in ,

Realme 6 & Realme 6 Pro Telah Dirilis! 90Hz Display Di Harga 2 Juta’an!

Spesifikasi Realme 6 dan Realme 6 Pro

Harga dan Spesifikasi Realme 6 dan Realme 6 Pro – Setelah dinanti-nanti, subrand Oppo, Realme akhirnya telah merilis Realme 6 Series yang kini hadir dengan peningkatan yang lebih signifikan dari predesessornya si Realme 5 Series.

Realme 6 memiliki dua model yakni Vanilla Realme 6 dan Realme 6 Pro yang menghadirkan performa gaming yang lebih baik dengan high refresh rate display, gaming centric SoC, 30W fast-charging, dan spesifikasi kamera terbaik di kelasnya.

Harga, Fitur & Spesifikasi Realme 6 Series

Realme 6

Sumber: Realme

Smartphone yang pertama adalah Realme 6 yang dipersenjatai dengan gaming-oriented MediaTek G90T Chipset, lengkap dengan fitur HyperEngine yang mereka banggakan.

Helio G90T dibuat menggunakan teknologi 12nm process dan merupakan octa-core processor yang menggunakan 2x 2.05GHz Cortex-A76 big cores dan 2x 2GHz Cortex-A55 power efficient cores dengan Mali-G76 MC4 GPU.

Vanilla Realme 6 memiliki tiga opsi memori yakni 4GB, 6GB dan 8GB RAM dengan 64GB dan 128GB UFS 2.1 onboard storage. Smartphone ini juga mendukung dual SIM slots yang bisa digunakan sekaligus karena Realme 6 menyediakan dedicated microSD card slot.

Beralih ke layar, Realme 6 mengusung IPS LCD display berukuran 6.5-inchi yang sama besarnya seperti predesessornya. Akan tetapi, kali ini resolusi layar tersebut lebih tinggi dari Realme 5 yaitu Full-HD+ yang juga dapat menampilkan 90Hz frames per detiknya (90Hz).

Sumber: Realme

Layar tersebut mengadopsi desain punch-hole cutout yang mengakomodasi sensor 16MP (f/2.0) untuk kamera selfie dan tidak hanya itu, layarnya juga dilindungi dengan Gorilla Glass 3.

Berbicara mengenai kamera, Realme 6 dilengkapi Quad Camera setup yang menggunakan sensor ISOCELL Bright GW1 64MP milik Samsung untuk lensa utamanya. Kamera tersebut ditemani dengan 8MP f/2.3 ultrawide, 2MP Macro dan 2MP B/W monochrome sensor.

Tak kalah lengkap, smartphone tersebut juga memiliki side-mounted fingeprint scanner untuk keamanan.

Realme 6 ditenagai baterai 4,300mAh yang mendukung 30W fast-charging

Realme 6 Pro

"<yoastmark

Realme 6 Pro menggunakan chipset terbaru dari Qualcomm yang belum lama dirilis yakni Snapdragon 720G.

Snapdragon 720G difabrikasi menggunakan teknologi 8nm process dan menggunakan 8x Kryo 465 CPU yang dapat bekerja hingga kecepatan 2.3GHz serta Adreno 618 GPU yang juga dipakai oleh Snapdragon 730G.

Realme 6 Pro hadir dengan tiga opsi memori – 6GB, 8GB RAM + 64GB dan 128GB Onboard Storage.

Realme 6 Pro menggunakan layar yang hampir sama dengan versi vanilla yakni high refresh rate 90Hz LCD Full-HD+ display. Namun, ukuran layar tersebut sedikit lebih besar yakni 6.6-inchi.

Perbedaan lain terletak pada desain punch-hole yang digunakan. Realme 6 Pro dilengkapi dual-selfie camera yang tertanam di dalam oval punch-hole yang menggunakan sensor IMX471 f/2.0 milik Sony dan sensor 8MP ultrawide-angle dengan 105-derajat FOV.

