in

WhatsApp Live Location, Bisa Melacak Lokasi Teman Secara Real time

WhatsApp Live Location

Pengen melacak lokasi teman, atau berbagi informasi perjalanan Anda saat ini? Dengan fitur WhatsApp Live Location memungkinkan pengguna berbagi lokasi atau melacak teman secara real time dengan keluarga atau di grup secara bersamaan.

Dengan fitur WhatsApp Live Location pengguna bisa memilih berbagi lokasi secara real-time dengan siapa saja dengan waktu yang bisa ditentukan. Durasinya bisa dimulai dari 15 menit sampai berjam-jam, tergantung kebutuhan pengguna.

Anda dapat memilih untuk berhenti berbagi lokasi kapan saja atau membiarkan penghitung waktu habis yang bisa diterapkan melalui pengaturan.

Dilansir dari blog WhatsApp, fitur baru WhatsApp Live Location ini juga terbilang aman, sebab pihak WhatsApp menjamin semua data lokasi yang dibagi terintegrasi dengan enkripsi end-to-end. Jadi hanya pengguna yang berbagi lokasi yang bisa mengakses keberadaan lokasi tersebut.

Satu lagi, anggota lain dalam satu grup WhatsApp juga bisa membagi lokasi real time pada waktu bersamaan. WhatsApp akan menyuguhkan lokasi-lokasi tersebut dalam satu antarmuka melalui peta digital.

BacaBegini Lho Cara Agar WhatsApp Tidak Terhubung ke Facebook

Cara menggunakan fitur WhatsApp Live Location

Fitur untuk melacak lokasi teman atau pengguna ini bisa digunakan dengan mudah, caranya adalah sebagai berikut :

  1. Buka obrolan dengan orang atau grup yang ingin Anda ajak berbagi.
  2. Di bawah “Lokasi” di tombol pasang, ada opsi baru untuk “Berbagi Lokasi Langsung”.
  3. Pilih berapa lama waktu Anda ingin berbagi dan ketuk kirim untuk berbagi lokasi.

Setiap orang di chat WhatsApp akan dapat melihat lokasi real time Anda di peta. Dan jika lebih dari satu orang berbagi, lokasi akan terlihat di grup. Semua lokasi akan terlihat di peta yang sama.

Baca jugaCara Menggunakan Whatsapp Di Laptop Tanpa BlueStacks

Fitur ini sebenarnya bukan sesuatu hal yang baru, sebelumnya Google Maps sudah telebih dulu meluncurkan fitur Live location dengan cara kerja yang sama.

Fitur Live Location WhatsApp untuk Android dan iPhone sudah diluncurkan di aplikasi. Untuk pengguna secara keseluruhan, baik pengguna iOS maupun Android, dijanjikan kebagian dalam beberapa minggu ke depan. Kami harap Anda menyukainya, “seperti yang dilangsir secara resmi dari blog WhatsApp.

Author Jesica Putri

Global Internet Marketing Network, Share internet marketing untuk perusahaan UMKM, Official Editor di Klik Mania dan Bisanego.com"

Komentar

Tulis Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0