in

Trik YouTube, Cara Melihat Foto Profil YouTube Orang Lain

melihat foto profil youtube

Hidup di era teknologi seperti sekarang ini harus berhati-hati, karena apabila kita tidak berhati-hati, kita sendiri yang akan merugi. Apalagi zaman sekarang adalah zamannya media sosial, maka usahakan jangan memasang foto pribadi secara berlebihan karena hal yang demikian itu bisa memicu orang lain untuk berbuat jahat atau yang paling minim adalah foto Anda akan disimpan dan disalahgunakan.

Berbicara tentang masalah foto pribadi, khususnya foto profil yang ada di YouTube, para pengguna mengira bahwa foto mereka itu tidak akan bisa disimpan oleh orang lain. Padahal, menyimpan foto profil orang lain di YouTube itu sangat mudah untuk dilakukan.

Jika foto profil YouTube Anda selama ini masih berlebihan atau erat hubungannya dengan privasi, maka sebaiknya Anda segera mengubahnya, karena apabila foto Anda itu disalahgunakan oleh orang lain, maka Anda sendiri yang akan repot.

Pada pembahasan kali ini, kita akan mengulas bagaimana caranya melihat foto profil orang lain. Melihat foto profil orang lain adalah salah satu trik YouTube yang seharusnya sudah diketahui oleh para pengguna. Namun apabila Anda belum mengetahuinya, silakan Anda menyimak pembahasannya di bawah ini.

Cara Melihat Foto Profil YouTube Orang Lain

1. Buka situs YouTube di peramban komputer Anda.

2. Cari foto profil yang ingin dilihat. Di sini, kita mencarinya melalui kolom komentar.

3. Jika sudah menemukan foto profil yang ingin dilihat, silakan klik kanan → buka gambar di tab baru.

4. Foto profil masih berukuran kecil, yaitu 48 piksel.

5. Silakan ubah ukuran 48 menjadi ukuran yang lebih besar, misalnya 800.

6. Hasilnya, foto profil tersebut akan membesar dan Anda bisa melihatnya dengan jelas.

7. Selesai.

Ketika dimensi Anda ubah ke 800 piksel, maka ketika Anda mengunduh foto profil YouTube tersebut, Anda akan mendapati ukuran fotonya sebesar 800 piksel. Ketika Anda memilih untuk mengubahnya ke dimensi yang lebih kecil, seperti 100 piksel, maka dimensi foto yang akan Anda unduh pun juga 100 piksel.

Baca juga: Apakah Bisa Mengunduh Gambar Thumbnail YouTube?

Dengan adanya pembahasan melihat foto profil di YouTube, tentu Anda sekarang sudah tahu jika semua foto yang Anda bagikan ke publik itu bisa disimpan dengan mudah. Bukan hanya foto profil saja yang bisa disimpan, bahkan thumbnail video YouTube pun juga bisa disimpan. Jadi, bijaklah dalam memasang foto profil untuk akun Anda.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0