Tidak hanya kamera depan saja, spesifikasi kamera belakang Realme 6 Pro juga terbilang mengesankan. Realme menggunakan kombinasi sensor 64MP yang ditemani 12MP f/2.5 Telephoto, 8MP Ultrawide, dan 2MP Macro.

Tak hanya itu, Realme 6 Pro juga mendukung UIS dan UIS Max Video Stabilization. Ditambah lagi, kamera telephoto Realme 6 Pro menawarkan kemampuan zoom hingga 20x menggunakan fitur Hybrid Zoom.

"<yoastmark

Fitur lain dari Realme 6 Pro mencakup dual-band GPS frequency yang mendukung india’s NaviC navigation system, side-mounted fingerprint scanner, Hi-Res audio dan Dolby Atmos.

Seperti versi vanilla, versi Pro ini juga ditenagai baterai 4,300 dengan 30W fast-charging yang mampu mengisi daya dari 0 hingga full dalam 60 menit.

Harga dan Varian

Perlu diperhatikan bahwa harga dibawah ini merupakan harga yang diperuntukan untuk wilayah India. Walaupun tidak akurat, daftar harga dibawah bisa dijadikan referensi.

Realme 6:

  • 4GB/64GB – 2.5 Juta’an
  • 6GB/128GB – 2.9 Juta’an
  • 8GB/128GB – 3.1 Juta’an

Realme 6 Pro:

  • 6GB/64GB –  3.3 Juta’an
  • 6GB/128GB – 3.5 Juta’an
  • 8GB/128GB – 3.7 Juta’an

Kedua perangkat akan mulai dijual pada tanggal 13 Maret mendatang dan akan hadir dalam empat varian warna. Dan sepertinya, keduanya akan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk masuk ke Indonesia.

Baca jugaIni Dia Fitur &#038; Penampakan Realme Band, Akan Rilis Tanggal 5 Maret

Rangkuman Spesifikasi

Realme 6

Prosessor MediaTek Helio G90T (12nm)
(2x 2.05GHz Cortex-A76 + 2x 2GHz Cortex-A55)
Mali-G76 MC4 GPU.
Memori 4GB, 6GB, 8GB LPDDR4X RAM
64GB, 128GB UFS 2.1 Storage
Dedicated microSD card slot
Layar IPS LCD Display, 6.5-inchi, Full-HD+, 90Hz
Kamera Kamera Depan:
16 MP (f/2.0)
Kamera Belakang:
64 MP Samsung Bright GW1
8 MP f/2.3 Ultrawide
2MP Macro
2MP B/W monochrome sensor.
Baterai Non Removable 4,300mAh
30W fast-charging
OS Android 10, ColorOS 7
Fitur Lain Side-mounted fingerprint

Realme 6 Pro

Prosessor Qualcomm Snadpragon 720G
(8x Kryo 465 CPU 2.3GHz)
Adreno 618 GPU
Memori 6GB, 8GB LPDDR4X RAM
64GB, 128GB UFS 2.1 Storage
Dedicated microSD card slot
Layar IPS LCD Display, 6.6-inchi, Full-HD+, 90Hz
Kamera Kamera Depan:
16 MP (f/2.0) Sony IMX471
8 MP Ultrawide
Kamera Belakang:
64 MP Samsung Bright GW1
12MP f/2.5 Telephoto w/ 20x Hybrid Zoom
8MP Ultrawide
2MP Macro
UIS dan UIS Max Video Stabilization
Baterai Non Removable 4,300mAh
30W fast-charging
OS Android 10, ColorOS 7
Fitur Lain Dual-band GPS frequency india’s NaviC navigation system
Side-mounted fingerprint scanner
Hi-Res audio
Dolby Atmos.

Author Ryuzaki

Only a writer and a drop of water in the endless sea :)

Business Contact: [email protected]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0