in

Menjawab Kontroversi Jumlah Iklan Adsense Dalam Satu Halaman Blog (Update)

jumlah iklan adsense

Berapa jumlah maksimal iklan adsense yang diperbolehkan dalam satu halaman blog? Pertanyaan ini masih membingungkan bagi sebagian publisher adsense, dan banyak yang beranggapan kalau kita tidak bisa memasang lebih dari 3 unit iklan adsense dalam satu halaman blog.

Ini yang menjadi kontroversial, karena bagi sebagian publisher adsense memasang lebih dari 3 unit iklan dalam satu halaman di anggap sebagai pelanggaran, dan mungkin hanya berlaku bagi publisher premium saja. Baiklah, mari kita perjelas.

Memastikan jumlah iklan adsense dan batas iklan per laman

Sumber yang saya tulis disini adalah valid dan bisa di telusuri kebenarannya, jadi sebaiknya anda benar-benar bisa memahami apa yang tertulis pada halaman bantuan adsense.

Saat ini, pada setiap laman, penayang AdSense dapat menempatkan:

  • Maksimal tiga unit AdSense untuk konten
  • Maksimal tiga unit tautan
  • Maksimal dua kotak telusur

Itu artinya, kita bisa menempatkan lebih dari 3 unit iklan adsense. Keterangan mengenai hal ini akan dibahas pada artikel dibawah, jadi simak baik-baik.

Baca sumber resmi

Tetapi  penayang tidak boleh menempatkan lebih dari satu unit iklan “besar” per laman. Contoh untuk iklan yang dikategorikan sebagai ukuran besar adalah :

  • Ukuran 300×600, 300×1050 dan 970×250,
  • Format regional 750×200 dan 580×400,
  • Iklan berukuran khusus dengan dimensi yang sama.

Artinya penayang atau publisher tidak diperbolehkan memasang lebih dari satu iklan besar dalam satu halaman. Contohnya anda tidak boleh memasang ukuran 300 x 600 lalu memasang juga ukuran 750 x 200 dalam satu halaman.

Jumlah iklan adsense yang ditempatkan harus dengan syarat

Halaman yang di tempatkan iklan haruslah halaman yang berupa konten/artikel. Penayang tidak diizinkan untuk menempatkan iklan pada setiap laman berbasis non-konten, seperti laman terima kasih, kesalahan, masuk, atau keluar.

Iklan yang menjadi fokus utama di jenis laman ini dapat membingungkan pengunjung yang akan menganggap bahwa iklan tersebut adalah konten yang sebenarnya, jadi jangan letakkan iklan di laman tersebut.

Apakah jumlah iklan adsense lebih dari 3 per laman di perbolehkan?

Ini yang menjawab sekaligus memecahkan kontroversial selama ini, sebelumnya kita simak dulu pertanyaan yang sama pada gambar dibawah ini.

 jumlah iklan adsense
Berapa jumlah max iklan adsense dalam 1 laman?

Apakah diperbolehkan memasang lebih dari 3 unit iklan di satu halaman posting?

Jawabannya adalah boleh, setelah memasang 3 unit AdSense untuk konten yang berbeda ukuran (berupa gambar dan teks) kita bisa menambahkan 3 unit tautan yang berbeda. Ingat yang diperbolehkan hanya penambahan unit iklan tautan saja.

Kami sarankan untuk menggabungkan unit tautan ke lokasi baru dan tidak biasa di seluruh situs Anda. Perhatikan bahwa tiga unit tautan per laman dapat ditempatkan pada laman tersebut selain tiga unit iklan AdSense standar.

Baca sumber resmi dari adsense: Optimalkan ruang terbatas dengan unit tautan

Nah, jika anda kebetulan melihat lebih dari 3 iklan di halaman blog ini, itu selebihnya adalah unit iklan tautan, seperti yang sudah dijelaskan dalam link bantuan adsense di atas.

Untuk 1 ukuran iklan standar, bisa ditempatkan di 2 lokasi yang berbeda, tetapi tetap akan di hitung satu pada setiap halaman yang dibuka. Misalnya ukuran 300 x 250 bisa ditempatkan di bawah judul dan di akhir artikel. Tetapi tetap akan dihitung 1 tampilan saja, ketika halaman tersebut di buka.

