in , ,

Syarat (Wajib) Agar Blog Anda Masuk Halaman 1 Google

Halaman satu Google
Cara agar website masuk Halaman pertama Google

Bicara soal optimasi Website atau Blog tentu tidak lepas dengan yang namanya SEO. SEO (Search Engine Optimization) merupakan serangkaian proses yang dilakukan untuk membuat website kita muncul di halaman pertama Google dan mesin pencari lain.

Proses optimasi SEO ini terbilang rumit terutama bagi newbie (pemula) yang baru terjun ke dunia Internet. Ada banyak sekali tahapan-tahapan optimasi SEO yang harus dipahami dan dipraktekan agar Website Anda nangkring di Page One Google.

Bagaimana caranya ?

Tenang…

Untuk masuk ke halaman pertama Google, sebenarnya ada syarat wajib yang harus dipenuhi sebuah website atau blog.

Syarat agar website Anda masuk ke Halaman pertama Google

Halaman pertama Google

Harus Relevan

Syarat pertama adalah website kita harus relevan dengan kata kunci yang ditarget. Misalnya, jika ingin website kita ranking satu untuk kata kunci “artikel kesehatan” maka website kita harus menjadi website paling relevan dengan kata kunci tersebut.

Bagaimana agar website kita relevan ?

Cara menjadikan sebuah website relevan dengan kata kunci yang dibidik adalah penerapan SEO on page yang optimal.

SEO on page adalah teknik optimasi yang terfokus pada hal-hal di dalam website. Optimasi SEO on page ini sangat penting, karena akan menentukan relevan atau tidaknya website Anda dengan kata kunci yang dibidik.

Singkatnya, SEO on page terbagi menjadi beberapa bagian, yaitu :

  1. Optimasi konten
  2. Optimasi template (theme)
  3. Optimasi judul dan deskripsi website
  4. Optimasi internal link

Ke-4 bagian SEO on page diatas harus dioptimalkan sebaik mungkin agar website Anda menjadi relevan dengan tema dan kata kunci yang dibidik.

Konten Berkualitas

Masuk ke halaman pertama Google tanpa konten berkualitas itu rasanya mustahil. Untuk itu Anda perlu membuat konten website yang berkualitas agar bisa ranking 1 Google.

Seperti apa konten yang berkualitas ?

Setidaknya ada 3 tolak ukur dalam menentukan suatu konten berkualitas atau tidak.

Bermanfaat

Konten yang berkualitas adalah konten yang bermanfaat bagi pembaca. Pembaca tidak mau dirugikan dalam hal ini, oleh karena itu, kita sebagai pembuat konten harus mampu menyajikan konten yang memecahkan masalah pembaca, atau minimal memberikan solusi atas masalah tersebut. Jangan sampai pembaca kecewa dengan konten Anda. Karena jika konten Anda membuat pembaca kecewa, itu artinya konten Anda tidak berkualitas.

Inspiratif

Konten yang inspiratif adalah konten yang membuat pembaca kagum. Kagum karena tulisannya yang super lengkap ataupun kagum karena pesan-pesan inspiratif yang terkandung dalam konten tersebut. Untuk itu Anda perlu membuat konten yang membuat pembaca kagum dan terkesan.

Caranya ?

  • Buatlah konten yang lebih lengkap dibanding konten lain dengan tema yang sama
  • Berikan lebih banyak solusi
  • Sisipkan kata/cerita inspiratif dan memotivasi sesuai tema
  • Sertakan ilustrasi atau gambar yang membuat pembaca kagum

Menghibur

Unsur yang tidak kalah penting dalam sebuah konten adalah “guyonan” atau unsur hiburan. Ini adalah salah satu trik yang akan membuat pembaca betah dengan konten website Anda. Yahh… menyisipkan sedikit candaan dalam sebuah konten itu sangat penting, jadi jangan sampai diabaikan.

