in ,

7 Perusahaan yang Mengembangkan Teknologi 5G, Internet Super Kencang

perusahaan teknologi 5G

Setelah kehadiran 4G LTE pada 2019 sebagai evolusi yang dihadirkan untuk menciptakan jaringan internet lebih kencang, kini mulai hadir generasi penerusnya, yakni 5G. Sejak diperkenalkan pada akhir tahun 2018 lalu, hingga kini telah ada beberapa perusahaan yang mengembangkan teknologi 5G.

Dengan segala keunggulan yang dimiliki teknologi 5G tersebut, banyak orang dari seluruh dunia pun jadi tidak sabar untuk bisa menikmatinya. Meski demikian, teknologi ini baru bisa dinikmati oleh sebagian kecil negara saja di dunia.

Perusahaan yang Mengembangkan Teknologi 5G

Untuk mengantisipasi kehadiran teknologi 5G, beberapa brand  besar saat ini mulai mengembangkan teknologi jaringan internet ini.

Berikut beberapa perusahaan yang mengembangkan teknologi 5G melalui produk-produk buatan mereka.

1. Huawei

Sumber: caixinglobal.com

Huawei menjadi yang terdepan sebagai perusahaan yang mengembangkan teknologi 5G ini untuk beberapa smartphone buatan mereka.

Perselisihan perusahaan teknologi raksasa asal Tiongkok tersebut dengan Amerika Serikat bukan menjadi penghalang bagi mereka untuk terus berinovasi.

Huaweu diketahui telah mengeksplorasi teknologi 5G sejak tahun 2019 lalu dan mengembangkannya menjadi beberapa cakupan, mulai dari jaringan internet, chipset, smartphone 5G, dan 5G CPR.

Bahkan, kabarnya mereka mengucurkan dana hingga 2 miliar dolar AS (Rp 28 triliun) hanya untuk mengembangkan teknologi ini.

Dalam ajang Mobile World Congress (MWC) 2019 di Barcelona pada Februari lalu, Huawei juga mulai memperkenalkan ponsel lipat Huawei Mate X yang telah dibekali dengan teknologi 5G berkecepatan hingga 4,6 Gbps.

Baca juga : Bocoran lengkap dan Penampakan Huawei Mate X saingan Galaxy Fold

Yang lebih mengejutkan lagi, di saat teknologi 5G masih belum bisa dinikmati oleh semua orang, saat ini Huawei dikabarkan tengah mengembangkan teknologi 6G.

2. Samsung

perusahaan teknologi 5G
Sumber: tachyoniq.com

Sebagai salah satu perusahaan teknologi besar, Samsung pun tak mau tertinggal dalam urusan inovasi dari perusahaan pesaing. Bahkan, perusahaan asal Korea Selatan ini ikut mengembangkan teknologi 5G sejak tahun 2013 silam.

Ketika proses pengembangan tersebut, Samsung mengungkapkan bahwa jaringan 5G mereka bisa mulai dinikmati oleh para konsumen pada tahun 2020.

Namun proses pengembangan ternyata dipercepat dan meski sasat ini masih tahun 2019, sudah ada beberapa smartphone Samsung yang telah mendukung jaringan 5G.

Beberapa seri smartphone Samsung tersebut adalah Samsung Galaxy S10 5G dan Samsung Galaxy Note 10 5G yang telah diluncurkan beberapa waktu lalu. Serupa dengan Huawei, saat ini Samsung juga sudah mulai mengembangkan 6G untuk ke depan.

3. Nokia

perusahaan teknologi 5G
Sumber: rappler.com

Sempat tertinggal dalam persaingan di dunia smartphone setelah hadirnya ponsel-ponsel Android, beberapa tahun terakhir ini Nokia mulai mencoba bangkit dengan meluncurkan beberapa smartphone dengan OS Android.

Di tengah momomentum kebangkitannya kali ini, Nokia pun mencoba untuk mengembangkan beberapa produk dan layanan 5G. Pada tahun 2018 lalu,

Nokia bahkan sempat memamerkan beberapa aplikasi teknologi 5G pada ajang Nokia Innovation Day yang bertempat di Jakarta.