Hal yang tidak diperbolehkan dalam penempatan iklan adsense

Sebelumnya saya sudah menulis secara lengkap tentang hal penempatan iklan yang melanggar ketentuan dan pedoman dari google adsense. Perhatikan juga hal tersebut agar akun adsense anda tidak terancam terkena banned dari pihak google, silahkan baca aturan dan ketentuannya pada artikel dibawah ini.

Baca juga : Penempatan Iklan Yang Dilarang Dan Melanggar Kebijakan Adsense

Nah, artikel di atas bisa menjawab keragu-raguan anda mengenai jumlah iklan adsense yang boleh dipasang dalam satu halaman. Kekurangan dari pemasangan iklan adsense yang berlebihan adalah halaman blog anda akan menjadi semakin lambat di akses karena script iklan yang berlebihan. Maka pikirkanlah hal itu juga sebelum menerapkannya.

Author ganisebastian

Menulis dari berbagai pengalaman pribadi dan bisa dipertanggung jawabkan, jika bermanfaat bagi Anda silahkan share.

Komentar

Tulis Komentar
  1. mas gani, terimakasih untuk pembelajarannya. Saya termasuk pemula di bidang adsense, dari postingannya mas gani ada kata 3 unit iklan yang berbeda ukuran untuk satu halaman. sebelumnya saya pernah baca baru baru ini sudah tidak ada batasan lagi. pertanyaan saya, apa masih harus menerapkan 3 unit iklan yang berbeda ukuran untuk satu halaman untuk hasil yang lebih baik?

  2. #ASK gini mas, saya kan pemula..pasang adsense belum lama ini. pageview udah 400 lebih tapi kok nggak ada yang klik iklan satupun ya mas dari pertama pasang iklan – sekarang. kira kira dimana letak kesalahan saya

    Mohon pencerahannya mas

  3. Wah makasih mas ilmunya.. Saya mau tanya lagi, apakah bisa menyusun dua iklan bersamaan? Misalnya, iklan ukuran 320*100 trus tepat dibawahnya iklan tautan. Mohon dijawab mas, makasih.

  4. Hallo mas,saya izin ingin bertanya,saya punya blog bule,saat saya buka blognya pakai ip indo selalu muncul iklannya,dan full munculnya di page home maupun di artikel,tetapi saat saya pakai ip amerika illan saya hanya muncul di home page saja,sedangkan di artikel tidak muncul iklan,knpa ya mas dan apa solusinya?
    Oh iya saat saya cek di adsense,ada pengunjung asli dari amerika,akan tetapi iklannya juga gak semua muncul yg membuat kecocokannya sangat rendah dari page view,terimakasi mas,mudah”an ada solusi agar iklan adsense di blog saya dapat muncul sempurna di luar negri

  5. Sekarang udah nggak ada pembatasan berapa jumlah iklan yg tayang, tapi google kini membatasi dengan cara iklan nggak muncul. cara agar iklan kembali muncul dengan normal seperti apa ya?

  6. Sekarang tidak ada batasan jumlah iklan dalam per halaman. Selama konten memadai, iklan bisa di pasangkan di bagian dalam artikel. Bahkan jika artikel sangat panjang. 5 bahkan 7 juga bisa hanya di bagian dalam artikel tidak termasuk header dll, tolong di update artikelnya takut jadi kekeliruan yang ingin mencoba.

  7. Iya. Bisa jadi juga mas. Tp kenapa penghasilan dari jumlah pertayang juga tidak ada ya mas? Apa kah iklan link tautan emang tidak dapat penghasilan dari impres?

  8. permisi mas.
    saya mau tanyak mas. kenapa iklan link tautan saya tidak ada pengahasilan sama sekali. IDRnya 0. padahal iklan itu tayang, dan udah dapat satu klik. tolong di jawab mas. terimakasih…

  9. terimakasih gan artikelnya. saya mau berttany nih.

    gimana caranya supaya homepage ga terpenaruh sama ads kalo pake auto ads. katanya bikin url group dan ceklist url web ajh yang brrti homepage kemudian settingnya diubah menjadi tidak ada iklan. tpi malah iklan ga muncul di semua page.

