in ,

Xiaomi Mi Watch Akan Segera Dirilis, Usung Fitur NFC, Wi-Fi, GPS & MIUI

Xiaomi Mi Watch

Xiaomi Mi Watch kabarnya akan segera dirilis di China pada tanggal 5 November mendatang.

Mi Watch bukanlah sebuah perangkat fitness tracker seperti Mi Band, melainkan adalah sebuah SmartWatch yang memiliki fungsi layaknya sebuah smartphone.

CEO dari Xiaomi menyebutnya “a smartphone for your wrist” karena Mi Watch dilengkapi dengan fitur seperti Wi-Fi, GPS, NFC dan Chipset dari Qualcomm.

Xiaomi sangat bangga akan produk tersebut karena Mi Watch termasuk Smartwatch pertama yang akan dirilis dibawah brand Xiaomi.

Yuk kita bahas lebih mendalam.

Xiaomi Mi Watch

Source: Xiaomi

Mi Watch tidak akan menggunakan sistem operasi kecil-kecilan seperti Smartwatch lain pada umumnya.

Smartwatch tersebut akan menggunakan OS berbasis MIUI dengan fitur layaknya seperti sebuah smartphone.

MIUI Custom Skin yang digunakan Mi Watch memiliki tampilan 3×3 app grid dengan icon kotak serta background hitam yang juga dilengkapi tema dark mode.

Mi Watch memiliki desain yang hampir mirip seperti Apple Watch dengan layar kotak dan satu tombol dibagian samping kanan atas.

Smartwatch tersebut juga memiliki digital crown yang berguna untuk menavigasi menu dan juga bertindak sebagai tombol power.

Touchscreen nya sendiri juga terlihat sangat responsif yang seolah-olah memiliki latency yang sangat rendah.

Sepertinya Mi Watch juga mendukung berbagai macam aplikasi dan tidak disangka, perangkat tersebut juga bisa digunakan untuk memutar video.

Beralih ke hardware dan fitur, Smartwatch ini dipersenjatai dengan Chipset Qualcomm Snapdragon Wear 3100 SoC.

Xiaomi Mi Watch
Source: Xiaomi

Mi Watch juga dilengkapi dengan eSIM dan fitur lain seperti NFC, Wi-Fi, GPS dengan berbagai macam Watch Faces Customization.

Baca jugaXiaomi Amazfit Bip : Smartwatch Mewah Keren Harga 1 Jutaan, Baterai Tahan 45 Hari Sekali isi

Harga dan Varian

Xiaomi Mi Watch akan hadir dalam dua pilihan warna yaitu White dan Black.

Xiaomi Mi Watch
Source: Xiaomi

Namun sayangnya belum ada informasi resmi mengenai harga dari smartwatch tersebut.

Akan tetapi melihat tanggal yang tinggal beberapa hari lagi, kemungkinan besar informasi lain pasti akan terlihat menjelang dirilisnya smartwatch tersebut.

Mi Watch juga sepertinya akan menjadi alternatif yang lebih murah dari Apple Smartwatch yang dibandrol dengan harga $399 atau sekitar 5.6 Juta’an.

Author Ryuzaki

Only a writer and a drop of water in the endless sea :)

Business Contact: [email protected]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0