in

8 Pilihan Kartu Kredit Standard Chartered yang Paling Direkomendasikan

Kartu Kredit Standard Chartered

Kartu Kredit Standard Chartered – “Standard Chartered Bank Indonesia”, tentu tidak asing lagi bagi mereka yang sudah berpengalaman menggunakan kartu kredit. Berbeda halnya untuk mereka yang mungkin baru saja akan menerbitkan kartu kredit perdana mereka. Kata tersebut mungkin asing bagi mereka. Karena itulah postingan ini disajikan.

Apakah anda salah satu dari mereka yang belum pernah sama sekali menggunakan kartu kredit sebelumnya ?. Jika iya, selain dapat digunakan sebagai referensi tambahan bacaan anda. Postingan yang menyajikan pilihan kartu kredit standard chartered ini, diharapkan dapat membantu anda dalam menentukan kartu kredit yang mana yang nantinya yang benar-benar sesuai dengan kriteria, kebutuhan dan kemampuan budget anda.

Sebagai awalan, terlebih dahulu saya akan menyajikan sekilas tentang kartu kredit. Lalu, mengulas secara ringkas mengenai bank Standard Chartered. Memaparkan apa saja keuntungan yang akan anda dapatkan ketika memilih menggunakan kartu kredit Standard Chartered, dan masih banyak lagi informasi penting lainnya yang menarik untuk anda ketahui di dalam postingan ini. Jadi, pastikan anda tetap bersama saya di sini, untuk membaca seluruh isi postingan ini hingga selesai.

Sekilas Tentang Kartu Kredit

Setelah melewati sejarah perkembangan yang cukup panjang. Kartu kredit di Indonesia akhirnya saat ini dapat dimiliki oleh siapa saja. Tidak hanya terbatas pada beberapa golongan elit nasabah bank penerbit saja, bahkan konsumen non nasabah yang telah memenuhi persyaratan dan disetujui, sekarang dapat memiliki dan menggunakan kartu kredit untuk berbagai keperluan transaksi.

Banyaknya bank pemerintah maupun bank swasta terbaik di Indonesia, serta tersedianya beragam jenis pilihan kartu kredit yang siap diterbitkan kapan saja. Hal ini membuat negara Indonesia menjadi surga bagi para calon pengguna kartu kredit.

Kartu kredit standard chartered adalah salah satu kartu kredit yang cukup populer, dan menjadi salah satu produk yang paling saya rekomendasikan untuk anda pilih.

Ulasan Ringkas Standard Chartered Bank Indonesia

Kartu Kredit Standard Chartered

Selain terkenal karena telah beroperasi di lebih dari 60 negara, kepopuleran perusahaan jasa keuangan multinasional ikut terdongkrak setelah secara resmi menjadi sponsor utama salah satu klub sepak bola terbesar di Inggris, yaitu Liverpool F.C.

Standard Chartered merupakan bank universal yang berpusat di London, Inggris. Sejak awal berdirinya pada tahun 1863, bank ini sudah mengoperasikan lebih dari 1600 cabang dan outlet di seluruh dunia, dengan lebih dari 70.000 karyawan kerja. Jumlah pekerja tersebut dilaporkan meningkat hingga mencapai 85.231 karyawan pada tahun 2010.

Meski berbasis di Inggris, justru sekitar 90% pendapatan bank Standard Chartered berasal dari wilayah Afrika, Asia, dan Timur Tengah. Saat ini, pemegang saham terbesar Standard Chartered adalah Temasek Holdings milik Pemerintah Singapura.

Selain bergerak pada jasa keuangan, konsumen, korporat, dan perbankan institusional. Standard Chartered juga menjadi salah satu bank penerbit kartu kredit terbaik yang sudah didukung dengan jaringan provider bersekala internasional, dan menawarkan sejumlah keuntungan bagi setiap penggunanya. (wikipedia)

Keuntungan Menggunakan Kartu Kredit Standard Chartered

Saya tidak bermaksud merayu anda, tapi faktanya Standard Chartered memang menawarkan berbagai macam keuntungan bagi siapa saya yang memilih menerbitkan dan menggunakan kartu kredit dari perusahaan Standard Chartered.

