in ,

Yakin Usaha Bisnis Online Lebih Enak Ketimbang Kerja Offline?

usaha bisnis online

Sahabat Klik Mania, kalau di episode pertama saya membahas tentang cara otimasi blog sesuai kondisi jaman, sekarang saya ingin melanjutkan ke sesi penting berikutnya. Yaitu bagaimana cara agar seorang blogger mampu mempertahankan semangat nge-blognya sekaligus mengelola usaha bisnis online.

Awalnya dengan begitu optimis didukung semangat besar, banyak blogger baru terjun menjelajah dunia blogging. Berharap dengan membangun blog, mereka bisa mendapatkan penghasilan besar yang mampu memenuhi kebutuhan hidup.

Tapi tidak jarang, satu persatu dari mereka akhirnya mulai kehilangan semangat. Bahkan sebagian hampir merasa putus asa karena ternyata blog yang dibangun tidak juga memberikan penghasilan yang ideal. Alasan inilah yang ingin saya jadikan sebagai bahan pembahasan kita kali ini.

Kenapa banyak sahabat blogger kita yang pada akhirnya mundur dari usaha bisnis online, lalu kembali mencari pekerjaan di dunia offline.

Menurut pendapat saya, berkeinginan untuk mencoba sesuatu yang baru itu ya sah-sah saja. Termasuk mencoba terjun buka usaha di dunia blogging, menggeluti usaha bisnis online, atau berkecimpung di dunia internet marketing.

Awalnya bisa karena merasa tertarik mendengar kabar menggiurkan tentang banyak blogger yang sukses meraup penghasilan besar dari kerja online. Lalu munculah keinginan untuk mencoba melakukan hal yang sama. Itu wajar saja terjadi, apalagi jika mengingat kondisi saat ini yang memang cukup sulit untuk mendapatkan pekerjaan dengan gaji yang ideal.

Hal positif saya pikir, jika dibenak Anda timbul keinginan untuk belajar menekuni bisnis di dunia internet. Namun perlu diingat dan disadari betul, bahwa tingkat kesulitan bisnis online tidak jauh berbeda dengan membangun usaha di dunia nyata.

Ada banyak pekerjaan yang harus dipersiapkan sebelum memulainya, dan salah satu hal yang paling penting adalah mempersiapkan niat dan semangat.

Membuat sebuah blog untuk usaha bisnis online itu mudah! Bahkan semua pemula bisa melakukannya. Caranya Anda tinggal memilih DOMAIN (nama untuk sebuah blog atau website), bisa yang gratisan atau yang berbayar. Kemudian memilih HOSTING (media atau tempat untuk menyimpan semua data blog atau website).

Selanjutnya Anda tinggal mengisi dan mengelola blog tersebut sesuai dengan yang Anda inginkan.

Bagian sulitnya adalah bagaimana cara Anda mampu bertahan untuk jangka waktu yang lama, dalam mengelola bisnis online tersebut. Apalagi jika dalam jangka waktu berbulan-bulan pekerjaan nge-blog belum bisa mengahasilkan uang.

Hal inilah yang terkadang tidak disadari betul sejak awal, sehingga ketika sampai ditengah perjalanan membangun sebuah bisnis online, banyak blogger yang gulung tikar, karena merasa kecewa tidak mendapatkan penghasilan sesuai harapan.

Terus bagaimana cara agar saya bisa bertahan dan selalu konsiten dalam mengelola usaha bisnis online?

usaha bisnis online

High spirit

Tidak mudah memang, tapi wajib bagi seorang blogger untuk bisa mempertahankan tekad dan semangat yang tinggi. Pada kenyataanya, semua makhluk hidup bisa bertahan apabila mendapatkan apa saja yang dibutuhkannya untuk hidup.

Begitu juga dengan usaha cari uang di internet, butuh sejumlah biaya agar bisnis yang dibangun bisa terus berjalan. Salah satu contoh misalnya membangun blog yang di monetisasi dengan Google adsense. Nafas hidup blog adsense adalah dari banyaknya jumlah klik iklan sah yang dilakukan oleh pengunjung.

