in

Clickworker Peluang Kerja Freelance dari Data Entry Sampai Menterjemahkan

https://www.klikmania.net/12-jenis-pekerjaan-freelance-wajib-ketahui-seorang-pekerja-lepas-freelancer/

Clickworker adalah perusahaan global yang mempekerjakan freelancer dari seluruh dunia dengan sistem crowdsourcing untuk mengerjakan berbagai jenis tugas kecil seperti data entry, survey, uji coba aplikasi, hingga menulis, dan menterjemahkan.

Orang-orang yang bekerja di sini disebut “clickworkers”, tapi supaya lebih mudah, saya akan menyebutnya “freelancer” saja. Supaya tidak bingung antara perusahaan Clickworker dengan pegawai “clickworkers“.

Freelancer adalah orang yang bekerja secara independen, menggunakan peralatan komputer milik sendiri, bisa memilih jenis tugas yang ingin dikerjakan, dan bebas mengatur jadwal kerja sendir untuk mengerjakan tugas-tugas kecil yang merupakan bagian dari proyek besar.

Jadi, klien memberikan proyek besar kepada Clickworker, kemudian proyek besar itu dipecah menjadi tugas-tugas kecil yang bisa dikerjakan oleh para freelancer. Hingga Juni 2020 ini, jumlah freelancer di Clickworker sudah lebih dari 2 juta orang dari seluruh dunia.

Daftar ke Clickworker melalui link ini dan segera hasilkan uang dengan work from home.

Peluang Kerja Freelance

Jenis pekerjaan

Tugas yang diberikan pada freelancer tergantung pada kualifikasi freelancer itu sendiri. Itu ditentukan oleh kelengkapan profil freelancer dan hasil tes yang dikerjakan waktu proses pendaftaran. Jadi tugas yang anda dapat bisa berbeda dari freelancer yang lain. Contohnya:

Available jobs Clickworker

Data Entry

Termasuk memilah kategori dan indeks data dalam jumlah besar. Tugasnya bisa berupa menandai video, konten audio, dan gambar untuk memilahnya. Bisa juga memvalidasi data dengan cara menguji informasi online, atau melakukan riset dara secara online.
Survey

Anda hanya perlu mengisi survey sesuai arahan. Jenis survey yang akan tersedia untuk freelancer tergantung pada kriteria yang ditentukan oleh klien.

App testing

Menguji aplikasi. Freelancer yang memiliki smartphone atau tablet Android atau Apple phone, bisa mengerjakan tugas ini dengan cara menginstal aplikasi, mencobanya, lalu memberikan feedback atau review tentang aplikasi ini

Mystery photography

Tugas ini berhubungan dengan shopping. Misal, freelancer harus memotret suatu toko atau restoran untuk memastikan alamatnya, dan unuk menyediakan informasi terbaru tentang promo suatu toko.

Translation

Menterjemahkan teks pendek dari berbagai bahasa di dunia. Freelancer yang fasih berbagai bahasa bisa mendapatkan banyak pekerjaan seperti ini

Writing:

Menulis teks untuk online marketing. Termasuk menulis deskripsi produk atau mengatur kategori produk untuk klien e-commerce

Proofreading:

Tugas ini fokus pada perbaikan ejaan, tata bahasa, dan gaya tulisan suatu karya tulis. Kadang anda juga harus memastikan bahwa penulis mengikuti arahan tertentu yang ditentukan.

Copy editing:

Tugas editor memastikan bahwa penulis menulis sesuai dengan arahan. Untuk mengerjakan tugas ini, anda harus memperhatikan detail dan fokus pada kualitas tulisan. Karya tulis yang akan diedit harus sudah diperbaiki tata bahasa dan ejaannya.

Honor dan Keuntungan

Biasanya honor dibayar setelah 7 hari kerja. Honor diberikan dalam mata uang euro atau dolar Amerika. Honor untuk freelancer dari Indonesia akan dibayarkan ke akun PayPal. Kalau tinggal di Eropa atau Amerika, maka honor bisa dibayarkan langsung ke rekening bank.

Di sini, freelancer dibayar dengan sistem per-piece basis, artinya dibayar per pekerjaan yang selesai dikerjakan. Nilai honor untuk tiap pekerjaan bervariasi. Freelancer yang kualitas kerjanya baik, bisa diberikan pekerjaan lebih banyak dengan honor lebih besar.

Jadi banyaknya honor yang akan didapat oleh freelancer bisa bervariasi, tergantung pada jenis pekerjaan, secepat apa freelancer bekerja, dan sebanyak apa hasil pekerjaan freelancer yang disetujui oleh pemberi kerja.

Karena jika ada hasil pekerjaan freelancer yang ditolak oleh pemberi kerja maka bisa saja freelancer tidak dibayar. Alasan hasil kerja ditolak bisa karena tidak lengkap, atau karena tidak sesuai dengan permintaan pemberi kerja.

Kasus tidak dibayar seperti ini sebenarnya sangat jarang terjadi. Kebanyakan, freelancer tetap dibayar walaupun hasil kerjanya tidak sesuai permintaan. Tapi kedepannya freelancer tidak akan diberi pekerjaan yang serupa (masuk black list untuk proyek tertentu).

Sebaliknya, pemberi kerja kadang memberi bonus untuk jenis pekerjaan tertentu. Nilai bonusnya bisa lebih besar dibanding nilai honornya. Bonus akan diberikan kalau anda bisa menyelesaikan semua pekerjaan dengan cepat dan berkualitas baik.

Saya menyebutnya honor, bukan gaji. Karena freelancer adalah pekerja lepas yang hanya akan dibayar kalau sudah menyelesaikan pekerjaan yang diminta. Freelancer tidak mendapat gaji tetap, tidak mendapat tunjangan, dan tidak harus membayar pajak penghasilan.

Clickworker adalah pilihan bagus untuk anda yang ingin work from home (kerja dari rumah). Kalau anda serius dan tekun bekerja sebagai freelancer di Clickworker, maka anda bisa menghasilkan uang lebih besar dari UMR tiap bulannya. Apalagi kalau nilai dolar sedang naik.

Kualifikasi yang dibutuhkan

Mudah, karena pekerjaannya juga tidak sulit. Syarat umum untuk bisa bekerja di Clickworker adalah: memiliki komputer dengan jaringan internet, bisa bahasa Inggris, dan memiliki akun PayPal yang sudah diverifikasi.

Anda harus lulus assessments (tes) untuk bisa mengakses tugas. Jenis tugas diberikan sesuai profil anda. Jadi, semakin lengkap profil yang anda isi, maka semakin banyak peluang pekerjaan yang akan anda dapatkan.

Base assessments clickworker

Cara daftar

Mudah dan gratis. Masuk ke website Clickworker melalui link ini, klik “Register” di menu atas, pada bagian “Earn money online” klik “Register now. It’s free of charge”. Lalu isi semua informasi yang diperlukan untuk pendaftaran. Klik “Sign-up.

Anda harus menggunakan alamat email yang valid, karena Clickworker akan mengirim email berisi link untuk login ke website Clickworker. Baru setelah itu anda bisa mengerjakan tes (assessments) untuk bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan kualifikasi anda.

Pendaftaran gratis. Clickworker adalah perusahaan resmi dan tidak menarik biaya dari freelancer untuk apapun. Kalau ada perusahaan atau agen freelance yang meminta uang pendaftaran berarti itu penipuan. Anda harus hati-hati.

Author Reha Wijaya

Hobi fotografi, tapi sehari-hari menghabiskan waktu di depan komputer.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0