in ,

Ke Puncak? Ini Rekomendasi Tempat Sewa Villa Buat Kamu

sewa villa puncak
SEWA VILLA

COVID-19 membuat pemerintah di berbagai negara menerapkan kebijakan lockdown. Tujuan utama diadakannya lockdown adalah untuk menghindari penyebaran virus yang semakin meluas sehingga angka penyebaran bisa ditekan karena pemerintah bisa fokus menyembuhkan pasien yang terdampak.

Di Indonesia sendiri, lockdown dilakukan selama tiga bulan. Namun, lockdown versi Indonesia berbeda dengan negara lain di mana masyarakat masih bisa dengan bebas bepergian. Saat ini sendiri, lockdown sudah tidak diberlakukan oleh pemerintah sehingga mereka bisa pergi leluasa. Namun, protokol kesehatan lebih banyak digaungkan, dan masyarakat pun sudah mulai terbiasa menerapkannya.

Era Baru Digaungkan, Liburan Juga Diperlukan

Menjalani work from home maupun study from home memunculkan sisi positif dan negatif. Salah satu sisi positifnya adalah sesama anggota keluarga bisa semakin dekat, adapun untuk sisi negatifnya adalah ada banyak orang dewasa, remaja, dan juga anak-anak mengalami kejenuhan yang luar biasa.

Hasilnya, ketika pemerintah melonggarkan kebijakannya, masyarakat pun mulai bepergian ke tempat-tempat wisata guna menghilangkan kejenuhan yang sudah mendera. Dan salah satu destinasi wisata yang dituju adalah puncak. Wisata yang satu ini memang menjadi langganan bagi para wisatawan, karena wilayahnya yang menyuguhkan panorama indah.

Jika berbicara tentang liburan, tentu yang kita butuhkan saat menjalani aktivitas tersebut adalah tempat tinggal sementara. Dan biasanya, ketika kita berlibur di puncak, maka kita akan memilih menyewa villa sebagai tempat tinggal sementara. Di kawasan puncak sendiri, yang namanya villa tersedia banyak, dan kamu sebagai pengunjung bisa dengan leluasa memilih villa yang mana yang akan disewa.

Begini Cara Sewa Villa di Puncak

Bagi kamu yang dalam waktu dekat ingin mengadakan perjalanan wisata ke puncak, maka kamu bisa menyerahkan urusan sewa-menyewa villa kepada situs Sewa Villa. Di situs tersebut ada banyak pilihan villa yang bisa kamu pilih, baik itu yang kelas atas maupun menengah. Adapun untuk harga villa puncak yang ditawarkan beragam, berikut ini beberapa di antaranya.

Villa Kayana

sewa villa

Nama villa: Villa Kayana

Lokasi: Jl. Taman Safari, Desa Kongsi, RT 01 RW 07, Puncak, Bogor.

View: Gunung Gede

Luas tanah: 600 m2

Luas bangunan: 250 m2

Jumlah lantai: 1

Kamar tidur: 3

Kamar mandi: 3

Maksimal jumlah penghuni: 15 orang termasuk anak-anak.

Detail ruangan:

Villa dengan interior fully furnished, antara lain:

  • Kamar tidur
  • Ruang makan
  • Ruang tamu
  • Ruang keluarga
  • Ruangan berkumpul dan bersantai.

Kondisi villa:

  • Villa bangunan baru selesai dibangun 1 Agustus 2011.
  • Semua fasilitas bersifat private, tidak ada yang sharing.
  • Bersih dan terawat.

Fasilitas villa:

  • Gratis ekstra bed
  • Gratis air minum (air galon dispenser) selama menginap
  • Gratis susu sapi murni di pagi hari (baru diperah jam 7 pagi)
  • Karaoke lengkap dan tersambung ke YouTube
  • TV LCD (bisa untuk main PS4)
  • Kolam renang anak kecil (60 cm)
  • Kolam renang dewasa (up to 180 cm)
  • Alat BBQ gratis arang
  • Peralatan dapur masak lengkap (rice cooker, wajan, panci, blender, dan lainnya)
  • Peralatan makan minum(piring, gelas, mangkok, sendok, garpu, dan lainnya)
  • Halaman bermain anak-anak (ayunan dan perosotan)
  • Kamar mandi lengkap dengan water heater
  • Camping ground.

Fasilitas umum: Semua fasilitas pribadi.

Fasilitas sekitar: Taman Safari, Hotel Seruni, Hotel Pesona Alam, Mini Market, Rumah Sakit Sanatorium, ATM, Pasar Tradisional, Restoran, Tempat wisata terdekat, Gunung Mas (paralayang) 2 km, Air Terjun Cilember 1 km.

Aktivitas: Outbond, gathering untuk keluarga, reuni, arisan.

Akses ke lokasi: Jalan Hotmix, muat 2 mobil, muat bus kecil.

Harga sewa:

  • Weekdays: Rp1.500.000/malam.
  • Weekend: Rp2.500.000/malam.
  • Long weekend/Libur nasional: Call for price.

Villa Kayana adalah salah satu villa yang bisa kamu tempati ketika kamu memilih untuk berlibur di puncak. Selain Villa Kayana, Villa Puncak yang lain juga masih banyak dengan fasilitas dan harga yang beragam. Jadi apabila kamu ingin berwisata ke puncak, pastikan kamu mengunjungi situs Sewa Villa terlebih dahulu.

Komentar

Tulis Komentar
  1. Semoga lah masalah Covid 19 bisa cepat membaik. Rasanya sudah ga beta Lock down terus pengennya liburan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0