Jadi  jumlah klik pengunjung itulah yang menentukan besar kecilnya pendapatan adsense blog tersebut.

Itu artinya ada pekerjaan besar menanti Anda, yang harus dilakukan pada blog adsense. Anda harus mencari cara sedemikian rupa, untuk menarik dan mendatangkan pengunjung sebanyak-banyaknya. Maka dalam hal ini promosi akan berperan sangat penting pada blog dengan kriteria tersebut.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk promosi blog, tetapi intinya Anda harus selalu bekerja keras dan wajib mempertahankan semangat agar bisa terus mengerjakannya. Lawan rasa malas! Karena malas, merupakan salah satu faktor utama penyebab banyak blogger berguguran dan akhirnya gulung tikar.

Focus strategi

Bagi Anda yang punya pekerjaan tetap di dunia nyata fokuslah dalam bekerja. Pertahankan pekerjaan Anda yang sekarang. Karena penghasilannya selain masih bisa untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, juga dapat membantu membiayai usaha bisnis online yang sedang dibangun.

Dengan begitu Anda tetap bisa bertahan menjadi seorang blogger hingga penghasilan online Anda nanti mencapai jumlah yang ideal. Jadi jangan dulu meninggalkan pekerjaan offline Anda yang sekarang, sebelum pendapatan dari usaha bisnis online di internet mampu memenuhi segala kebutuhan hidup.

Jika sudah berhasil, silahkan saja kalau memang Anda ingin lebih fokus memilih menjadi blogger full time.

Sociality

Hiduplah bersosial dengan manusia lainnya. Nah, bagian ini juga punya andil cukup besar dalam hal mendukung kemajuan usaha bisnis online Anda. Karena selain sebagai manusia individu, kita juga menjadi bagian dari masyarakat besar. Kita harus ingat, bahwa silaturahmi merupakan salah satu jalan pembuka rejeki dan pembangun semangat.

Dalam silaturahmi atau hidup bersosial kita bisa berbagi apapun bersama, saling membantu, dan saling mengajari. Selain kecerdasan, seorang blogger butuh dukungan moral, serta ketenangan nurani untuk membangun semangat dari dalam diri.

Last profit

Selalu bersyukur atas segala yang telah kita dapat hingga hari ini. Sekecil apapun rejeki atau nikmat yang kita dapat, termasuk dari hasil nge-blog, apabila kita selalu mau belajar untuk mensyukurinya, niscaya Tuhan akan senantiasa menambahkan nikmat yang lebih banyak lagi.

Artinya kita harus selalu ingat! Bahwa dibalik segala usaha dan teori, kuasa Tuhan ikut berperan dalam mewujudkan kesuksesan Anda.

Beberapa poin penting itulah yang ingin saya bahas pada kesempatan kali ini. Karena bertahan selalu lebih sulit dari pada memulai. Maka selain kita selalu mau belajar dan belajar terus untuk menambah ilmu dan wawasan tentang bagaimana cara agar sukses membangun sebuah usaha bisnis online di internet.

Kita juga membutuhkan campur tangan Tuhan, serta bantuan banyak orang yang bisa memberikan dukungan atas segala usaha yang sedang dikerjakan.

Selain itu, kita juga tidak boleh melupakan kehidupan sosial dan kebesaran kuasa Tuhan. Hiduplah bersahaja, peduli dengan sesama, dan bersyukurlah dengan tulus. Semoga dengan menciptakan kondisi yang seimbang di dalam diri, Anda akan mampu bertahan dalam menjalankan bisnis di dunia online sampai berhasil menjadi seorang blogger sukses.

Author apiffuloh

Kreator konten di Klikmania, My Blogspot. Desain Logo dan Video Editing Part Time. Motto: "Kebenaran bukan milik semua orang, tapi hanya milik orang-orang yang mencarinya".

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0