in ,

Bocoran Terbaru Samsung Galaxy A20s yang Sedikit Aneh

Spesifikasi Samsung Galaxy A20s

Bocoran Samsung Galaxy A20s – Samsung memang berencana untuk merilis versi refresh dari Samsung Galaxy A Series miliknya.

Bulan lalu bocoran spesifikasi dari Samsung Galaxy A30s sudah muncul, bocoran tersebut memberi sedikit indikasi akan spesifikasi A30s.

Namun sampai saat ini Samsung belum memberikan info resmi mengenai spesifikasi smartphone tersebut. Kabarnya mereka hanya akan meningkatkan kamera yang digunakan.

Kali ini, bocoran spesifikasi terbaru mengenai varian lain dari A series tersebut juga sudah terlihat. Di artikel ini kita akan membahas bocoran spesifikasi dari Samsung Galaxy A20s.

Samsung Galaxy A20s

Source: Twitter @sudhansu1414

Tidak hanya A series, Samsung juga akan merilis versi refresh dari Galaxy M series. Bulan lalu kita juga diberi kesempatan untuk melihat bocoran dari M30s.

Smartphone tersebut akan menggunakan kamera 48MP dan baterai yang kapasitasnya sangat besar yaitu 6,000 mAh. Namun kali ini, seorang leakster telah membocorkan spesifikasi Samsung Galaxy A20s.

Tidak seperti layaknya perusahaan smartphone lain ketika merilis versi refresh, strategi Samsung untuk A series agak sedikit aneh.

Pastinya kamu mengharapkan peningkatan dari berbagai segi seperti Kamera, Baterai, SoC/Chipset, Layar, Dsb

Memang benar, Galaxy A20s memiliki peningkatan pada segi kamera dengan digunakanya triple camera setup Vs dual camera pada A20.

Kamera tersebut disusun secara vertikal dan diposisikan dibagian kiri atas yang ditemani dengan LED flash dan fingerprint scanner.

Samsung masih akan menggunakan sensor 13 MP f/1.9 untuk kamera utama dengan 5 MP depth sensor namun kali ini mereka menambahkan 8 MP ultrawide-angle camera dengan FoV 120-derajat dan f/2.2 aperture.

Untuk layar, A20s akan menggunakan layar dengan ukuran yang sedikit lebih besar yaitu 6.5″ inchi Vs 6.4″ inchi di Galaxy A20.

Namun A20s akan menggunakan TFT LCD vs Super AMOLED di A20, pastinya ukuran dari layar tersebut akan sedikit lebih besar namun kualitas gambar seperti warna, contrast dan kecerahan akan lebih rendah dari Super AMOLED.

Layar tersebut juga terlihat memiliki infinity-V notch untuk kamera selfie yang masih menggunakan sensor 8 MP.

Tidak hanya itu, SoC/Chipset dari A20s juga diganti dengan digunakanya Qualcomm Snapdragon 450.

Performa dari SD450 bisa dibilang lebih rendah dari Exynos 7884 yang digunakan A20.

Snapdragon 450 memiliki 8x Cortex-A53 dengan clockspeed 1.8Ghz sedangkan Exynos 7884 memiliki 2x Cortex A73 @1.6Ghz dan 6x Cortex-A53 @1.35Ghz, performa GPU nya juga lebih rendah dari 7884.

Smartphone ini akan ditenagai dengan baterai yang sama yaitu 4,000 mAh dengan 15W fast charging, namun sayangnya A20s masih menggunakan microUSB Vs Type-C di A20.

Galaxy A20s akan hadir dalam tiga pilihan warna yaitu Black, Red dan Green dengan beberapa opsi konfigurasi memori yaitu 4GB RAM/64GB Storage dan 3GB RAM/32GB Storage.

Kabarnya smartphone tersebut akan dirilis pada tanggal 18 September mendatang bersamaan dengan Galaxy M30s

Penutup

Menurut saya, kemungkinan besar A20s tidak akan diterima dengan baik oleh para konsumer elektronik terutama bagi yang mengerti tentang spesifikasi.

Karena jika boleh jujur, A20s bahkan menurut saya tidak akan mampu mengalahkan A20 dengan hanya ditambahnya 1 kamera ultrawide-angle.

Sampai saat ini belum ada bocoran mengenai harga dari A20s, semoga saja akan lebih murah dari A20 karena jika lebih mahal, maka kemungkinan besar smartphone terbaru Samsung tersebut akan sepi peminatnya.

What the heck are you doing Samsung?

Rangkuman Spesifikasi

SoC/Chipset Qualcomm Snapdragon 450 (14nm)
8x Cortex-A53 @1.8Ghz
Adreno 506 GPU
Memori 3GB RAM + 32GB Storage, 4GB RAM+ 64GB Storage
microSD card slot
Layar 6.5″ TFT LCD
Kamera 13MP, f/1.9 Main Camera
8MP,  f/2.2, 120° FoV, Ultrawide-Angle Camera
5MP Depth Sensor
8MP Selfie Camera
Baterai 4,000 mAh, 15W fast charging via microUSB

Author Ryuzaki

Only a writer and a drop of water in the endless sea :)

Business Contact: [email protected]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0