in

Boros Kuota? Ini Dia Tips Menghemat Kuota Data di Handphone

Menghemat kuota

Menghemat kuota menjadi hal yang amat sulit di kemajuan teknologi seperti sekarang ini, terutama untuk smartphone yang memiliki banyak aplikasi latar. Kehabisan paket kuota data adalah hal yang paling menyebalkan, terlebih lagi ketika ada hal penting yang mengharuskan kita untuk berselancar di internet tiba-tiba koneksi internet terputus.

Kuota data seringkali habis tanpa disadari, padahal kita tidak sering menggunakan browser yang ada di smartphone. Karena cepat habis, terpaksa mengambil jalan pitas dengan membeli kartu perdana atau kuota data unlimited.

Apakah anda pernah merasakannya? Kalau iya, berarti kita senasib. Tetapi tanpa kita ketahui, ternyata aplikasi latar belakanglah yang menyedot data. Bila membeli kartu perdana pun masih tetap boros kuota, berarti anda perlu menghemat. Jalan alternatifnya adalah menggunakan WiFi. Kalau menggunakan WiFi masih tetap boros, maka anda perlu menyimak tips-tips berkut ini.

Menghemat Kuota Selain Menggunakan WiFi

Menghemat kuota

  • Hentikan fitur Auto Update pada Play Store

Update otomatis meringankan pengguna smartphone untuk memperbarui fitur-fitur dan aplikasi tanpa harus memperbarui dengan cara manual. Meskipun bagi sebagian orang fitur Auto Update ini bukanlah masalah bagi banyak orang, tetapi ada sebagian orang pula yang merasa rugi.

Selain penggunaan kuota data yang akan boros, baterai juga akan cepat habis. Hidupnya fitur Auto Update menyebabkan aplikasi terunduh otomatis baik menggunakan sambungan data maupun menggunakan WiFi.

Untuk menghemat kuota data, sebaiknya anda mematikan aktifitas ini agar tidak mengunduh otomatis koneksi internet smartphone tersambung. Caranya adalah dengan menyimak langkah-langkah berikut dan lakukan.

  1. Buka aplikasi Play Store
  2. Klik pada 3 garis yang berada di pojok kiri atas
  3. Pilih menu ‘Setting’ atau ‘Setelan’
  4. Saat muncul Pop Up, pilih ‘Do not auto-update apps’ atau ‘Jangan perbarui aplikasi secara otomatis’
  • Atur Penggunaan Data

Baru membeli kuota data, tapi tanpa disadari dalam beberapa jam kuota data sudah habis. Tiba-tiba ada notifikasi yang muncul pada status bar peringatan penggunaan data. Anda pernah merasakannya? Tidak menutup kemungkinan bahwa itu terjadi karena anda menggunakan data secara berlebihan.

Penggunaan data merujuk pada jumlah data yang digunakan dalam waktu tertentu. Oleh sebab itu, kita dapat mematikan fitur ini agar menghemat kuota. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk mematikannya:

  1. Masuk ke ‘Setting’ atau ‘Setelan’ pada smartphone
  2. Pilih menu ‘Penggunaan data’
  3. Setelah muncul menu kembali, centang pada ‘Data seluler’ dan centang pula pada ‘Atur batas data seluler’
  • Matikan Fitur Notifikasi Pada Setiap Aplikasi

Saat dalam keadaan penting, tiba-tiba smartphone berbunyi. Dikiranya ada pesan penting, ternyata hanya notifikasi dari aplikasi smartphone yang isinya tidak begitu penting. Pernah merasakannya juga? Saat kita mengunduh applikasi, secara otomatis fitur notifikasi pada aplikasi tersebut akan aktif dan dapat menguras kuota data apabila notifikasi sering muncul. Cara mematikan fitur ini cukup mudah, berikut langkah-langkahnya:

  1. Masuk ke ‘Setting’ atau ‘Setelan’
  2. Pilih menu ‘Manager aplikasi’
  3. Pilih dan klik aplikasi yang akan dinon-aktifkan fitur notifikasinya
  4. Hilangkan centang pada ‘Tampilkan notifikasi’
  • Uninstall Aplikasi Penyedot Data yang Tidak Begitu Penting

Ada banyak aplikasi yang meringankan pengguna smartphone untuk memudahkan koneksi ke internet, tetapi tanpa kita sadari pula aplikasi tersebut juga dapat menyedot kuota data. Untuk mengetahui aplikasi yang menggunakan banyak data adalah dengan langkah berikut:

  1. Masuk ke ‘Setting’ atau ‘Setelan’
  2. Pilih menu ‘Pengaturan data’
  3. Turun ke bawah dan perhatikan aplikasi yang menyedot banyak data

Setelah melihat aplikasinya, anda dapat uninstall aplikasi tidak penting yang menurut anda dapat menyedot banyak data anda.

  • Mematikan Sambungan Data Ketika Tidak Terpakai

Cara paling mudah dan praktis menghemat kuota adalah dengan mematikan sambungan data yaitu dengan klik pada tombol switch koneksi paket data ketika tidak terpakai, terutama saat tidur.

Jika saat kita tidur sambungan data pada smartphone masih aktif, tanpa kita sadari hal tersebut dapat menyebabkan kuota data terpakai hingga 20%. Ketika kita tidur, smartphone yang masih terhubung ke internet akan selalu mengunduh notifikasi dari aplikasi.

Jadi akan lebih baik dan lebih hemat apabila sambungan data dimatikan. Karena apabila data tetap aktif, bukan hanya kuota data saja yang dapat terkuras tetapi hal tersebut juga akan membantu menghemat baterai smartphone.

Baca juga : Menelusuri Sejarah dan Perkembangan Teknologi Game di Dunia

Selain itu ada pula tips lain, yaitu dengan memilih aplikasi browser yang menghemat kuota dan bijak dalam melihat konten foto maupun video melalui browser dan juga aplikasi lainnya. Demikian tips menghemat kuota data di smartphone yang dapat penulis sajikan. Jika ada tips lain, silahkan tambahkan di kolom komentar.

Author ArifaNida

"Menulislah, karena tanpa menulis engkau akan hilang dari pusaran sejarah." -Pramoedya Ananta Toer-
Email: [email protected]
IG: @arifa_nida

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0