Produk Google Terpopuler – Berbicara tentang Google, sepertinya hampir semua pengguna internet Indonesia pernah meggunakan layanannya. Sebagai search engine terbesar dengan pengguna 80% pengguna internet di dunia, google pada tahun 2016 dinobatkan sebagai tempat pekerjaan paling diminati di Amerika
Seperti di ketahui, Google memiliki rumusan yang hebat untuk menciptakan iklim kerja yang produktif kepada para karyawannya. Google memberikan kebijakan 20% waktu kerja untuk digunakan karyawan bekerja di bagian yang mereka sukai.
Pihak google mengklaim bahwa setengah dari produk baru yang diluncurkan google di hasilkan dari 20% waktu ini. Beberapa produk yang tercipta dari 20% waktu tersebut, antara lain : Goggle AdSense, Gmail, Google News, Orkut, dan lainnya
Kebijakan dalam pegelolaan karyawan yang dilakukan google membuat perusahaanya dilirik sebagai objek penelitian tentang konsep pengelolaan karyawan yang dinilai paling baik. Selain 20% waktu yang diberikan google, karyawan juga dimanjakan dengan banyak fasilitas, seperti : Kantin gratis, lapangan voli, sepeda untuk berkeliling, kolam renang, sampai tempat cukur
Dari sekian banyak produk yang dikeluarkan oleh Google, 14 produk dibawah ini sangat populer dan digunakan oleh jutaan orang. Selain itu, ternyata konsep cerdas bisnisnya membuat sebuah lingkaran bisnis yang luar biasa dan cerdas.
Apa saja 14 produk tersebut? Berikut ulasannya
14 Produk Google Terpopuler dan Paling Sering Digunakan
1. Penelusuran Google (Search Engine Google)
Penulusuran Google adalah mesin pencari yang paling banyak digunakan di dunia. Diperkirakan pengguna mesin pencari google adalah 80% dari seluruh pengguna internet di dunia. Pencapaian yang sunggung fantastis dan mesin telusur ini merupakan produk google terpopuler.
Berawal dari sebuah garasi yang digunakan Sergey Brin dan Larry Page untuk mengembangkan Google, saat ini google mampu mengalahkan kompetitornya yaitu yahoo dan bing (yahoo dan microsoft)
Google membuktikan diri dengan inovasi dan memberikan kenyamanan kepada pengguna adalah cara terbaik untuk dicintai penggunanya
2. OS Android
OS Android adalah salah satu pembelian tebaik yang dilakukan oleh google. Hari ini, OS Android adalah OS yang paling banyak digunakan oleh smartphone di dunia. Dipopulerkan oleh Samsung, OS Android tak terbantahkan lagi bahwa hampir semua vendor menggunakan OS ini sebagai basis software perangkat smartphone mereka
Saat ini, persaingan ketat tentang OS pada smartphone di dominasi oleh kemampuan Android vs iOS, namun dikarenakan Android berjalan di banyak platform membuatnya lebih unggul sebagi OS terbanyak penggunanya
Hadirnya OS Android menjadikan sebuah perubahan besar di dunia teknologi dan percepatan informasi yang banyak merubah kebidupan manusia di banyak bidang kehidupan. Android juga merupakan produk google terpopuler untuk perangkat mobile.
Baca juga : Transformasi Perkembangan OS Android dari Masa ke Masa Hingga Sekarang
3. Youtube
Semakin majunya teknologi dan kecepatan jaringan digenerasi empat (4G) membuat produk google, youtube melenggang sebagai tempat video sharing terbesar di dunia. Selain itu, youtube juga banyak digunakan oleh pengguna (vlog) untuk berbagai kepentingan
Youtube adalah terobosan penyampaian informasi yang tak hanya mengandalkan teks (website), namun melalui media yang lebih aktraktif (video). Youtube telah menjadi produk google terpopuler yang menguasai streaming video di dunia.
