in

Cara Ampuh Mensiasati Harga Kebutuhan Pokok Yang Semakin Melambung

Mensiasati Harga Kebutuhan Pokok

Cara Ampuh Mensiasati Harga Kebutuhan Pokok Yang Semakin Melambung. Harga kebutuhan hidup yang semakin tinggi menjadikan masyarakat menjerit karena tidak berbanding lurus dengan pendapatan.

Yang paling merasakan imbasnya adalah para ibu rumah tangga yang sehari-hari harus belanja untuk memasak.

Tidak hanya sekali atau dua kali mengeluh tentang hal ini. Namun mengeluh dan berkeluh kesah saja tentu tidak berguna dan hanya buang-buang energi.

Diperlukan cara untuk mencari jalan keluar setidaknya mengurangi beban ini. Bagaimana dengan pemasukan yang tetap namun dapat mengurangi pengeluaran untuk belanja sehari-hari.

Mensiasati harga kebutuhan pokok dengan menanam pohon dipekarangan

Sebenarnya cukup banyak alternatif untuk mensiasati harga kebutuhan pokok yang semakin melambung ini mulai dari cara sederhana hingga yang komplek dan memerlukan pemikiran yang mendalam.

Di sini saya hanya akan berbagi tentang pengalaman pribadi yaitu dengan menanam pohon dipekarangan rumah. Jangan bayangkan pekarangan rumah yang luas.

Justru area nya kecil yaitu hanya 3 meter kali 3 meter berarti 10 meter persegi saja. Namun bila kita dapat memanfaatkan dengan efektif mampu menghasilkan sesuatu yang positif.

Mensiasati Harga Kebutuhan Pokok

Saya coba menanam pohon cabai. Ada beberapa alasan saya memilih cabai:

  1. Hampir setiap masakan menggunakan cabai sebagai bumbu
  2. Cara menanam dan perawatannya mudah apalagi kalau bibitnya yang kita beli karena kualitasnya sudah terjamin
  3. Mampu tahan lama karena dapat diawetkan. Saat sedang berbuah banyak petik saja yang sudah matang.
  4. Jangan khawatir bila ada kelebihan akan terbuang, karena cabai ini dapat dikeringkan dan dipergunakan saat kita butuhkan.
  5. Dan ini yang paling penting dan jadi alasan utama yaitu harga cabai yang mahal

Nah dengan menanam sendiri berarti kita sudah melakukan satu langkah penghematan.

Asumsikan saja harga cabai sekarang mencapai 50 ribu bahkan kadang-kadang hingga 100 ribu.

Berarti biaya untuk membeli cabai dapat dialokasikan ke kebutuhan lain. Ini hanya satu langkah kecil namun bila kita tekuni dan telaten akan sangat bermanfaat.

Lalu selain cabai, saya juga coba menanam tanaman sayur lainnya seperti tomat dan caysim.

Tomatnya baru berbunga tinggal menunggu buahnya dan caisim berumur seminggu

Selanjutnya : Peluang Usaha Berbisnis Sayuran Organik di Lahan Yang Sempit

Demikian artikel Cara Ampuh Mensiasati Harga Kebutuhan Pokok Yang Semakin Melambung. Semoga bermanfaat bagi kita semua. Terima kasih

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0