Vivo Y95 merupakan smartphone terbaru kategori mid-range dari Vivo yang sudah resmi dirilis. Smartphone milik perusahaan asal China ini hadir dengan tampilan yang lebih fresh, serta beberapa spesifikasi unggulan di kelasnya.
Vivo Y95 dilengkapi kamera selfie beresolusi tinggi, lengkap dengan disertai dual kamera belakang. Memiliki memori internal dan RAM berukuran besar, baterai jumbo, layar poni dengan ukuran luas,
Dipersenjatai prosesor handal dari Qualcom, hingga dibekali beberapa fitur kecerdasan buatan. Sebagai smartphone kelas menengah ke bawah, harga yang dibanderol juga masih terjangkau.
Spesifikasi Vivo Y95
Vivo Y95 hadir dengan tampilan yang begitu elegan, sehingga begitu nampak berkelas. Desainnya yang memiliki karakteristik tersendiri. makin dipercantik dengan hadirnya lengkungan yang nampak jelas pada keempat sisinya.
Bagian depanya nampak semakin cantik, dengan hadirnya panel berpenampilan waterdrop. Yakni sebuah poni yang menyerupai tetesan air.
Bagian depannya smartphone ini terbuat dari kaca, sementara pada bagian belakangnya berbahan polycarbonate.
Secara keseluruhan, smartphone ini memiliki ukuran 75.1 x 155.1 mm dengan ketebalan 8.3 mm sehingga terlihat slim. Berat smartphone ini sendiri adalah 163.5 gram.
Memiliki tampilan layar IPS LCD berukuran 6.22 inchi, dengan resolusi HD+ 1520 x 720 piksel, serta aspek rasio 19:9 sehingga nyaman saat menggunakannya.
Kamera Dilengkapi AI
Untuk memenuhi kebutuhan fotografi para penggunanya, smartphone ini dilengkapi dengan lensa kamera beresolusi tinggi dengan teknologi AI.
Pada bagian belakangnya, Vivo Y95 dilengkapi dual kamera berseolusi 13 megapiksel dan 2 megapiksel.
Lensa skunder kamera tersebut memiliki bukaan f/2.2, PDAF, sementara untuk lensa skundernya memiliki bukaan f/2.4, dan telah dilengkapi dengan depth sensor.
Selain menghasilkan jepretan berkualitas, dual lensa tersebut dapat menghasilkan gambar berefek bokeh.
Smartphone ini telah dilengkapi dengan kamera depan beresolusi 20 megapiksel untuk kebutuhan selfie.
Kerennya lagi, baik kamera depan maupun belakang sama-sama memilii kemampuan merekam video FHD 1080 X 1920 piksel, pada kecepatan 30 fps.
Baca Juga : Harga dan Spesifikasi Vivo Y91, yang Sudah Bisa Dibeli di Indonesia
Memiliki Performa yang Handal
Vivo Y95 dipersenjatai Snapdragon 439 (12 nm) Octa-core dengan kecepatan clocking sebesar 2x 1.95 GHz + 6x 1.45 GHz teknologi Cortex A53.
Didukung pula dengan pengolah grafis GPU Adreno 505, dan sistem operasi Android Oreo 8.1 antarmuka Funtouch OS 4.5.
Vivo Y95 hadir dengan kapasitas RAM 4 GB dan memori internal 64 GB yang dapat diperluas hingga 256 melalui slot microSD.
Smarphone ini terbilang memiliki sistem keamanan yang lengkap. Selain dilengkapi keamanan standar seperti PIN, pola, dan password, smartphone ini juga dilengkapi sensor pemindai wajah dan sensor sidik jari.
Baterai Berkapasitas Jumbo
Vivo Y95 mengusung baterai berkapasitas 4030 mAh dan sudah dilengkapi fitur fast charging, sehingga proses pengisian dayanya dapat berlangsung dengan sangat cepat.
Pengguna dapat menggoperasikan smartphone ini dalam waktu cukup lama tanpa harus bolak balik melakukan pengisian daya.
Tabel Spesifikasi Vivo Y95
Harga | Rp. 3.800.000 |
Spesifikasi | Vivo Y95 |
Status | Rilis November |
Dimensi | 155.1 x 75.1 x 8.3 mm (6.11 x 2.96 x 0.33 in), Berat 163,5 gram |
Jaringan | 3G HSDPA, 4G LTE |
SIM | Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by) |
Layar |
|
Resolusi | 720 x 1520 pixels, 19:9 ratio (Kerapatan~ 270 ppi) |
Pelindung | |
Sistem Operasi | Android 8.1 Oreo |
Chipset | Qualcomm SDM439 Snapdragon 439 (12 nm) |
CPU | Octa-core (2×1.95 GHz Cortex-A53 & 6×1.45 GHz Cortex A53) |
GPU | Adreno 505 |
RAM | 4 GB |
Memori | Internal : 64 GB Eksternal : 256 GB |
Kamera Utama | 13 MP, f/2.2, PDAF 2 MP, f/2.4, depth sensor |
Perekam Video | 1080p@30fps |
Kamera Depan | 20 MP |
Konektivitas | Wi-Fi 802.11 b/g/n, WiFi Direct, hotspot, Bluetooth 4.2, A2DP, LE, Yes, with A-GPS, GLONASS, BDS , FM radio, USB microUSB 2.0, USB On-The-Go |
Sensor | Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, proximity, compass |
Baterai | Non-removable Li-Po 4030 mAh |
Warna | Starry Black, Aurora Red |
Sumber | GSM Arena |
Harga Vivo Y95
Meskipun saat ini Vivo Y95 belum resmi diluncurkan di Indonesia, namun smartphone ini sudah dapat dibeli di beberapa negara lain.
Di Philipina misalnya, smartphone ini sudah resmi dijual dengan harga PHP 13.999 atau sekitar Rp. 3,8 juta. Harga tersebut berlaku untuk pembelian online maupun offilne.
Mengingat Indonesia merupakan salah satu pasar peminat smartphone Vivo terbesar, besar kemungkinan jika dalam waktu dekat ini Vivo Y95 juga akan hadir di Indonesia.
Jadi pengen beli ? Harag udah 3 jutaan nih. Gaji bulanan di pakai langsung ludes hehehe ada rekomendasi smartphone lainya kah ?