Tidak hanya sekedar menawarkan keuntungan pada umumnya, seperti kemudahan dan kepraktisan dalam segala urusan transaksi non tunai dan pembayaran tagihan. Pengguna kartu kredit Standard Chartered juga dipastikan akan mendapatkan keuntungan tambahan, diantaranya adalah sebagai berikut :

Cash Back Lebih dari 1%

Berbeda dengan beberapa kartu kredit yang disediakan oleh bank lain, Standard Chartered menawarkan keuntungan berupa cash back dengan prosentase jauh lebih besar.

Cash back yang didapat dari setiap transaksi menggunakan salah kartu kredit Standard Chartered jenis tertentu, bisa mencapai 2,5% hingga 10%. Besarnya prosentase cash back yang bisa didapat, membuat penggunanya lebih hemat dalam setiap transaksi.

Reward

Kartu Kredit Standard Chartered

Hampir sama dengan kartu kredit yang diterbitkan oleh bank-bank lainnya. Pengguna kartu kredit juga akan mendapatkan poin reward yang dapat dikumpulkan secara akumulatif dari setiap transaksi yang mereka lakukan.

Setiap transaksi minimal Rp.10.000,- di luar negeri atau minimal transaksi Rp. 3000.000,- dalam sebulan, pengguna kartu kredit Standard Chartered jenis tertentu akan mendapatkan 4 poin reward. Jika transaksi minimal Rp. 3000.000,- dalam sebulan dilakukan di luar negeri, maka penggunanya akan mendapatkan 8 poin reward.

Bahkan salah satu kartu kredit standard chartered ada yang memungkinkan penggunanya dapat memperoleh lebih dari 50000 poin reward secara langsung setelah melakukan transaksi minimal Rp.10.000.000,- setelah 3 bulan kartu disetujui. Poin reward ini dapat ditukar langsung tanpa diundi dengan 15.000 KrisFlyer Mileage.

Cicilan Bunga Tetap

Berkat sebuah fitur yang bernama Steady Pay, setiap pengguna kartu kredit Standard Chartered dapat menikmati fasilitas cicilan tetap tanpa bunga dengan jangka waktu yang dapat ditentukan sesuai keinginan penggunanya.

Setiap transaksi belanja juga dapat diubah menjadi metode cicilan tanpa prosedur yang berbelit-belit. Cara perubahan transaksi dapat dilakukan dengan cara menghubungi layanan support Standard Chartered yang selalu beroperasi selama 24 jam selama 7 hari.

Banyak Promo

Standard Chartered sudah bekerja sama dengan beberapa merchant partner terbesar yang tersebar di seluruh penjuru Indonesia. Merchant-merchant ini memungkinkan setiap pengguna untuk mendapatkan penawaran promo-promo terbaru dengan harga yang lebih murah. Promo yang didapat bisa berupa voucher belanja, diskon restoran hingga 25%, beli 1 dapat gratis 1 dan masih banyak lagi promo menarik lainnya.

Bunga Standard BI

Meski memilik status sebagai bank universal yang berbasis di Inggris, namun pada prakteknya di Indonesia. Standard Chartered tetap mengikuti prosedur penetapan bunga sesuai dengan ketentuan standar Bank Indonesia.

Jaringan Luas

Semua kartu kredit Standard Chartered telah didukung dengan provider berskala internasional yaitu, Visa dan MaterCard. Ini memudahkan setiap penggunanya untuk melakukan transaksi baik di dalam dan di luar negeri. Penarikan tunai juga dapat dilakukan dengan mudah di seluru atm berlogo Vissa dan MasterCard.

8 Pilihan Kartu Kredit Standard Chartered Terbaik

Kartu Kredit Standard Chartered

Perusahaan Standard Chartered menyediakan 8 kartu kredit terbaik untuk seluruh nasabah dan konsumen non nasabah di Indonesia, yang telah memenuhi persyaratan dan disetujui.

