in ,

Oppo Find X2 Telah Hadir! Saingan Berat Samsung Galaxy S20 Ultra

Spesifikasi Oppo Find X2 Series

Setelah mengalami penundaan karena dibatalkannya acara MWC 2020. Oppo akhirnya telah merilis smartphone flagship terbarunya yakni Find X2 dan Find X2 Pro.

Kedua smartphone merupakan suksesor dari Find X yang dirlis dua tahun lalu. Kini, Find X2 Series hadir dengan Snapdragon 865 chipset, 120Hz display yang jauh lebih baik dari Galaxy S20 Ultra, teknologi fast-charging tercepat, dan spesifikasi kamera yang tinggi.

Harga, Fitur dan Spesifikasi Oppo Find X2

Find X2 dan Find X2 Pro memiliki beberapa persamaan. Keduanya sama-sama menggunakan Super  AMOLED QHD+ (3K) display berukuran 6.7-inchi yang sanggup menampilkan semua warna DPI-P3 color space lengkap dengan dukungan HDR10+ yang juga dilengkapi in-display fingerprint scanner.

Sumber: Oppo

Layar yang Oppo gunakan untuk Find X2 Series bisa dibilang layar terbaik yang pernah digunakan oleh smartphone. Tidak hanya mendukung mode 120Hz di resolusi QHD+ yang bahkan Galaxy S20 Ultra sekalipun tidak sanggup, layar tersebut juga memiliki 240Hz touch sampling rate yang akan meminimalisir input lag dan membuatnya sangat cocok untuk para gamer.

Tentunya, Find X2 dan Find X2 Pro hadir dengan ColorOS 7.1 berbasis Android 10 OS.

Oppo Find X2

Find X2 dipersenjatai Snapdragon 865 yang digabung dengan 12GB LPDDR5 RAM + 256GB UFS 3.0 Storage. Sayangya, Oppo tidak melengkapi smartphone ini dengan microSD card slot.

Tidak seperti Find X yang menggunakan mekanisme sliding. Kali ini Oppo lebih memilih untuk mengadopsi desain punch-hole display untuk Find X2 Series.

Sumber: Oppo

Find X2 menyediakan single camera setup yang tertanam di dalam punch-hole pada layarnya yang menggunakan sensor 32MP Sony IMX616 (f/2.4).

Oppo melengkapi Find X2 dengan triple camera setup yang di-susun secara vertikal pada punggung smartphone tersebut. Kamera utamanya menggunakan sensor 48MP IMX686 yang dikembangkan khusus oleh Sony dan Oppo untuk Find X2.

Tidak seperti sensor generasi sebelumnya, IMX686 dibuat menggunakan teknologi 2×2 OCL milik Sony dengan fitur omnidirectional auto-focus yang mengalahkan Dual-Pixel sensor pada smartphone flagship sekalipun.

Kamera keduanya merupakan lensa ultrawide yang menggunakan sensor 12MP Sony IMX708 yang digabung dengan lensa 6P (f/2.2). Kamera ultrawide ini mampu merekam video yang juga dilengkapi Ultra Steady Video Pro Stabilization untuk meminimalisir guncangan dan membuat video terlihat stabil dan mulus.

Kamera terakhir adalah lensa telephoto yang menawarkan fitur 5x Hybrid Zoom dan 2x-3x Optical Zoom dengan sensor beresolusi 13MP.

Semua kamera Find X2 Series dapat menggunakan fitur Ultra Night Mode untuk memberikan hasil foto yang terang, tajam dan jelas di kondisi minim cahaya.

Find X2 memiliki dua varian warna yakni Ocean Glass dan Black Ceramic yang ditenagai baterai 4,200mAh dan mendukung teknologi 65W Super VOOC 2.0 flash-charge.

Sayangya, Find X2 tidak menyediakan 3.5mm headphone jack. Jadi pengguna harus beralih ke solusi wireless atau dongle..

Oppo Find X2 Pro

Find X2 Pro memiliki spesifikasi kamera dan internal storage yang lebih baik dari versi vanilla.

Versi Pro ini hadir dengan 12GB RAM + 512GB UFS Storage.

Kamera selfienya masih sama dengan versi vanilla yaitu 32MP f/2.4 yang menggunakan lensa 5P.

Oppo Find X2
Sumber: Oppo

Find X2 Pro juga menggunakan triple camera setup dengan sensor 48MP Sony IMX686 (f/2.2). Namun, kamera ultrawide pada smartphone ini mengusung sensor terbaik yang pernah digunakan untuk lensa ultrawide yakni Sony IMX586 48MP. Tak berhenti di situ, kamera tersebut juga dilengkapi auto-focus dan mode macro dengan jarak fokus 3cm.

Oppo Find X2
Sumber: Oppo

Kamera telephotonya juga identik dengan versi vanilla yakni 13MP yang menggunakan lensa (f/3.0). Bedanya, Find X2 Pro menawarkan performa Zoom yang jauh lebih baik yaitu 5x Optical Zoom, 10x Hybrid Zoom dan 60x Digital Zoom.

Find X2 Pro juga ditenagai baterai yang sedikit lebih besar yaitu 4,260mAh yang juga mendukung 65W Super VOOC 2.0 Flash Charge .

Tidak seperti versi vanilla, versi Pro ini dilindungi IP68 water & dust resistance rating. Sementara versi vanilla hanya mendukung IP54 splash proof.

Oppo Find X2 Pro hadir dengan dua varian warna – Black Ceramic dan Vegan Leather Orange yang menawarkan bahan yang menyerupai kulit asli.

Harga

Find X2 dibandrol seharga 16 juta’an sedangkan versi Pro-nya dibandrol dengan harga 19 juta’an yang akan mulai tersedia pada bulan Mei mendatang.

Rangkuman Spesifikasi

Find X2

Prosessor Qualcomm Snapdragon 865
Memori 12GB RAM + 256GB UFS 3.0 Onboard Storage
Layar Super AMOLED, 6.7-inchi, QHD+ (3K), 120Hz Refresh Rate, 240Hz Touch Sampling Rate
Kamera Kamera Depan:
32MP Sony IMX616 (f/2.4)
Kamera Belakang:
48MP Sony IMX686
12MP Sony IMX708, f/2.2 6P, (Ultrawide)
13MP 2x-3x Optical Zoom, 5x Hybrid Zoom, (Telephoto)
Baterai Non Removable 4,200mAh
65W Super VOOC 2.0 flash-charge
OS Android 10, ColorOS 7.1

Find X2 Pro

 

Prosessor Qualcomm Snapdragon 865
Memori 12GB RAM + 512GB UFS 3.0 Onboard Storage
Layar Super AMOLED, 6.7-inchi, QHD+ (3K), 120Hz Refresh Rate, 240Hz Touch Sampling Rate
Kamera Kamera Depan:
32MP Sony IMX616 (f/2.4)
Kamera Belakang:
48MP Sony IMX686
48MP Sony IMX586, Macro Mode, (Ultrawide)
13MP f/3.0, 5x Optical Zoom, 10x Hybrid Zoom, 60x Digital Zoom, (Telephoto)
Baterai Non Removable 4,260mAh
65W Super VOOC 2.0 flash-charge
OS Android 10, ColorOS 7.1

Author Ryuzaki

Only a writer and a drop of water in the endless sea :)

Business Contact: [email protected]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0