Baca : Pertama Kali Youtube Berdiri Ternyata Untuk Video MakComblang
4. Google Chrome
Google Chrome adalah aplikasi browser yang diluncurkan oleh google ditahun 2008. Meski cukup telat dari para pendahulu aplikasi browser. Namun, lagi – lagi google mampu menandingi endahulunya, yakni Mozilla Firefox dan Internet Explorer maupun Opera
Apalagi semenjak Android menjamur di smartphone, pengguna Chrome menjadi semakin banyak karena produk ini adalah browser default OS Android
5. Google Mail (Gmail)
Lagi – lagi google bisa dibilang telat dalam peluncuran aplikasi surat elekronik. Gmail baru diluncurkan oleh google setelah yahoo mail sangat populer. Bagi orang yang hidup ditahun 1995 sampai 2000 bisa dipastikan memiliki email yahoo. Google meluncurkan surat elektroniknya ditahun 2004
Namun, hari ini gmail menjadi produk google terpopuler dalam aplikasi surat elektronik, apalagi pasca tumbangnya Yahoo ditangan Verizon. Terlebih, Android yang mewajibkan penggunanya memiliki akun gmail adalah cara cerdas yang dilakukan google untuk memaksa pengguna memiliki gmail
6. Blogger
Blogger adalah aplikasi untuk membuat blog gratis yang paling populer. Menawarkan layanan gratis untuk setiap pengguna membuatnya sangat diminati. Modal wajib untuk dapat menikmati layanan Blogger adalah memiliki email Gmail yang juga gratis
Untuk versi berbayar, Blogger masih kalah pamor dengan kompetitornya yaitu WordPress.com dan WordPress.org. Sepertinya WordPress lebih serius dalam menggarap CMS untuk blogging sehingga memiliki kemampuan yang lebih aktraktif dari pada Blogger
Namun, seperti biasanya google selalu punya cara dan inovasi cerdas untuk membuat dirinya disukai pengunjung. Meskipun kalah pamor dari WordPress, namun Blogger masih berada diposisi dua dalam urusan blogging
7. Google Drive
Google Drive adalah aplikasi layanan penyimpanan data yang diberikan oleh google secara gratis. Dengan syarat hanya memiliki akun gmail maka sobat dapat menikmati layanan penyimpanan gratis tanpa iklan dengan space yang disediakan sejumlah 15GB
Dahulu, Google drive memiliki nama google doc. Aplikasi gratisan google ini mampu menyimpan dalam berbagi format file, seperti : video, dokumen, pdf, office, dan lain sebagainya
Kompetitor penyimpanan Drive antara lain adfly, 4share, Dropbox, Mediafire, Ondrive dan lain sebagainya. Bagi para blogger, mungkin tidak terlalu suka dengan Drive karena tidak bisa menghasilkan earning seperti adfly
Untuk kemananan data, Google Drive sepertinya memiliki jaminan yang jempolan karena di bawah kemampuan raksasa google
8. Google AdSense
Google AdSense adalah layanan developer pengiklanan terbesar dan menjadi produk google terpopuler bidang iklan. Layanan ini adalah yang paling disukai oleh para blogger, youtuber, dan developer aplikasi, karena fungsinya adalah untuk menghasilkan uang
Google hanya mensyaratkan blog, video, atau aplikasi sesuai dengan kebijakannya maka siapaun boleh mejadi penayang iklannya dan mencicipi uang manis yang dihasilkan dari AdSense. Aplikasi Adsense telah membuat para pemakainya mendapatkan uang hingga milyaran rupiah
Di Indonesia, akun AdSense dijual dengan harga yang mahal (hingga jutaan rupiah). Hal ini karena menjadi publisher AdSense bisa dibilang sangat sulit
9. Google Adwords
Google Adwords adalah aplikasi pengiklanan yang dimiliki oleh google. Pengiklan cukum membayar sejumlah uang untuk menampilkan iklannya di semua jaringan google. Mulai dari sercah engine dan jaringan situs, blog, dan aplikasi dalam jaringan publisher AdSense
Google Adwords memberikan kemudahan dan hasil penyangan yang seabreg di internet membuat produk yang di iklankan akan mudah populer dan meningkatkan penghasilan pengiklan. Google mendapatkan puluhan milyar dollar dengan aplikasi Adwordsnya
10. Google Webmaster
Google Webmaster adalah aplikasi yang di dedikasikan oleh para pengembang situs maupun aplikasi. Developer akan lebih mudah dalam melakukan submit ke dalam search engine google