Pilihan kartu kredit Standard Chartered diklasifikasikan berdasarkan kebutuhan penggunanya. Misalnya berdasarkan kebutuhan poin reward, cashback, untuk kebutuhan traveling, dan berbagai kebutuhan lainnya.

Ke-delapan kartu kredit Standard Chartered tersebut dipisahkan berdasarkan provider. 4 menggunakan provider Vissa, dan 4 kartu kredit lainnya menggunakan provider MasterCard.

Pilihan Kartu Kredit Standard Chartered Visa

#1. Visa Platinum

Ini adalah salah satu kartu kredit yang disediakan oleh Standard Chartered untuk berbagai kebutuhan utama seperti berbelanja, nonton bioskop, untuk kebutuhan menikmati hidangan kuliner di berbagai restoran ternama di Indonesia.

Standard Chartered Visa Platinum, dilengkapi dengan 4 fitur utama. Diantaranya adalah, 3x poin reward untuk setiap transaksi, mendapatkan satu tiket tambahan gratis untuk nonton the Premiere XXI, Diskon 50% pertanggal 15 untuk setiap restoran partner Standard Chartered, dan diskon 7% untuk setiap pembelian produk di Blibli.

Bunga Limit Pendapatan Minimum
2.95% Rp. 20.000.000,-/bulan Rp. 10.000.000,-/bulan

#2. Visa Gold

Visa Gold, merupakan kartu kredit yang disediakan khusus untuk anda yang ingin menikmati gaya hidup yang ekslusif dan luar biasa. Kartu kredit ini dipastikan akan mempermudah anda dalam memenuhi segala kebutuhan yang bermanfaat menunjang gaya hidup anda.

Standard Chartered Visa Gold, menyediakan tiga fitur unggulan untuk setiap pemiliknya. Diantaranya adalah, menikmati ruang tunggu ekslusif yang tersebar di seluruh bandara di Indonesia dengan penawaran harga khusus. Dukungan layanan nasabah yang akan mengurus semua kebutuhan perjalanan anda. Berkesempatan mengumpulkan 360 derajat poin reward, yang dapat ditukar dengan cinderamata, tiket pesawat, voucher hotel dan hadiah menarik lainnya.

Bunga Limit Pendapatan Minimum
2.95% Rp. 4.000.000,-/bulan Rp. 6.000.000,-/bulan

#3. Visa Infinite

Ini adalah salah satu kartu kredit yang dipersembahkan oleh Standard Chartered secara khusus untuk nasabah prioritas hanya melalui undangan pihak bank. Selain dapat digunakan untuk keperluan transaksi pemiliknya, kartu kredit Visa Infinite dari Standard Chartered juga dapat digunakan untuk keperluan keluarga pemiliknya.

Melalui dukungan penuh Relationship Manager khusus, pemegang kartu kredit Visa Infinite dipastikan akan selalu mendapatkan penawaran harga terbaik untuk semua produk yang mereka butuhkan.

Bunga Limit Pendapatan Minimum
2.95% Rp. 49.000.000,-/bulan Melalui Investasi

#4. Visa Business Card Platinum

Kartu kredit visa business platinum dari Standard Chartered ini dirancang khusus untuk anda yang berprofesi sebagai pembisnis. Anda dapat melakukan transaksi seluruh produk bisnis dengan mudah, dan dapat mengembangkan bisnis di atas pondasi yang sangat kokoh.

Fitur utama kartu kredit visa business ini adalah 3 kali lipat 360 derajat poin reward. Poin ini akan diberikan secara langsung setiap transaksi Rp. 10.000,- dengan transaksi total Rp. 10.000.000,-.

Bunga Limit Pendapatan Minimum
2.95% Rp. 20.000.000,-/bulan Rp. 10.000.000,-/bulan

Ragam Kartu Kredit Standard Chartered MasterCard

#5. MasterCard WorldMiles

Memiliki hobi traveling hingga ke berbagai penjuru dunia ?. Jika iya, maka MasterCard WorldMiles bisa menjadi kartu kredit perdana yang sesuai untuk anda miliki.

