in ,

Zyrex 232 Extreme, Laptop Murah dengan Desain Mewah

Spsifikasi Zyrex 232 Extreme

Zyrex 232 Extreme, Laptop Murah Berasa Macbook Mewah – Di era modern ini, pesona Netbook mulai memudar dan sedikit demi sedikit dilupakan.

Banyak konsumen menjadi kesulitan mencari laptop kelas pemula, dan kini diisi oleh berbagai merk dengan spesifikasi low end dari intel khususnya intel celeron series.

Meskipun Laptop mini atau Netbook ini mulai dilupakan, namun beberapa merk produsen laptop masih memproduksinya. Hal ini berarti, Netbook masih cukup diminati.

Laptop keluaran bulan februari 2018 ini tampilannya bahkan bisa dibilang seperti Macbook dari Apple dengan desain mewah, tipis yang harganya mencapai puluhan juta.

Zyrex 232 Extreme, Laptop Murah dengan Desain Mewah

Zyrex 232 Extreme, mengusung desain mewah yang sedang ngetrend di jaman sekarang. Dengan bodi tipis, kokoh, sangat cocok bagi Anda yang sering melakukan aktivitas diluar ruangan.

zyrex 232 extreme

Salah satu yang diunggulkan dari Zyrex 232 Extreme ini adalah desainnya. Body full Metal serta layar Full View membuat laptop ini terasa mewah dan elegan.

Ditambah body kokoh dan tipis membuat Zyrex 232 Extreme ini terlihat seperti Macbook mahal.

Display

Selain desain, layar Zyrex 232 Extreme ini juga terlihat paling mencolok dibanding laptop sekelasnya.

Layar dengan teknologi IPS Full View membuat layar terasa lega sekaligus mempunyai bezel tipis yang disebut Infinity Display. Warnanya pun tergolong tetap terlihat jelas meski dilihat dari samping.

Selain itu, mempunyai layar dengan perlindungan Glass Panel sehingga tidak perlu khawatir apabila terbentur dengan benda keras.

Dengan Layar 14 inchi yang dipadukan dengan Resolusi 1920 x 1080 piksel Full HD membuat tampilan terasa tajam dan jernih.

Dapur Pacu

Zyrex 232 Extreme ini mempunyai processor intel celeron N3350 yang terbilang processor kelas low end.

Memory RAM sebesar 3GB dan penyimpanan Internal dari eMMC sebesar 32GB dan bisa ditambah lagi dengan SSD M.2 di slot bagian bawah.

Sebagai laptop kelas low end, Zyrex 232 Extreme ini memang tidak dikhususkan untuk membuka aplikasi berat, dan juga tidak bisa digunakan untuk menjalankan game game berat.

Sedangkan untuk urusan perangkat lunak yang terpasang adalah WPS Office 2016, jadi bukan menggunakan Microssoft Office.

Konektivitas

Zyrex 232 Extreme ini mempunyai 1 port USB 2.0 , 1 port USB 3.0 , Port Mini HDMI , Slot microSD , Jack Audio 3,5 mm.

Letaknya di sebelah jack power, sehingga menghindari resiko salah colok ketika digunakan untuk kegiatan sehari hari.

Tak lupa pula disematkannya Wifi dan Bluetoth serta Touchpad multifungsi.

Harga

Untuk harga sesuai dengan namanya, yaitu ultrabook kelas low end dan ditargetkan untuk kelas pemula yang ingin mempunyai laptop.

Harga Zzyrex 232 Extreme kisaran 3 juta, sebanding dengan spesifikasi yang di usungnya.

Dilihat dari harga dan spesifikasinya, kemungkinan besar Laptop ini akan bersaing dengan beberapa netbook keluaran baru dengan harga dibawah 3 jutaan.

Daftar Laptop 2 Jutaan Spek Mumpuni dengan Desain Tidak Murahan

Kelebihan dan Kekurangan Zyrex 232 Extreme

Kelebihannya terletak pada segi desain dan layar dengan resolusi tertinggi dikelasnya.

Sementara kekurangannya terletak pada penyimpanan internalnya yang hanya tersemat eMMC 32GB bermerk Sandisk. Anda bisa upgrade dengan slot SSD mencapai 256GB.

Bagaimana? Apakah Anda berminat? Laptop ini direkomendasikan bagi orang yang punya mobilitas tinggi, dan menginginkan desain mewah.

Author Andi Pujianto

Mahasiswa UT jurusan akuntansi yang mempunyai hobi menulis dan mengamati perkembangan teknologi

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0