  10. Mas mau tanya kebetulan saya baru saja di terima adsense, saya memasang widget adsense terlalu banyak apakah itu juga termasuk pelanggaran & jika saya hapus salah satu widget apa kah itu juga termasuk pelanggaran. Mohon pencerahannya mas…
    Termikasih sebelumnya..

  11. Mas, blog sy barusan diapprove GA, kemudian saya pasang unit iklan spt ini:
    unit iklan kode A : saya pasang di header
    unit iklan kode B : saya pasang di sidebar
    unit iklan kode C : saya parse dan pasang di bawah judul artikel serta di akhir artikel
    Unit iklan kode D : tidak jd saya pasang / saya diamkan saja.

    Total di halaman artikel ada 4 iklan yg tampil dari 3 kode iklan yg berbeda. Apakah itu boleh mas / tidak melanggar aturan pemasangan?

    Oh ya barusan saya posting artikel sambil tes iklan tampil apa belum, nah secara ga sengaja kursor mouse mengenai iklan tp belum sampai klik, cuman kursor berubah jdi gambar tangan. itu fraud apa bukan ya mas?

    • Untuk ketentuan jumlah iklan dalam laman, saat ini sudah ada pembaharuan.
      Jadi tidak masalah menempatkan lebih dari 3 iklan, asalkan konten juga memadai..termasuk jumlah kata dalam satu artikel.

      Untuk fraud iklan, apabila tidak dilakukan berulang kali masih ada toleransi dari pihak Adsense mas.

      • oh ya, kalo kita tes halaman itu boleh ga? contohnya gini, setelah bikin artikel kemudian kita klik “lihat blog” yg ada di dashboard tapi halaman artikel sdh ada iklan adsense nya? tp ga sampai klik iklan sih.

        satu lagi mas, di template yg saya pakai, entah ga tau knp itu iklan di sidebar selalu muncul kdg 2 kdg 3 iklan. Padahal saya cuman pasang 1 unit saja di sidebarnya yaitu yg iklan responsive. kemudian saya hapus widget iklan di sidebar dan itu masih muncul juga. gimana cara hapus iklan di sidebar?

        Sy sudah minta panduan pembuat template dan katanya coba lewat menu penghasilan di bloggernya. Nah masalahnya sy daftar adsense lewat situs resmi adsense bukan blogger. dan kalau lwt menu penghasilan malah ada “Daftar ke adsense”. Trs gimana itu mas?

        Oh ya saya sertakan url blog saya sekalian, mohon reviewnya

        • Halo mas, untuk menghindari fraud Klik bisa gunakan Google publisher toolbar. Jadi bisa lihat tampilan iklan dengan sempurna tanpa harus melanggar.

          Iklan responsive sifatnya menyesuaikan cointainer/slot iklan atau ketersedeiann iklan pada saat itu juga.

          Apabila iklan muncul lebih dari 3 slot, maka besar kemungkinan iklan berasal dari bawaan template.. Klik kanan, inspect elemen untuk mengetahui sumber iklan , misalnya kode ID penyang iklan,,apa sama dengan ID iklan punya mas.

          Untuk melihat menu penghasilan bisa lihat dihalaman/tab penghasilan di dashboard Adsense.

          Blognya udah bagus, loadingnya juga cepat..tinggal tambah posting aja secara rutin.

  12. Lumayan mencerahkan mas, tapi saya belum ngeh maksud dari unit iklan itu dihitung dari jenis script tiap iklan atau jumlah iklan yang ditampilkan? trus kalo diduetkan dengan pengiklan lain kaya a-ads aman gak ya?

  13. Katanya tidak boleh memasang iklan besar lebih dari satu, gmn dengan kasus saya ini Mas Gani? saya memasang iklan responsive dengan modifikasi script (resmi) dari Google dengan menggunakan metode “style”, dmn dengan metode ini iklan yang tampil menyesuaikan dengan lebar layar dan umumnya jika diakses via PC iklan yang tampil akan acak bisa besar dan bisa kecil tapi jika diakses via HP iklannya menyesuaikan.

