in ,

Xiaomi Rilis Mi TV 5 & TV 5 Pro, Usung Layar 4K QLED dengan HDR10+

Harga dan Spesifikasi Lengkap Mi TV 5

Xiaomi Mi TV 5 dan TV 5 Pro telah dirilis, TV tersebut adalah TV pertama dari Xiaomi yang menggunakan QLED Display dengan resolusi 4K.

Dengan digunakanya QLED, TV tersebut mampu menampilkan 108% warna di NTSC wide color gamut.

Xiaomi juga menggunakan desain no-screw (tanpa baut) dengan ketebalan yang sangat tipis yaitu 5.9mm.

Mi TV 5 memiliki tiga varian ukuran yaitu 55-inchi, 65-inchi dan 75-inchi, di acara yang sama Xiaomi juga memamerkan Mi TV 5 Pro yang juga hadir dengan pilihan ukuran yang sama.

Penasaran? langsung saja kita bahas.

Mi TV 5 Pro

TV 5 Pro seperti yang sudah dijelaskan memiliki tiga pilihan ukuran yaitu 55-inchi, 65-inchi dan 75-inchi.

TV ini menggunakan QLED Display dengan resolusi 4K dan mampu menampilan 108% warna NTSC wide color gamut.

Mi TV 5

Xiaomi menggunakan chipset 12nm terbaru yang mereka namakan T972, chipset tesrebut mampu memainkan video hingga resolusi 8K.

Xiaomi meng-klaim bahwa chipset tersebut memiliki performa yang 63% lebih tinggi dibandingkan chipset generasi sebelumnya.

Mi TV 5 Pro juga dilengkapi dengan Fitur HDR10+ dan MEMC motion compressior.

Mi TV 5

Tak kalah lengkap, TV ini memiliki fitur AloT Smart Home Centre, artinya TV 5 bisa digunakan untuk berinteraksi dengan perangkat Smart Home lainya melalui PatchWall Artificial Intelligence TV system.

TV 5 Pro menggunakan 4GB RAM + 64GB Internal Storage, TV ini menggunakan 4 speaker system dengan woofer dan full-range speaker ditiap sisi kanan dan kiri yang juga mendukung berbagai fitur Dolby dan DTS audio format.

Mi TV 5

Sama seperti TV 5 Pro, TV 5 juda hadir dalam tiga pilihan ukuran yaitu 55-inchi, 65-inchi dan 75-inchi.

TV yang satu ini menggunakan desain all-metal fullbody, Namun berbeda dengan versi Pro, TV 5 hanya dapat menampilkan 85% warna NTSC color gamut.

TV ini juga menggunakan chipset T972 yang sama dengan TV 5 Pro, hanya saja dengan RAM & Internal Storage yang lebih kecil yaitu 3GB + 32GB.

TV 5 juga dilengkapi dengan fitur AloT Smart Home Centre & built-in four far-field voice-control dengan sistem operasi PatchWall serta Dolby Audio & DTS untuk kualitas suara yang lebih immersif.

Untuk I/O, Xiaomi melengkapi TV 5 dan 5 Pro dengan 3 HDMI port, 2 USB port, Ethernet ports, S/PDIF, Wi-Fi 802.11 ac dan Bluetooth.

Baca jugaHarga & Spesifikasi Lengkap Xiaomi Mi CC9 Pro, Smartphone Pertama Xiaomi Dengan Penta Kamera 108MP

Harga dan Varian

TV 5 dan 5 Pro dibandrol dengan harga sebagai berikut (berdasarkan harga pasar China):

TV 5:

  • 6 Juta’an – 55″ inchi
  • 8 Juta’an – 65″ inchi
  • 16 Juta’an – 75″ inchi

TV 5 Pro:

  • 7 Juta’an – 55″ inchi
  • 10 Juta’an -65″ inchi
  • 20 Juta’an -75″ inchi

Penjualan akan dimulai pada tanggal 11 November mendatang di China.

Author Ryuzaki

Only a writer and a drop of water in the endless sea :)

Business Contact: [email protected]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0