Aplikasi ini selain menguntungkan pemilik situs karena situsnya cepat terdeteksi oleh search engine google, juga google di untungkan karena pemilik situs membantu untuk sumbit ke data base search engine mereka
Google Webmaster adalah layanan produk google terpopuler yang sering digunakan oleh para blogger
11. Google Analytics
Google Analytic adalah aplikasi yang juga di dedikasikan untuk para pengembang situs dan youtube, atau para webmaster. Analytic adalalah layanan yang memungkinkan pengguna untuk melihat data – data yang masuk ke dalam situs, mulai dari keyword, negara, sistem operasi, lamanya di dalam situs, dan banyak lagi
Layanan ini sangat membantu webmaster dalam melakukan analisis situsnya agar memiliki gambaran tentang pengembangan situs mereka
12. Google Trends
Google Trends adalah aplikasi untuk melihat keyword paling dicari dalam kurun waktu tertentu. Google Trends akan melaporkan keyword yang sedang ngetren dalam kurun sehari, seminggu, sebulan, atau setahun. Selain itu, Trends juga memiliki data pernegara tentang keyword populernya
Layanan ini banyak dinikmati oleh webmaster untuk mereset keyword – keyword paling banyak dicari untuk meningkatkan traffic pengunjung situs
13. Google Plus
Tak mau ketinggalan jauh dalam ranah social media, Google mengeluarkan layanan Google Plus. Meskipun sampai saat ini masih kalah jauh dengan facebook dan twitter, namun sejatinya pemakai akun google sudah menyadari keberadaan social media google ini
Di Indonesia, pengguna akun google plus kebanyakan adalah blogger. Karena menggunakan social media ini sebagai share artikel blog sangat cepat terdeteksi oleh search engine google
Meskipun perlahan, google plus semakin berkembangan setiap harinya
14. Google Maps
Google Maps adalah produk google terpopuler yang merupakan layanan yang digunakan untuk mengetahui lokasi, rute perjalanan, dan tempat – tempat yang banyak dicari, seperti : Masjid, rumah makan, pom bensin, terminal, stasiun, dan lain sebagainya
Di kembangkan pada tahun 2005, saat ini google Maps telah merajai sebagai layanan yang mampu menampilkan lokasi dengan sangat realistis. Data base yang dimiliki pun semakin akurat karena ditambah pengguna yang memperbolehkan menandai tempat – tempat dalam google Maps
Google maps mampu meluncur sebagai layanan maps terbaik di seluruh dunia
Itulah layanan – layanan yang diberikan google untuk memudahkan penggunanya agar mendapatkan banyak pengalaman menarik selama berselancar di dunia internet. Kehebantan yang tidak dimiliki oleh perusahaan selain google adalah dari setiap produk yang dimiliki google terintegrasi dalam satu layanan sehingga praktis
14 Layanan di atas hanya sebagian dari semua layanan yang dimiliki oleh google. semakin hari google siap melakukan inovasi untuk lebih merajai dunia internet
Strategi Cerdas Bisnis Google
Sepertinya google akan sangat susah dikalahkan dominasinya oleh kompetitor – kompetitornya. Apalagi seiring waktu, kompetitor malah semakin tumbang satu persatu. Hal ini menjadikan google semakin merajai internet dan tak tertandingi
Melihat kesuksesan yang diperoleh google, tidak mungkin ini hanya sebuah keberuntungan semata. Pasti ada strategi yang dibuat oleh google sehingga semakin hari produk – produknya semakin digandrungi oleh pengguna internet
Jika sedikit melihat produk – produk google terpopuler diatas, sepertinya ada sebuah benang merah yang membuat google semakin tak tertandingi. Strategi ini adalah rantai yang saling berhubungan dan kemampuan inovasi yang tiada henti. Berikut analisi saya tentang strategi bisnis produk – produk google terpopuler yang dikeluarkan
1. Inovasi yang Tiada Batas dengan Sumber Daya Manusia Kretif
Google adalah salah satu pengembang yang sangat inovatif dalam perjalanannya. Inovasi – inovasi selalu diperbaharui untu memberikan kepuasan kepada para penggunanya