Dengan kehadiran teknolgi tersebut, Nokia mengharapkan bahwa perusahaannya akan menjadi partner kerja sama yang ideal bagi para operator penyedia layanan telekomunikasi di Indonesia.

4. Oppo

Sumber: glassonweb.com

Sebagai salah satu produsen smartphone besar, Oppo pun rupanya juga sedang mengembangkan teknologi 5G. Vendor asal Tiongkok tersebut bahkan menjalin kerja sama dengan perusahaan telekomunikasi asal Swedia, Ericsson, untuk memuluskan proyek besar mereka.

Kedua perusahaan tersebut menjalin kesepatakan yang meliputi hak paten dan beberapa proyek bisnis di antara keduanya. Kesepakatan tersebut juga disebut akan menjadi dasar yang kuat untuk setiap kerja sama di era jaringan 5G nantinya.

Oppo tertarik untuk ikut mengembangkan jaringan 5G ini karena ingin menghadirkan produk dan pengalaman terbaik bagi para konsumen mereka dari seluruh dunia.

5. Ericsson

Sumber: glassdoor.co.uk

Sejak lama, Ericsson memang dikenal sebagai salah satu perusahaan telekomunikasi terbesar di dunia. Kali ini, mereka mengungkapkan bahwa perusahaan asal Swedia tersebut akan menghadirkan teknologi 5G secara global pada tahun 2019 ini.

Untuk membantu penyedia layanan operator dalam mengembangkan dan menyebarkan jaringan 5G, Ericsson telah meghadirkan teknologi Spectrum Sharing.

Mereka juga telah menjalin kerja sama dengan 18 operator di seluruh dunia untuk memlusukan evolusi ini, di antaranya Verizon, AT&T, Sprint, dan lain-lain.

Sementara itu, untuk menghadirkan layanan teknologi 5G di Indonesia, Ericsson kabarnya juga bekerja sama dengan beberapa operator lokal seperti Telkomsel.

6. ZTE

Sumber: bbc.com

Perusahaan lain yang juga mengembangkan teknologi 5G adalah ZTE. Perusahaan teknologi asal Tiongkok ini bahkan telah mengadakan kerja dengan dengan 60 operator seluler di seluruh dunia untuk mengembang jaringan 5G secara lebih merata.

Tidak hanya menyiapkan produk berupa smartphone, ZTE juga mengembangkan teknologi 5G untuk beberapa produk seperti mobile hotspot, routers, dan data terminal.

Dengan menggunakan teknologi bernama Massive MIMO (Multiple Input, Multiple Output), ZTE sangat optimis dapat bersaing dengan beberapa vendor lain dalam penyediaan produk dengan teknologi 5G.

7. Qualcomm

Qualcomm merupakan perusahaan penyedia chipset mobile terbesar di dunia saat ini. Untuk semakin mendukung memanjakan para konsumen, perusahaan asal Amerika Serikat ini pun ikut mengembangkan teknologi 5G pada produk terbaru mereka.

Salah satu produk Qualcomm yang sudah dibekali dengan dukungan terhadap 5G adalah chipset Snapdragon 855. Selain menawarkan kinerja yang mumpuni, chipset ini sangat mendukung smartphone yang telah disematkan teknologi 5G di dalamnya.

Baca juga : 7 Kelebihan Snapdragon 855, Chipset Mobile Terbaik 2019

Ke depannya, Qualcomm juga masih akan terus memproduksi produk-produk yang telah terintegrasi dengan teknologi 5G. Langkah ini diyakniki dapat mempuat proses adopsi 5G secara global akan menjadi lebih cepat.

Itulah beberapa perusahaan yang mengembangkan teknologi 5G untuk diterapkan pada beberapa produk buatan mereka. Dengan semakin banyak perusahaan tersebut, diharapakan ke depannya layanan 5G ini dapat dirasakan secara merata oleh orang-orang dari seluruh dunia.

Author Heru NC

Rain or shine, I want to see you smile.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0