in ,

Solusi Mudah Mendapatkan Pinjaman Modal Usaha Tanpa Jaminan

Pinjaman Modal Usaha

Banyak pelaku usaha pemula dihadapkan oleh kendala modal untuk bisnisnya. Meskipun pihak perbankan dapat memberikan pinjaman modal usaha, tetapi proses pengajuan kredit tidak semudah yang dibayangkan

Agunan atau jaminan adalah salah satu syarat yang diajukan oleh pihak perbankan sehingga tidak semua pelaku usaha dapat memenuhi syarat tersebut untuk dapat melakukan pinjaman.

Selain itu, masih ada beberapa proses lain seperti survey tempat usaha atau hal-hal lain yang cukup menyita waktu. Dan hasil akhirnya, pengajuan pinjaman untuk modal usaha belum tentu disetujui.

Oleh sebab itu banyak pelaku usaha mengurungkan niatnya untuk mendapatkan modal usaha dari pihak bank karena prosedur yang bagi mereka cukup memberatkan.

Pinjaman Modal Usaha Melalui Platform Digital Tanpa Agunan

Seiring perkembangan jaman, pinjaman modal usaha dapat diperoleh diluar pihak perbankan. Hal ini merupakan angin segar bagi yang membutuhkan modal pinjaman tunai untuk berbagai kebutuhan, termasuk untuk modal usaha.

Fintech (Financial Technology) adalah sebuah perusahaan layanan jasa keuangan yang menggabungkan teknologi melalui platform digital untuk memudahkan setiap orang dalam melakukan pinjaman secara online.

Melalui platform digital, kini pelaku usaha ataupun perseorangan bisa mendapatkan pinjaman tanpa harus menggunakan agunan atau jaminan. Cukup menggunakan KTP.

Ya, hanya dengan bermodalkan KTP dan mengisi data-data yang diperlukan, pengajuan pinjaman akan segera diproses.

Proses pengajuan pinjaman juga tidak membutuhkan waktu lama hanya dalam kisaran 1 x 24 jam.   Ketika sudah disetujui maka uang akan segera ditransfer ke rekening.

Pinjaman melalui platform digital ini membantu banyak orang untuk mendapatkan pinjaman secara cepat, cocok digunakan untuk modal usaha ataupun keperluan yang bersifat mendesak.

Pinjaman Modal Usaha dari Tunaiku

Tunaiku merupakan salah satu fintech yang menggunakan platform digital yang memberikan solusi masyarakat Indonesia dalam mengajukan pinjaman secara cepat, mudah dan aman tanpa agunan.

Perlu diketahui, Tunaiku adalah produk resmi dari lembaga perbankan yaitu PT Bank Amar Indonesia yang sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK, jadi tidak perlu diragukan lagi.

Tunaiku sebagai produk KTA (Kredit Tanpa Agunan) dari Amar Bank memberikan fasilitas pinjaman produktif, seperti modal usaha atau pinjaman untuk keperluan lain dengan suku bunga yang fleksibel.

Sebagai platform pinjaman mikro berbasis aplikasi, Tunaiku telah memberikan pinjaman lebih dari Rp 5,8 triliun hingga Juni 2021. Pinjaman modal usaha tanpa jaminan ini telah disalurkan ke lebih dari 115.000 pelaku UMKM.

Tunaiku memberikan fasilitas pinjaman tanpa jaminan yang mudah dan terpercaya kepada masyarakat untuk dapat menjalankan bisnis berkelanjutan dan membantu meningkatkan pendapatan.

Simulasi Pinjaman Tunaiku

Berbeda dengan pinjol (pinjaman online), sebab Tunaiku dikelola secara langsung oleh Bank Amar. KTA Tunaiku dapat diakses melalui aplikasi yang dapat diunduh melalui Play store ataupun App Store.

Setiap orang yang sudah memiliki KTP mendapatkan kesempatan untuk memperoleh pinjaman modal usaha dari Tunaiku mulai dari 2 juta sampai 20 juta Rupiah dengan tenor 6 – 20 bulan.

Untuk lebih jelasnya, berikut simulasi pinjaman Tunaiku untuk kredit tanpa agunan dan hanya bermodalkan KTP saja :

Pinjaman Rp 10.000.000, tenor 12 bulan, bunga 3%, biaya administrasi Rp 540.000.

  • Cicilan Pokok: Rp 822.958/bulan
  • Bunga: Rp 10.000.000 x 3% = Rp 300.000/bulan
  • Admin: Rp 540.000 : 12 = Rp 45.000/bulan
  • Cicilan per bulan: Rp 1.167.957/bulan
  • Total biaya pengembalian: Rp 1.167.957 x 12 = Rp 14.015.484

Simulasi pinjaman Tunaiku

Dilihat dari fitur dan simulasi pinjaman, Tunaiku cocok bagi yang membutuhkan kredit KTA secara online untuk modal usaha dengan dengan nominal yang cukup besar dan masa cicilan panjang.

Melalui simulasi pinjaman tersebut, setiap orang yang ingin mengajukan pinjaman dapat mengambil pinjaman serta menghitung kemampuan keuangan untuk membayar cicilan.

Syarat Pengajuan Pinjaman di Tunaiku

  • Warga negara Indonesia
  • Berusia 21 s.d 55 tahun
  • Memiliki KTP
  • Memiliki rekening Bank
  • Status pekerjaan pegawai tetap, pegawai kontrak, maupun wiraswasta
  • Mengisi formulir aplikasi Tunaiku

Untuk saat ini Tunaiku hanya melayani di area layanan tertentu saja, tetapi tidak menutup kemungkinan untuk memperluas di kota-kota lainnya di seluruh wilayah Indonesia.

Pulau Jawa : Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung Raya, Semarang, Yogyakarta, Sleman, Bantul, Gresik, Sidoarjo, Surabaya, dan Malang.

Pulau Sumatera : Medan, Binjai, Deli Serdang, Palembang, Pekanbaru, Jambi, dan Bengkulu.

Kota Lainnya : Denpasar, Badung, Gianyar, Makassar, Gowa, Maros, dan Samarinda.

Author Jesica Putri

Global Internet Marketing Network, Share internet marketing untuk perusahaan UMKM, Official Editor di Klik Mania dan Bisanego.com"

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0