in

Opini Kampus ICT

Opini Kampus ICT

Kemajuan zaman mendorong segala aspek kehidupan beradaptasi dengan yang namanya teknologi, tak terkecuali dalam dunia pendidikan. Oleh karena itu, lahirlah berbagai macam inovasi canggih seperti kampus ICT (Information and Communication Technologies) yang sudah ada di Indonesia. Kampus ini memberikan banyak kemudahan, baik dalam proses belajar maupun dalam segi administrasi.

Mungkin ada beberapa di antara Anda yang masih bingung mencari kampus bagus dan sesuai dengan kebutuhan zaman. Jika melihat prospek kerja, pada dasarnya peluang kerja universitas negeri dan swasta sama saja. Semua tergantung bagaimana Anda memanfaatkan ilmu dan fasilitas yang diberikan oleh kampus.

Mengingat fasilitas kampus adalah salah satu hal yang berperan penting untuk meningkatkan kualitas mahasiswa, maka Anda bisa mempertimbangkan kampus ICT sebagai pilihan.

Sebagai gambaran, tulisan ini akan mengulas terkait keunggulan kampus ICT lengkap dengan rekomendasi kampus unggulan di Indonesia.

Keunggulan Kampus ICT

ICT, Information and Communication Technologies atau yang jika diartikan dalam Bahasa Indonesia adalah Teknologi Informasi dan Komunikasi atau umum disingkat TIK.

Seperti namanya, ICT menaungi 2 aspek penting yaitu teknologi informasi dan juga teknologi komunikasi. Kedua hal ini tidak bisa dipisahkan, apalagi di era yang serba digital seperti saat ini. Alasan inilah yang mendorong kampus digital terus berkembang di Indonesia dan menyesuaikan dengan perkembangan zaman.

Kemajuan teknologi yang sangat pesat ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh pihak kampus. Yang paling umum adalah untuk memudahkan proses belajar mengajar, khususnya yang menggunakan sistem pembelajaran jarak jauh.

Selain itu teknologi juga bisa dimanfaatkan untuk keperluan administrasi, baik dalam bidang akademik maupun non akademik.

Sudah tidak bisa dipungkiri lagi jika teknologi ini dapat mempercepat dan memperbaiki layanan dalam institusi pendidikan. Tak heran jika di masa mendatang interaksi berbasis teknologi menjadi komoditas utama dalam kehidupan manusia.

Keunggulan lain dari sistem ICT ini adalah membangun kampus mudah kerja yang menjadi incaran mahasiswa. Hal ini dikarenakan kampus dengan sistem ICT mampu menyediakan informasi secara cepat, mudah, luas, dan akurat.

Teknologi ini juga memungkinkan kampus menjalin kerja sama dengan perusahaan-perusahaan besar yang jaraknya jauh sekalipun.

Kampus dengan sistem ICT juga lebih fleksibel karena mahasiswa bisa mendapatkan ilmu tanpa dibatasi tempat dan waktu. Dengan adanya kampus modern ini diharapkan mampu meningkatkan SDM dan bisa menciptakan mahasiswa siap kerja dengan wawasan dan kreativitas yang tinggi.

Di Indonesia sudah ada beberapa kampus yang menerapkan sistem ICT, salah satunya yang terkenal adalah kampus UBSI. UBSI atau Universitas Bina Sarana Informatika ini banyak menelurkan alumni-alumni yang sukses dan profesional di bidangnya.

Mengenal Kampus UBSI

Kampus UBSI adalah salah satu kampus swasta unggulan di Indonesia yang membawa visi menjadi universitas unggul di bidang ekonomi kreatif.

UBSI berkomitmen untuk menghasilkan lulusan yang mampu mengimplementasikan teknologi di dunia usaha, khususnya di sektor ekonomi kreatif.

Itulah mengapa di kampus UBSI menghadirkan program studi atau jurusan kuliah yang bisa kerja di kantor maupun mendirikan usaha sendiri. Proses pembelajarannya juga beragam, ada yang diselenggarakan di kampus utama ada juga yang di luar kampus utama.

Kampus UBSI memiliki banyak keunggulan yang bisa Anda jadikan pertimbangan. Walaupun terkenal karena prasarana dan sarana yang sangat memadai, tetapi kampus ini menerapkan biaya kuliah yang relatif terjangkau.

Tenaga pengajar di kampus UBSI adalah dosen-dosen profesional dan terlatih sehingga tak perlu diragukan lagi. Selain itu Anda juga bisa menikmati kemudahan online academic dan e-learning dari kampus ini.

UBSI memiliki akses bursa kerja dan BSI Career Center yang telah bekerja sama dengan 1.000 perusahaan lebih. Selain itu Kampus UBSI juga memiliki BSI Entrepreneur Center yang bisa Anda manfaatkan. Untuk mengasah softskill, Anda juga difasilitasi dengan kegiatan kemahasiswaan yang menarik.

Fakultas dan Program Studi

UBSI menaungi 3 fakultas, yaitu Fakultas Teknik dan Informatika, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, serta Fakultas Komunikasi dan Bahasa.

Masing-masing fakultas tersebut memiliki program studi atau jurusan kuliah yang paling dibutuhkan di dunia kerja seperti yang terangkum di bawah ini:

Program Studi yang berada di Fakultas Teknik dan Informatika

No. Program Studi Jenjang Pendidikan
1 Teknologi Informasi S1
2 Rekayasa Perangkat Lunak S1
3 Teknologi Komputer D3
4 Sistem Informasi S1 dan D3
5 Sistem Informasi Akuntansi D3
6 Teknik Elektro S1
7 Teknik Industri S1

Program Studi yang berada di Fakultas Ekonomi dan Bisnis

No. Program Studi Jenjang Pendidikan
1 Manajemen S1
2 Akuntansi S1 dan D3
3 Administrasi Bisnis D3
4 Administrasi Perkantoran D3
5 Manajemen Pajak D3
6 Perhotelan D3

Program Studi yang berada di Fakultas Komunikasi dan Bahasa

No. Program Studi Jenjang Pendidikan
1 Ilmu atau Sains Komunikasi S1
2 Sastra Inggris S1
3 Hubungan Masyarakat D3
4 Penyiaran D3
5 Periklanan D3
6 Bahasa Inggris D3

 

Daftar Kampus UBSI

Sebagai kampus bergengsi, Kampus UBSI memiliki beberapa kampus utama yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. Berikut adalah daftar kampus utama UBSI berdiri dan berkomitmen menjadi universitas yang unggul:

UBSI Dewi Sartika B UBSI Slipi UBSI Jatiwaringin
UBSI Salemba 22 UBSI Pemuda UBSI Kalimalang
UBSI Kaliabang UBSI Cut Mutiah UBSI Margonda
UBSI Cengkareng UBSI Tangerang UBSI Ciledug
UBSI Fatmawati UBSI Ciputat UBSI Karawang
UBSI Cikarang UBSI Cibitung UBSI BSD
UBSI Cilebut UBSI Cikampek

Dengan hadirnya Kampus ICT di Indonesia diharapkan akan terus lahir mahasiswa-mahasiswa yang melek teknologi. Dengan demikian kualitas pendidikan tinggi di Indonesia juga bisa meningkat dan mendapat predikat baik di mata dunia.

Author Jesica Putri

Global Internet Marketing Network, Share internet marketing untuk perusahaan UMKM, Official Editor di Klik Mania dan Bisanego.com"

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0