in ,

Ada Fitur Miniplayer di YouTube, Sudah Tahu Belum?

Fitur mini player youtube

Keberadaan fitur miniplayer, besar kemungkinan belum diketahui oleh para pengguna internet, karena keberadaannya yang cukup tersembunyi.

Apa maksud dari cukup tersembunyi?

Fitur miniplayer, hanya muncul ketika pengguna mengakses YouTube via mode Incognito atau Private Browsing, sehingga keberadaannya sulit untuk ditemukan atau yang dikatakan di awal, yaitu cukup tersembunyi.

Apa Itu Fitur Miniplayer?

Fitur miniplayer adalah pemutar video ukuran mini atau kecil yang disediakan oleh YouTube agar para pengguna lebih mudah dalam menjelajah video.

Meski bernama miniplayer, para pengguna tidak akan kehilangan fitur video di YouTube standar, seperti play, pause, next video, dan close.

Lihat:

Fitur mini player youtube

Dengan mengaktifkan miniplayer, para pengguna internet bisa melakukan banyak hal, di antaranya adalah menjelajah video tanpa harus menghentikan video yang sedang ditonton.

Bagaimana Cara Mengaktifkan Miniplayer?

Berikut ini cara mengaktifkan miniplayer:

1. Pergi ke YouTube.

2. Buka video yang ingin ditonton, kemudian klik tanda seperti di bawah ini:

Fitur mini player youtube

3. Proses sudah selesai, dan Anda bisa menonton video sambil menjelajah.

Apakah harus menggunakan mode Private Browsing?

Untuk saat ini (05/10/2018), browser Mozilla, Chrome, bisa mengakses miniplayer tanpa harus menggunakan mode Private Browsing.

Adapun untuk Opera, untuk saat ini tidak muncul. Namun, terkadang miniplayer berhasil muncul di browser Opera atau yang lebih tepatnya kadang muncul kadang tidak.

Jadi, lebih baik Anda menggunakan mode Private Browsing, karena dengan menggunakan mode tersebut, miniplayer muncul di semua browser.

Sejak kapan miniplayer diluncurkan?

Dilansir dari 9to5Google, miniplayer mulai diuji cobakan oleh Google pada Maret 2018. Uniknya, pihak Google sendiri belum memberikan pernyataan resmi jika mereka telah meluncurkan fitur miniplayer.

Kesimpulan

Setelah mencari informasi dari berbagai sumber, Google memang belum memberikan pernyataan resmi jika mereka telah meluncurkan fitur yang bernama miniplayer.

Belum munculnya pernyataan resmi dari Google, kemungkinan besar karena fitur miniplayer masih dalam tahap penyempurnaan yang membutuhkan waktu yang cukup lama.

Baca: Bingung Memikirkan Konten YouTube? Buat Konten Anime Saja!

Meski belum ada keterangan resmi dari pihak Google, kemunculan fitur miniplayer ini, setidaknya bisa membantu para pengguna internet untuk menikmati YouTube dengan mudah.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0