Salah satu strategi hebatnya adalah dengan memperlakukan karyawan dengan sangat baik. Google mengetahui bahwa karyawan yang nyaman dan bahagia bekerja di google akan mencurahkan gagasan dan ide cemerlangnya untuk perusahaannya tersebut
Google mampu menyentuh sisi kemanusian dari para karyawannya sehingga semuanya bekerja dengan sepenuh hati untuk mengembangkan google. Meskipun untuk mendapatkan hal ini google perlu membayar mahal dengan berbagai fasilitas untuk para karyawannya. Namun, google mendapatkan keuntungan yang lebih banyak dari usaha para karyawan
2. Semua Layanan yang Terintegrasi dan Saling Menopang Satu dengan Lainnya
Google menerapkan sistem terintegrasi antar layanan yang dibuatnya. Kunci utamanya adalah memiliki akun gmail (layanan surat elektronik), setelah pengguna terdaftar sebagai member google maka semua fasilitas dapat dinikmati. Keuntungan yang diberikan google dengan banyaknya layanan yang dimiliki membuat pengguna merasa nyaman dan banyak memiliki keuntungan. Padahal cara ini adalah cara tidak sadar agar pengguna menggunakan produk google
Pengguna OS Android adalah pemaksaan adalah salah satu produk google yang mampu mendatangkan banyak pengguna baru. User yang tadinya tidak memiliki akun gmail dipaksa untuk mendaftar, lama kelamaan maka pengguna akan lebih memilih menggunkana gmail dari pada akun email lama (misalkan yahoo)
3. Google Menerapkan Sistem Berkesinambungan Win Win Solution
Google memiliki strategi win win solution untuk semua penggunanya. Hal ini membuat semua pengguna secara tidak sadar turut membantu pengembangan produk layanana google. Ada sebuah kesinambungan yang dibuat google, yaitu :
- Pengguna biasa (dalam hal ini adalah penikmat layanan google)
- Pengguna pengembang non karyawan (dalam hal ini adalah blogger, youtuber, developer aplikasi)
- Pengiklan (user yang menggunakan layanan periklanan google)
- Bagi hasil (pembagian keuntungan antara publisher dan google)
Maksudnya adalah : setiap elemen yang terdiri dari empat kelompok ini saling mengembangkan google secara bersama – sama. Google membutuhkan bantuan pengguna untuk membuat blog dan disubmit kedalam direktori database. Data base dogunakan google untuk memberikan pelayanan pencarian yang maksimal kepada user biasa. Blogger membutuhkan hasil kerja kerasnya menulis untuk mendapatkan bayaran. Google memberikan lowongan publisher kepada semua pengguna. Pengiklan mendapatkan tempat yang sangat banyak untuk mempopulerkan iklannya. Sehingga menghasilkan win win solution
Strategi berkesinambungan dan saling menguntungkan membuat google bisa makin berkembang karena banyak yang menopang kekayaan informasi dan data kepada google
Pengguna biasa
kebanyakan menikmati layanan search engine, gmail, gplus, maps
Pengguna pengembang non karyawan
Menggunakan layanan blogger, youtube, webmaster, analytic, trends, adsense, drive)
Pengiklan
Menggunakan layanan adwords
hasilnya : Saling menguntungkan dan google lah yang paling untung
Semuanya mampu google putarkan dalam satu layanan yang mereka miliki tanpa harus melibatkan pihak ketiga. Luar biasa bangunan bisnis google
Baca juga : Strategi Meningkatkan Page View dengan Metode Artikel Berkesinambungan
Sepertinya google memang menstrategikan semua pelayanannya agar menjadi lingkarang yang saling menunjang agar penggunanya tak perlu menuju kesitus lainnya untuk mendapatkan apa yang mereka butuhkan. Jenius
Padahal google masih banyak memberikan layanannya secara gratis. Coba banyangkan jika google dengan pengguna yang sangat banyak itu melakukan monetisasi di tiap layanannya, pasti hasilnya sangat fantastis. Atau suatu saat nanti google akan melakukan hal demikian?
Sementara sekarang masih membuat nyaman penggunanya agar memiliki ketergantungan terhadap layanan mereka? Jawabannya adalah tunggu waktunya saja google mau bagainama dengan semua layanan yang mereka miliki