Dengan MasterCard WorldMiles, anda dapat dengan mudah untuk melakukan perjalanan ke seluru dunia dengan biaya yang lebih hemat. Dengan penawaran diskon yang lebih besar untuk setiap pemesanan tiket perjalanan wisata melalui merchant partner, kini anda dapat segera mewujudkan impian berkeliling dunia.

Setiap transaksi retail yang dilakukan yang dilakukan baik di dalam dan luar negeri sebesar Rp. 7.500, anda akan memperoleh 1 millage (10000). Millage dapat ditukar dengan Garuda Miles, Singapore Arline Krisflayer Miles, Air Asia Bik, dan Asia Miles.

Bunga Limit Pendapatan Minimum
2.95% Rp. 20.000.000,-/bulan Rp. 10.000.000,-/bulan

#6. MasterCard Platinum

Ini adalah kartu kredit premium selanjutnya yang disediakan oleh Standard Chartered untuk para eksekutif yang ingin berbelanja di banyak toko dengan mudah dan pelayanan super ekslusif. Anda akan dilayani di lebih dari 21 toko partner Standard Chart yang tersebar di seluruh dunia.

Fitur utama kartu kredit MasterCard Platinum Standard Chartered adalah, 2 kali poin reward untuk semua transaksi yang anda lakukan, mendapatkan 1 tiket gratis tambahan untuk menonton The Premiere XXII.

Bunga Limit Pendapatan Minimum
2.95% Rp. 20.000.000,-/bulan Rp. 10.000.000,-/bulan

#7. MasterCard Titanium

Bertransaksi non tunai di seluruh merchant partner Standard Chartered menjadi lebih hemat berkat harga promo dengan cash back tinggi mencapai Rp.650.000/bulan. Besarnya nilai cash back sangat fleksibel. Semakin besar transaksi yang anda lakukan menggunakan MasterCard Titanium, maka semakin besar pula nilai cash back yang akan anda peroleh. Cash back akan diberikan untuk setiap transaksi yang dilakukan di seluruh merchant partner Standard Chartered yang tersebar di seluruh penjuru Indonesia.

Bunga Limit Pendapatan Minimum
2.95% Rp. 4.000.000,-/bulan Rp. 10.000.000,-/bulan

#8. MasterCard World

MasterCard World adalah salah satu kartu kredit yang menawarkan keistimewaan dan kemudahan bertransaksi di seluruh negara manapun, kapanpun anda mau.

Direkomendasikan untuk para eksekutif yang terbiasa melakukan perjalanan bisnis, MasterCard World dapat digunakan untuk memenuhi segala kebutuhan anda selama berada di negara yang anda tuju.

Fitur utama kartu kredit ini, adalah fasilitas airport lounge ekslusif yang tersebar di semua bandara yang ada di seluruh dunia. 3 kali poin reward setiap transaksi minimal Rp. 3000.000, – perbulan.

Bunga Limit Pendapatan Minimum
2.95% Rp. 20.000.000,-/bulan Rp. 10.000.000,-/bulan

Persyaratan Umum Pembuatan Kartu Kredit Standard Chartered

  • Nasabah & Konsumen Non nasabah
  • Usia minimal 21 tahun dan maksimal 65 tahun (Kartu Utama)
  • Usia minimal 17 tahun dan maksimal 65 tahun (Kartu Tambahan)
  • Tidak termasuk dalam blacklist Asosiasi Kartu Kredit Indonesia (AKKI)
  • Tidak termasuk dalam blacklist Bank Indonesia (BI)
  • Memiliki Kartu Kredit di bank lain dengan masa aktif minimal limit Rp8 juta dan masa aktif selama 1 tahun

Persyaratan Dokumen Pengajuan Kartu Kredit Standard Chartered

Persyaratan / Berkas Karyawan Wirausaha Profesional
KTP/SIM/PASPOR V V V
Keterangan Penghasilan (Slip Gaji/SPT) V
Fotokopi Rekening Koran 3 Bulan Terakhir V V
Fotokopi Surat Ijin Praktek V
Fotokopi Akta Pendirian Perusahaan/SIUP V V
Fotokopi Tagihan Kartu Kredit 1 Bulan Terakhir/Fotokopi Kartu Kredit V V V
NPWP V V V