Menjadi Website Rujukan

Pernahkah Anda berfikir kenapa artikel Wikipedia.org selalu nangkring di halaman pertama Google. Ya.. salah satu alasannya karena Wikipedia merupakan situs rujukan. Website yang dijadikan rujukan biasanya adalah website terpercaya dengan konten berkualitas yang bisa dipertanggungjawabkan.

Nah, agar website Anda menjadi situs rujukan maka Anda harus mampu menyajikan konten yang bukan hanya berkualitas, tetapi juga bisa dipertanggungjawabkan. Misalnya dengan menyertakan link sumber dan lain sebagainya.

Salah satu situs rujukan favorit saya yang membahas soal Blogging dan Internet Marketing adalah KlikMania.net dan PanduanIM.com. Kedua situs ini sudah malang melintang dan terkenal di kalangan para Blogger sebagai situs yang menyajikan konten berkualitas dan tentunya bisa dipertanggungjawabkan.

Setuju kan…

Bagaimana dengan Anda, apa punya situs rujukan favorit ?

Backlink Relevan

Backlink punya peran penting dalam hal SEO. Tapi, tidak semua backlink akan berpengaruh terhadap SEO website Anda. Hanya backlink berkualitas dan juga relevan yang akan mendongkrak posisi website Anda ke halaman pertama Google.

Jadi, jangan buang waktu Anda untuk mencari backlink abal-abal alias spam. Carilah backlink yang berkualitas dan relevan dengan tema atau konten website Anda.

Ingat…

“1 Backlink berkualitas itu jauh lebih berharga dibanding 1000 backlink yang tidak berkualitas”.

Bagaimana cara mendapatkan backlink yang berkualitas dan relevan ?

Mudah saja…

Teknik favorit saya dalam mencari backlink relevan adalah dengan melakukan guest posting. Yahhh… dengan memposting artikel di website lain yang relevan, kita akan bisa dengan mudah mendapatkan backlink berkualitas.

Apalagi jika Anda mendapatkan backlink dari kompetitor, itu akan sangat baik bagi off page SEO website Anda.

Nah, itulah beberapa syarat wajib yang akan menjadikan website anda masuk halaman pertama Google. Tulisan diatas hanyalah tulisan seorang newbie yang masih belum “ngeh” dengan ilmu seo seperti para mastah. Karena itu, perlu adanya masukan dan kritikan yang membangun dari para pembaca.

Sumber gambar 

  • PanduanIM
  • Doc. Pribadi

Author Pebriansah

Saya seorang pemula yang suka nulis. Kepuasan tersendiri ketika huruf demi huruf yang saya ketik bermanfaat. Semua ini tidak lengkap jika kalian tidak mengkritik dan mencaci tulisan saya. Semuanya dibutuhkan demi perbaikan. Salam newbie dan happy blogging.

Komentar

Tulis Komentar
  1. Artikel yg sangat bermanfaat.. bisa tolong lebih di jelas kan tentang backlink yg berkualitas.. thks

  2. Teknik SEO yang sangat bermanfaat, namun jangan lupakan fokus untuk keywoord juga. Terima kasih

  3. Sob, mau nanya nih..

    Kalau ada blog A dengan tema gado-gado dan blog B dengan tema android.
    Asumsi kedua blog tersebut ranking,kualitas artikel,reputasi serta backlink tidak jauh berbeda.

    Lalu kedua blog tersebut membuat artikel tentang android.

    Mana artikel yang lebih bepeluang bersaing di serp?

  4. oke oke, mungkin saya agak mengerti mas…..
    tapi, boleh saya bertanya mengapa backlink itu sangat berpengaruh? terima kasih…

  5. saya sangat suka baca-baca postingan di website ini, karena kaya akan ilmu ttg seo.. begitu juga penjelasannya yg sangat mudah di mengerti.. tetapi saya kurang mengerti maksud no 4.Optimasi internal link..
    bisa di jelaskan ke saya mas.?? sukur melalui email saya.. thanks..

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0