in

Situs Penghasil Wajah Mulai Bertebaran, Siapa yang Dirugikan?

situs penghasil wajah
GENERATEDPHOTOS

Di era teknologi seperti sekarang ini ada banyak sekali aplikasi dan situs yang keberadaannya memudahkan kehidupan manusia. Salah satu situs yang keberadaannya memudahkan kehidupan manusia adalah situs penghasil wajah.

Saat ini situs penghasil wajah sudah ada, dan keberadaannya pun sangat memudahkan para pelaku di bidang kreatif karena ketika membutuhkan wajah untuk keperluan iklan, mereka tidak perlu mengeluarkan biaya untuk menyewa seorang model.

Inilah Situs Penghasil Wajah yang Bisa Anda Gunakan

Situs penghasil wajah yang dimaksud adalah generated.photos. Situs ini memanfaatkan AI untuk menghasilkan wajah buatan baru. Wajah baru sendiri berhasil dibuat berkat database yang sebelumnya sudah mereka miliki.

Tertarik menggunakannya? Jika tertarik, ikuti tutorialnya di bawah ini.

1. Buka situs generated.photos.

2. Masuk menggunakan akun Google Drive Anda.

3. Jika sudah masuk dengan akun Google, silakan pilih folder yang ingin Anda gunakan.

4. Ini adalah kumpulan wajah yang terdapat di folder 10000.

5. Selesai.

Jika Anda tertarik menggunakan salah satu wajah yang disediakan di folder, maka Anda bisa melakukan pengunduhan terlebih dahulu sebelum nantinya digunakan untuk kebutuhan iklan yang Anda buat. Dan yang paling terpenting adalah wajah-wajah yang tersedia di folder itu bisa Anda gunakan secara gratis.

Sama Seperti This Person Does Not Exist?

Kurang lebih sama. Namun, keduanya tetap memiliki perbedaan di mana untuk mengakses wajah-wajah yang ada di This Person Does Not Exist tidak memerlukan login ke akun Google. Selain itu, untuk mengakses wajah-wajah di This Person Does Not Exist hanya perlu menyegarkan halaman saja.

Di This Person Does Not Exist juga tidak disebutkan apakah wajah-wajah buatan itu bisa digunakan untuk kepentingan komersial atau tidak. Namun, jika kita melihat keterangan yang ada, harusnya wajah-wajah This Person Does Not Exist bisa digunakan secara gratis karena terdapat menu save.

situs penghasil wajah 1

Baca juga: Bahaya, Beberapa Pekerjaan Terancam Hilang Karena AI dan Robot

Ubergizmo menyampaikan jika dengan teknologi baru ini mengancam keberadaan situs yang menawarkan foto premium. Selain itu, para model pun juga akan terancam keberadaannya karena manusia tidak lagi dibutuhkan untuk sesi pemotretan.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0