in ,

Cara Download Video Youtube Paling Mudah dan Cepat Dalam Berbagai Format

Cara Download Video Youtube PC2

Bagi kamu yang gemar mengoleksi video dari YouTube, ada cara download video YouTube paling mudah dan cepat. Cara ini bisa digunakan untuk berbagai perangkat, termasuk dari PC/laptop ataupun dari smartphone Androidatau iOS.

Simak terus artikel ini, sebab kamu tidak akan kecewa dan tetap bisa mengoleksi semua video favorit kamu, terutama dari situs berbagi video terbesar di dunia, yaitu YouTube.

Seperti yang kita tau sebelumnya, cara download video YouTube atau video yang tersedia di beberapa situs video streaming bisa dilakukan dengan mudah melalui situs KeepVid.com.

Selain mengunduh video, situs ini juga menyediakan fasilitas konversi hasil unduhan dalam berbagai format video, termasuk mengubah format video menjadi file audio, seperti MP3 tanpa bantuan perangkat lunak lain.

Namun, saat ini KeepVid pensiun menjadi situs pengunduh video. Termasuk video yang ada di situs YouTube juga sudah tidak bisa di unduh melalui situs ini.

Permasalahan hak cipta diyakini menjadi penyebab utama mengapa KeepVid tak lagi menjadi situs pengunduh video.

Kini, situs KeepVid hanya menyediakan fasilitas halaman Online Video Converter saja pada beranda utamanya.

Lantas, bagaimana cara download video YouTube sebagai alternatif paling mudah selain melalui KeepVid yang merupakan situs pengunduh video paling populer ini?

Cara Download Video Youtube Paling Mudah dan Cepat Dalam Berbagai Format

Ada beberapa cara untuk mengunduh video favorit kamu di YouTube, bahkan tanpa harus menggunakan aplikasi atau software.

Termasuk pilihan format video dengan kualitas terbaik yang bisa dipilih, baik melalui PC/dekstop atau melalui perangkat tablet atau smartphone.

Dari perangkat smartphone

Cara download video YouTube ini bisa kamu terapkan untuk perangkat smartphone.

Cara Download Video Youtube

Cukup arahkan atau tekan pilihan menu download (seperti gambar diatas), maka akan ada beberapa opsi pilihan kualitas video yang bisa dipilih. Setelah itu proses download video akan berjalan.

Untuk mengunduh video dari YouTube, kamu bisa menggunakan browser Google Chrome terbaru ataupun dari aplikasi YouTube (terbaru) dari smartphone Android ataupun iOS.

Apabila opsi download ini belum tersedia, kamu bisa memperbaharui browser Chrome atau aplikasi YouTube terlebih dahulu.

Cara Download Video Youtube

Hasil download video ini bisa kamu lihat secara langsung atau melalui menu koleksi meskipun tanpa koneksi internet.

Namun perlu di ingat, simpanan vido baik melalui browser ataupun aplikasi YouTube ini terbatas hanya dalam kurun waktu 30 saja hari sejak penyimpanan video.

Cara Download Video Youtube3

Simpanan video ini tidak bersifat permanen dengan jangka waktu tertentu. Artinya, hasil unduhan video ini hanya bisa dilihat melalui browser dan aplikasi YouTube saja.

Cara Simpan video YouTube secara permanen

Nah, bagaimana agar unduhan atau hasil download video YouTube bisa disimpan dalam perangkat smartphone?

Ada beberapa cara agar video hasil unduhan ini bisa dinikmati kapan saja, bahkan tersimpan dalam perangkat smartphone.

Kamu bisa simak tentang cara download video di YouTube ini, baik melalui smartphone ataupun melalui PC/dekstop secara lengkap.

Dalam tutorial ini, kamu bisa menemukan cara yang paling cepat dan efektif untuk mengunduh video dari situs YouTube secara lengkap dengan berbagai format seperti 3GP, MP4 atau AVI.

Dari perangkat PC/Laptop

Meski pihak YouTube menyediakan fasilitas penyimpanan video dari situsnya melalui browser atau aplikasi YouTube di perangkat smartphone, namun opsi untuk menyimpan video dari dekstop justru tidak ditemukan.

Menambahkan SS pada URL

Cara download video Youtube melalui dekstop atau laptop bisa dengan menambahkan “huruf SS” pada URL video. Bisa dengan https://ssyoutube.com… atau www.ssyoutube.com….

Seperti pada gambar dibawah ini.

Cara Download Video Youtube

Selanjutnya, kamu akan diarahkan ke situs downloader online savefrom.net dengan berbagai pilihan format dan pilihan resolusi yang telah disediakan, seperti gambar dibawah ini.

Cara Download Video Youtube PC

Kamu bisa menyimpan video YouTube dengan memilih beberapa opsi yang disediakan, seperti gambar diatas (yang dilingkari tanda merah). Sedangkan opsi tanda silang dibawahnya tidak bisa di unduh.

Tersedia beberapa format video 3GP, MP4, AVI atau pilihan untuk mengunduh hanya berupa file audio saja seperti MP3.

Perlu di ingat, semakin besar resolusi maka kualitas video akan semakin baik. Namun besaran file yang akan di unduh juga semakin besar.

Selain untuk dekstop/PC, cara download video YouTube ini juga berlaku untuk perangkat smartphone atau tablet melalui web browser.

Author Jesica Putri

Global Internet Marketing Network, Share internet marketing untuk perusahaan UMKM, Official Editor di Klik Mania dan Bisanego.com"

Komentar

Tulis Komentar
  1. Artikel yang bermanfaat. Sebagai tambahan saja, tidak semua video di youtube bisa didownload menjadi mode offline. Mungkin video yang tidak bisa didownload terdapat hak cipta. Terima kasih.

  2. Kalo saya sih di dekstop langsung pake fitur di IDM, langsung klik done, tapi kadang jg pake savefrom jg mudah banyak pilihan ukuran

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0