in ,

Kecepatan Situs, Seberapa Pentingkah? Simak Fakta Berikut Ini

Kecepatan situs

Setiap detik kecepatan situs (loading time) harus diperhitungkan, sebab merupakan salah satu faktor yang memberikan kontribusi besar terhadap pengalaman pengunjung di situs Anda. Disamping akses halaman yang mudah dijelajahi, kecepatan situs akan memberikan dampak terhadap peringkat di mesin pencari.

Fakta menyebutkan bahwa pengunjung website cenderung terpengaruh kepada kecepatan sebuah website, bukan hanya sekedar fitur dan desainnya saja. Banyak pengunjung lari tunggang langgang ketika mendapati sebuah situs yang sulit diakses, lemot dan waktu loading yang berkepanjangan.

Lantas salah siapa? Kenyataan lain juga menyebutkan bahwa tingkat kecepatan akses internet di Indonesia juga belum merata. Ini akan lebih menyedihkan bagi situs yang berjalan seperti “keong sawah”, karena halaman atau blog yang sedang dibuka akan segera ditinggalkan.

Fakta Bahwa Kecepatan Situs Sangat Penting

Beberapa hal dibawah ini akan menjelaskan bahwa selisih 1 detik kecepatan webiste Anda akan sangat membawa pengaruh yang sangat besar.

Pengaruh Bounce Rate Terhadap situs

Blog dengan bounce rate rendah akan mendapatkan apresiasi cukup baik khususnya mesin pencari google, intinya semakin rendah nilai bounce rate maka akan semakin berpengaruh pada peringkat situs itu sendiri.

Semakin mudah situs diakses maka akan berpeluang menambah pageview, dan semakin bertambahnya halaman yang dibuka maka akan berpotensi menurunkan nilai bounce rate.

kecepatan situs
Image from https://blog.kissmetrics.com

Fakta menyebutkan bahwa respon halaman website yang lambat akan menghasilkan peningkatan bounce rate. (lihat gambar di atas). Itu artinya kecepatan situs termasuk salah satu upaya menurunkan nilai bounce rate.

Pengaruh Kecepatan Situs Untuk Tampilan Mobile

Bukan hal yang aneh lagi jika saat ini pengguna perangkat mobile lebih banyak mendominasi untuk mengakses halaman web. Penting untuk diperhatikan bahwa kecepatan situs untuk versi mobile akan menjadi prioritas.

Saat ini google sedang mengembangkan sebuah project open source yang dinamakan AMP (Accelerated Mobile Page) dengan tujuan untuk membuat halaman website lebih cepat diakses pada perangkat mobile.

Kecepatan situs
Image from : https://blog.kissmetrics.com

Dari survey kissmetrics menyebutkan dari 73% pengguna mobile sering mengeluhkan loading website yang terlalu lambat, dan pada akhirnya mereka beralih ke website lain yang lebih cepat. Siapa yang  rugi?

Pengaruh Pada Omset Penjualan

Ini sangat penting juga bagi Anda yang menggunakan website atau blog sebagai ladang bisnis atau tempat berjualan online. Kecepatan situs Anda juga akan berimbas pada omset penjualan kepada costumer, ini artinya kesempatan untuk mendapatkan penghasilan akan berkurang.

Kecepatan situs
Image from: https://blog.kissmetrics.com

Bayangkan saja jika Anda mempunyai situs e-commerce yang mengandalkan penjualan melalui jalur online, seberapa keutungan Anda yang hilang setiap harinya? Berapa totalnya jika dalam setahun?

Beberapa situs lebih mengutamakan kecepatan dibandingkan dengan tampilan pada umumnya, saat ini pengunjung juga tidak mau dibuat repot menunggu waktu loading untuk sekedar mendapatkan informasi dari situs yang sedang dibuka.

Optimalkan kecepatan situs Anda, fakta sudah berbicara bahwa situs dengan waktu loading yang lebih lama akan ditinggalkan. kecuali situs Anda memang benar-benar populer sehingga pengunjung dengan rela mau menunggu 😀

Author ganisebastian

Menulis dari berbagai pengalaman pribadi dan bisa dipertanggung jawabkan, jika bermanfaat bagi Anda silahkan share.

Komentar

Tulis Komentar
  1. konsep yang bagus,
    gambar nya juga makin jelas

    menurut saya, pemilihan server paling krusial, setelah itu baru struktur theme, dan caching

  2. kalau membahas mengenai kecepatan tampilan halaman website dari pengguna perangkat mobile, sepertinya yang paling berpengaruh adalah theme yang di gunakan untuk situs website itu sendiri. selama theme yang digunakanya responsive, maka akses halaman apapun didalamnya juga sangat cepat mengingat dari tampilan theme responsive yang digunakan tersebut punya pengaruh yang besar! 🙂

    • ya betul mas Muzaku, untuk tampilan ponsel memang diperlukan optimasi salah satunya penggunaan theme responsive dan penguranggan penggunaan java Script. 😀 dan termasuk penggunaan plugin yang tidak penting.

  3. sekeren apapun situs blog maupun website nya .. semenarik apapun konten yang ada di dalam nya .. kalau load page nya lama, langsung saya close termasuk blog klikmania ini jika lelet akses nya! hehe 😀

    • Hehe,,lagi berusaha mengurangi tampilan Iklan yang cukup memberatkan mas 😀 lagian sepi banget sih, nggak ada yang nyumbang klik,,hahaaa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0