengedit foto, aplikasi kamera terbaik yang satu ini memang patut diacungi jempol.

Sebagai salah satu aplikasi kamera terbaik, VSCO Cam memang sangat layak untuk kalian coba dan menjadikannya sebagai asisten foto Smartphone Android tetap untuk kalian.

11. Snapseed

aplikasi edit image terbaik
Sumber gambar : Play store

Snapseed merupakan salah satu aplikasi kamera terbaik yang bisa membuat setiap foto yang kamu miliki semakin tampak professional. Snapseed, dengan fitur DSLR yang di milikinya, mampu menciptakan potret terbaik dengan berbagai macam fitur menarik.

Bahkan, ketika hasil foto kalian yang sebelumnya terlihat kurang baik, kalian bisa memperbaikinya dengan sebuah fitur yang bernama Spot Repair. Bila kalian ingin membuat sebuah foto yang lebih keren lagi, kalian tinggal gunakan fitur Vegnette biar lebih artistik.

Hasil foto bokeh di kamera DSLR juga dapat kalian dapatkan dengan mudah menggunakan fitur Lens Blur. Jika kalian memang sedang memburu hasil foto terbaik, Snapseed kurang apa lagi coba?

12. PicsArt – Photo Studio

aplikasi edit image terbaik
Sumber gambar : Play store

Jika kalian benar-benar ingin menciptakan hasil gambar yang berkualitas layaknya jepretan hasil kamera DSLR, PicsArt – Photo Studio juga jagonya.

Aplikasi kamera terbaik ini mampu menyihir segala jenis momen menjadi seperti di Negeri dongeng dengan berbagai macam fitur dan efek yang di milikinya.

Aplikasi kamera ini mampu menyediakan kinerja yang tidak kalah dengan beberapa aplikasi kamera terbaik lainnya. Tak heran jika aplikasi ini banyak di gunakan oleh banyak professional demi mendapatkan hasil terbaik.

Tentunya dengan fitur double exposureaplikasi yang satu ini menjadi sangat menjanjikan dan sangat layak untuk kalian coba pada Smartphone Android kesayangan kalian.

13. BeautyPlus – Magical Camera

Aplikasi Kamera Terbaik

Siapa juga yang gak kenal dengan aplikasi BeautyPlus – Magical Camera. Di bilang magic, aplikasi kamera terbaik ini memang memiliki fitur yang sangat populer di kalangan fotoshoter khususnya remaja.

Jika di antara kalian sobat klik mania semua pernah membawa kamera DSLR, kalian pasti pernah minta di fotoin bukan? Setidaknya pasti kalian pernah bilang “Tolong fotoin gue biar keliatan ganteng/cantik dong”, atau yang lainnya.

Makanya, kini meski kalian gak sedang membawa kamera DSLR, dengan aplikasi kamera terbaik berfitur DSLR ini, kalian gak perlu repot lagi.

Pasalnya dengan membawa Smartphone Android kesayangan, kalian udah bisa melakukan pemotretan ala kamera DSLR yang bikin ganteng atau cantik itu.

Dengan aplikasi kamera ini, kalian bisa membuktikan bahwa smartphone Android bisa menjadi secanggih kamera DSLR. Buruan download sekarang juga bagi yang belum punya. Jangan lupa share hasilnya di sosmed.

14. Google Camera

Aplikasi Kamera Terbaik
Sumber Gambar: jalantikus.com

Bukan hanya brand lain yang identik dengan kamera saja, ternyata Google juga ikutan andil alih dalam dunia aplikasi kamera. Aplikasi Google Camera juga ternyata memiliki kemampuan yang terbaik dalam memberikan hasil foto terbaik.

Dengan berbagai fitur kamera DSLR yang di milikinya, Google Camera ini dapat dengan mudah dan cepat untuk menghasilkan potret seni yang biasanya hanya bisa diciptakan oleh kamera DSLR seperti Photo Sphere, Lens Blur, dan Panorama.

Fitur yang di sediakan juga ternyata terbilang banyak. Mulai dari Photo Sphere yang memiliki kemampuan mengambil gambar 360 derajat, kemampuan Lens Blur, 100% View Finder dengan Resolusi maksimal dari sensor Android yang kalian gunakan, dan masih banyak lagi.

15. Motion – Stop Motion Camera

aplikasi edit image terbaik
Sumber gambar : Play store

Pada kamera DSLR tentunya ada sebuah fitur yang di namakan Stop Motion yang pada umumnya di gunakan untuk mendapatkan hasil gambar yang unik. Tetapi akan sangat sulit jika kalian tidak memiliki kamera DSLR bukan?

Jangan khawatir, kini kalian juga bisa melakukan Stop Motion dengan menggunakan Smartphone Android. Aplikasi kamera terbaik yang satu ini menjadi solusi paling jitu untuk menuntaskan hasrat kalian dalam berkreasi.

Aplikasi Motion – Stop Motion Camera dapat di gunakan untuk membuat gambar Stop Motion terbaik dari video kesayangan kalian dengan sangat mudah.

Layaknya menggunakan kamera DSLR, kalian hanya perlu memilih momen mana saja yang ingin kalian abadikan dalam bentuk foto.

BONUS! Framelapse – Time Lapse Camera

aplikasi edit image terbaik
Sumber gambar : Play store

Aplikasi Framelapse – Time Lapse Camera merupakan yang terakhir dalam list aplikasi kamera terbaik kita kali ini. Gak semua aplikasi DSLR di Android bisa melakukan fitur DSLR Time Lapse, itulah yang membuat aplikasi ini juga cukup terkenal di kalangan para professional.

Jika seseorang menggunakan sebuah kamera DSLR, tentunya mereka juga akan mencoba membuat Time Lapse. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur DSLR Time Lapse yang lengkap seperti adanya Frame Interval dan lainnya.

Akhir Kata

Mungkin cukup sampai disini beberapa listicle yang bisa penulis bagikan. Bagaimana menurut kalian dengan beberapa aplikasi kamera terbaik yang memiliki fitur DSLR di atas?

Bagi kalian para penggila foto sebaiknya segera download deh supaya gak ketinggalan dan tetap stay kekinian, hehehe.

Semoga beberapa poin di atas bisa menjadi bermanfaat bagi sobat klikmania semua di manapun kalian berada. Jika betul demikian, tolong untuk men-share artikel ini kepada teman/saudara/dll agar mereka juga bisa merasakan manfaat yang sama seperti yang kalian rasakan.

Sampai jumpa pada kesempatan kita yang selanjutnya! []

Author Basirudin Mokoginta

Seorang penulis professional yang selalu berupaya untuk menciptakan konten berkualitas tinggi dengan pengaplikasian SEO semaksimal mungkin.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0