Informasi Biaya Iuran Tahunan Kartu Kredit Standard Chartered

Kartu Kredit Standard Chartered Biaya Iuran
Visa Platinum Rp. 750.000,-/tahun
Visa Gold Rp. 300.000,-/tahun
Visa Infinite Gratis
Visa Business Card Platinum Rp. 750.000,-/tahun
MasterCard WorldMiles Rp. 1.000.000,-/tahun
MasterCard Platinum Rp. 750.000,-/tahun
MasterCard Titanium Rp. 500.000,-/tahun
MasterCard World Rp. 1.000.000,-/tahun

Informasi Biaya Penting Lainnya

Detail Informasi Biaya
Biaya Tarik Tunai 6% atau Rp100.000 (mana yang lebih besar)
Minimum Pembayaran Tagihan per Bulan 10% dari tagihan atau Rp50.000,- (mana yang lebih besar)

 Bagaimana Cara Mengajukan atau Pembuatan Kartu Kredit Standard Chartered ?

Khusus bagi seluruh pembaca yang saat ini sudah memenuhi semua persyaratan pengajuan, mulai dari persyaratan berkas dan dokumen, hingga persyaratan pendapatan minimum perbulan. Maka anda dapat mengajukan permohonan pembuatan kartu kredit Standard Chartered dengan berbagai macam cara yang begitu mudah.

Datang langsung

Saat ini kantor cabang standard chartered sudah tersebar diberbagai wilayah di Indonesia. Pembuatan kartu kredit Standard Chartered dapat dilakukan dengan cara datang langsung ke kantor cabang terdekat di lokasi anda tinggal.

Alur pengajuan permohonan pengajuan kartu kredit Standard Chartered hampir sama dengan pengajuan di bank-bank lain pada umumnya. Mulai dari mengambil nomor antrian, mengisi form aplikasi dengan data diri asli secara lengkap, selanjutnya menyerahkan berkas, dan tinggal menunggu tahap verifikasi.

Pendaftaran aplikasi online melalui situs resmi Standard Chartered

Ini adalah cara kedua yang bisa anda pilih untuk membuat kartu kredit Standard Chartered perdana anda. Caranya, anda cukup menugunjungi situs resmi perusahaan Standard Chartered, lalu melakukan pendaftaran online dengan mengisi semua data yang diperlukan pada form online hingga selesai.

Melalui website finansial terpercaya

Terakhir, anda dapat mengajukan permohonan kartu kredit Standard Chartered melalui website finansial terpercaya. Saat ini di Indonesia sendiri sudah banyak website finansial yang terpercaya dan profesional yang siap membantu anda. Andar bisa memilih membuat melalui cermati, pilih kartu, cek aja dan masih banyak lagi.

Penutup

Setelah menyelesaikan membaca seluruh postingan ini, saya berharap anda dapat dengan mudah menentukan pilihan kartu kredit Standard Chartered yang mewakili diri anda dan kebutuhan anda.

Khusus untuk informasi biaya tagihan, limit dan biaya lainnya, bisa saja terjadi perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan lebih dulu. Beberapa berkas dokumen tambahan untuk pengajuan kartu kredit Standard Chartered bisa saja dibutuhkan oleh pihak bank.

Jangan lupa bantu juga yang lainnya yang ada di dunia ini, untuk mengetahui 8 pilihan kartu kredit Standard Chartered yang paling direkomendasikan, dengan cara menekan tombol share yang tersedia di bawah postingan ini.

Bagi pembaca yang mungkin sudah menggunakan kartu kredit Standard Chartered, silahkan bagikan pengalaman anda melalui kolom komentar yang tersedia pada postingan ini.

Rekomendasi lain : Informasi Kartu Kredit Bank Mega, Pilihan, Limit, & Persyaratan

Terakhir, selalu gunakan kartu kredit dengan bijak untuk memenuhi segala kebutuhan anda, dan jangan lupa bayar tagihan selalu tepat waktu. Salam.

Author fdl2207

Halo, salam kenal dari saya untuk seluruh pembaca Klik Mania.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0