in

Rekomendasi Aplikasi Pemutar Musik Ringan yang Kaya Fitur, Wajib Coba Nih!

Aplikasi Pemutar Musik Ringan
Aplikasi Pemutar Musik Ringan

Artikel kali ini akan membahas mengenai sebuah aplikasi pemutar musik ringan dan tidak membutuhkan kapasitas RAM besar di gadget, meski ringan tetapi fitur dalam aplikasi ini cukup kaya fitur.

Anda Penasaran? Silahkan simak artikel berikut ini. Semoga dapat menjadi rekomendasi yang bermanfaat bagi anda.

Seperti yang kita ketahui, kebutuhan rohani manusia akan hiburan adalah hal yang tidak dapat dipungkiri lagi. Di kala stress melanda, kita pasti menginginkan suatu hiburan yang bisa menenangkan hati dan pikiran.

Salah satu hiburan yang paling mudah dan praktis adalah mendengarkan musik lewat gadget, baik melalui telepon maupun tablet.

Banyak orang suka mendengarkan musik selama berjam-jam setiap hari. Apa pun genre lagu kesukaan anda, mulai dari pop, rock, dangdut, RnB, dan lain sebagainya, semua itu dapat anda nikmati melalui gadget pribadi.

Semakin besar memori penyimpanan gadget anda, semakin banyak pula anda dapat menyimpan file musik.

Baca juga :7 Aplikasi Karaoke Pengusir Bosan Terbaik 2018

Ada berbagai macam format file musik dengan kualitas yang berbeda-beda diantaranya wav, amr, wma, aac, dan format lainnya, tetapi format yang paling umum digunakan adalah format MP3.

Untuk menciptakan sebuah pengalaman memutar musik yang menyenangkan, maka dalam gadget anda diperlukan sebuah aplikasi pemutar musik (music player).

Mungkin banyak orang akan merasa bosan jika hanya memutar musik melalui aplikasi pemutar musik bawaan (default) yang telah tertanam sejak pertama kali membeli gadget.

Apalagi pemutar musik bawaan itu kurang menarik dan fiturnya dirasa sangat minim.

Jika anda mencoba melakukan pencarian di playstore dengan keyword “music player“, anda akan menemukan ratusan aplikasi pemutar musik dengan berbagai fitur menarik yang ditawarkan.

Namun siapapun orang yang dihadapkan dengan banyak pilihan pasti akan merasa kebingungan untuk menentukan satu yang terbaik.

Memang susah menemukan aplikasi pemutar musik yang “klik” di hati. Belum lagi aplikasi yang kita download mesti disesuaikan dengan spesifikasi dan kapasitas RAM gadget kita.

Mungkin akan berat untuk gadget dengan RAM yang tak sampai 1GB, salah sedikit memilih aplikasi, bisa-bisa gadget jadi lemot.

Daripada repot mencoba seluruh aplikasi pemutar musik yang ada di Playstore satu persatu, lebih baik anda mencoba satu aplikasi yang direkomendasikan ini.

Baca jugaYoutube Musik Baru Saja Dirilis, Apa Saja Kelebihannya?

Shuttle music player, aplikasi pemutar musik ringan dan kaya fitur

Shuttle Music Player adalah Aplikasi pemutar musik open source yang intuitif, ringan dan kuat untuk gadget anda hasil besutan Developer Simple City.

Shuttle Music Player hadir dalam dua versi, yaitu Shuttle versi gratis dan Shuttle+ versi premium.

Jika ingin merasakan dan menikmati fitur tambahan yang ada di Shuttle+ premium, maka anda harus membayar sebesar $2.49 atau IDR 37.000 kepada developer.

Meskipun sedikit berbeda, tetapi Shuttle versi gratis tetap nyaman dan mumpuni untuk digunakan sehari-hari. Maka dari itu, mari kita kenali fiturnya lebih lanjut.

Aplikasi Pemutar Musik
Image from : https://play.google.com

Kelebihan Shuttle music player

Modern

Aplikasi ini dirancang untuk telepon dan tablet, Shuttle hadir dengan gaya modern (material design) dan fitur terbaru.

Intuitif

Menjelajah perpustakaan musik anda akan terasa menyenangkan dan membuat anda betah dengan Shuttle Music Player, karena menampilkan daftar putar lagu favorit anda dengan tampilan yang lebih cantik.

Fitur yang kaya

Shuttle Music Player menyediakan beberapa fitur menarik yang dibutuhkan oleh sebuah aplikasi pemutar musik.
Berikut ini adalah fitur yang dapat dinikmati oleh pengguna Shuttle versi gratis:

  • Membuat daftar putar (playlist)
  • Mengelompokkan lagu sesuai genre/album/artist
  • Set lagu menjadi ringtone langsung dari aplikasi
  • Menampilkan info lagu
  • Berbagi lagu ke aplikasi lain
  • Blacklist (menyembunyikan lagu dari daftar)
  • Whitelist
  • Kelola antrian
  • Menampilkan lirik lagu
  • Unduh art work (gambar cover album) secara otomatis dan legal
  • Terdapat pilihan tema (light and dark mode)
  • Pengaturan equalizer (tersedia 6 channel) untuk memaksimalkan audio anda
  • Widget yang dapat disesuaikan
  • Sleep timer
  • Smart shuffle
  • Gapless playback
  • Dukungan last.fm
  • Bebas iklan (no ads)

Sedangkan pengguna aplikasi Shuttle+ versi premium, selain menikmati semua fitur di atas, akan mendapat beberapa fitur tambahan yaitu:

  • Tema extra
  • Edit tag musik
  • Browse folder
  • ChromeCast support
Dapat di kostumisasi

Shuttle Music Player juga memungkinkan anda mengubah tema sesuai dengan pilihan warna yang anda sukai, menyesuaikan tata letak, atau pengaturan saat anda menyambungkan headset atau bluetooth.

Aplikasi Pemutar Musik
Image from : https://play.google.com

Untuk ukuran aplikasinya sendiri tidaklah berat yaitu kurang dari 5MB, bahkan bisa dibilang sangat ringan apabila disandingkan dengan berbagai fitur yang tertanam di dalamnya.

Aplikasi Shuttle Music Player ini sangat pas buat anda yang sedang mencari-cari aplikasi pemutar musik yang ringan di gadget namun kaya akan fitur. Cobalah! Anda tidak akan kecewa.

Author Intan Candy

Seorang mahasiswi yang suka menulis. Tidak akan pernah bosan untuk belajar agar bisa memberikan yang terbaik bagi pembaca.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0