in

Tools Online Untuk Menganalisis Waktu Terbaik Posting Instagram

Waktu Terbaik Posting Instagram

Tools online untuk menganalisis waktu terbaik posting instagram –  Pada postingan sebelumnya, klikmania telah membahas lengkap mengenai Timing Terbaik Untuk Melakukan Posting di instagram untuk promosi. Yang mana pada postingan tersebut diungkap bahwa terdapat timing tertentu yang diklaim sebagai waktu terbaik untuk melakukan posting di Instagram. Terutama untuk kepentingan promosi suatu produk atau bisnis.

Meskipun secara gamblang mengungkap pada postingan sebelumnya, bahwa waktu terbaik untuk melakukan posting Instagram adalah pada pukul 2 dini hari dan juga 5 sore (menurut penelitian Latergramme). Namun nyatanya, hal ini tidak selalu berlaku mengingat bahwa pola kebiasaan audience yang beragam dan kerap berubah.

Walaupun demikian, tetap ada trik yang dapat dipergunakan untuk dapat menganalisis waktu terbaik untuk melakukan posting di instagram. Salah satu trik yang dapat dipergunakan berkaitan dengan hal ini adalah dengan memanfaatkan sejumlah tools online custom analysis.

Nah, kali ini klikmania akan sedikit berbagi mengenai  beberapa pilihan tools online custom analysis yang dimaksud sebelumnya. Berikut beberapa tools online tersebut:

Iconosquare

waktu terbaik posting instagram

Pilihan tools online custom analysis pertama yang dapat dijadikan pilihan guna menganalisis waktu terbaik posting instagram adalah Iconosquare. Tools online custom analysis ini terbilang cukup terkenal di kalangan para pebisnis dan marketer.

Penggunaan Iconosquare pun terbilang mudah. Dimana anda hanya perlu melakukan login dan mengklik bagian optimization guna menemukan hari serta jam yang potensif untuk melakukan posting Instagram.

Proses analysis yang dilakukan oleh Iconosquare ini akan didasarkan pada aktifitas follower instagram anda. Sehingga engagement yang diperoleh setiap postingan “ termasuk postingan berisi konten promosi” akan selalu maksimal.

Agorapulse

agorapulse

Pilihan tools online custom analysis lainnya yang juga tidak kalah bagusnya dengan Iconosquare dan tentunya akan sangat berguna dalam menganalysis waktu terbaik posting instagram adalah Agorapulse. Tidak jauh berbeda dengan Iconosquare, penggunaan Agorapulse ini juga sama mudahnya. Dimana display/ tampilan tools online custom analysis ini sangat sederhana sehingga amat mempermudah user/ penggunanya.

Melalui penggunaan tools online Agorapulse ini, anda dapat mengukur engagement harian dari follower instagram anda. Selain itu, tools online ini juga memungkinkan penggunannya untuk mengetahui top user user/ follower yang sering berinteraksi dengan anda( audience tertarget yang tertarik dengan postingan anda) dan juga melihat postingan anda berdasarkan waktu(hari dan juga tanggal).

Followgram

collecto

Pilihan tools online custom analysis terakhir yang dapat dipergunakan untuk menganalisis waktu terbaik  posting instagram adalah Followgram. Tools online custom analysis yang juga dikenal dengan nama collecto merupakan tools online yang dapat digunakan secara gratis dan terbilang sangat mudah untuk dipahami.

Referensi lain : Cara Memanfaatkan Google Plus untuk Keperluan Bisnis

Namun, jika dibandingkan dengan Iconosquare dan juga Agorapulse, Followgram ini adalah yang paling sederhana atau hanya berperan sebagai analyser saja.

Author endarjulian

Jasa Penulis Artikel Berkualitas Murah - Saya adalah content writer dan juga social media designer.

Ingin pesan artikel atau desain murah ?
Business : 082177387464 (WhatsApp)
Instagram : @kontennyaendarjulian

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0