    Tolong berikan pencerahan mas..

    • Iklan responsive sifatnya menyesuaikan slot iklan yang tersedia dalam default slot dari theme yang digunakan. Apabila slot iklan besar maka iklan responsive juga akan ikut menjadi besar. Disamping itu, iklan yang tampil juga tergantung ketersediaan iklan pada saat itu juga, karena sifatnya random.

      Untuk mengatur ukuran iklan sesuai yang kita kehendaki, bisa menggunakan Modifikasi Ukuran Iklan Adsense dengan CSS.

  14. maaf gan saya newbie masih belum paham + takut juga kena banned jika terjadi kesalahan
    Saya mempunyai blog wordpress. Nah saya telah memasang 3 unit iklan teks gambar adsense dengan ukuran 300×250 menggunakan plugin

    ketiga iklan diatas menggunakan kode sendiri-sendiri gan.

    iklan diatas merupakan iklan responsive gan. Jadi saat dibuka di ponsel iklan akan tampil dengan ukuran 300×250 namun saat dibuka diPC iklan akan tampil memanjang dan menjadi ukuran besar

    Bagaimana cara saya memasang iklan tautan
    Terima kasih gan

  15. nahhh ini info yg saya cari…sempat bingung mau pasang 4 iklan apa enggak di dalam postingan..takutnya malah kena bada banned :3 makasih pencerahannya mas (y)

  16. Saya menangkap penjelasan agan di artikel dan komentar bahwa 2 iklan yang sama (contoh:300×250) itu dihitung 1 unit iklan (contoh dipasang dibawah judul dan di akhir artikel), 1 unit iklan lagi di pasang di tengah, dan 1 unit iklan ketiga di pasang di sidebar/header, berarti semua 3 Unit iklan ads. Saya liat di laman artikel ini ada 5 iklan gambar (di artikel 3iklan, di header, di footer) itu gimna gan?? padahal penjelasannya agan 2 iklan sama hanya 1 unit saja . .
    Trims penjelasannya gan. .

  17. Assalamu’alaikum. Mas Gani, sya mau tanya. Di blog saya sudah pasang 3 iklan, dua di dalam postingan dan satunya di sidebar (ukuran kotak besar) tapi penghasilan belum maksimal. Jadi saya ingin pasang lagi di header dekat title blog dan satunya di dalam artikel di bawah judul postingan. Boleh tidak seperti ini? Atau adakah saran lainnya untuk saya, mas Gani? Terima kasih. Wassalamu’alaikum.

    • Walaikumsalam.
      Untuk di sidebar sebaiknya dihilangkan saja mas, ganti pada header atau tambahkan dalam post artikel.
      Iklan pada sidebar kurang maksimal, apalagi kalau dibuka pada tampilan mobile, maka akan terbuka dihalaman paling bawah.

  18. Iklan responsive di sidebar
    Spanduk utama di artikel top
    Spanduk seluler besar di tengah artikel
    Persegi panjang besar di akhir artikel

    Ada yang perlu diganti? Minta saran dan pencerahannya

  19. Iklan responsive di sidebar
    Spanduk utama di artikel top
    Spanduk seluler besar di tengah artikel
    Persegi panjang besar di akhir artikel

    Ada saran atau yang perlu d ganti ?? Mohon pencerahannya. Makasih

  20. boleh nggak sih mas 2 akun adsense di pasang di 1 blog?? misal saya punya 2 akun adsense, karena trffic blog bejibun saya berinisiatif untuk memasang banyak slot iklan ads perlamnnya dengan 2 akun adsens tsb.. melanggr TOS adsense nggk kaya gtu mas?

  21. kalau iklan untuk konten dan iklan tautan itu yang kaya gi mna ya, saya masih newbie nih bisa di kasih contohnya?

    • Iklan untuk konten adalah berupa gabar atau animasi atau iklan yang berupa video.
      Iklan tautan adalah iklan yang berupa link saja, biasanya akan menyesuaikan dengan konteks artikel.

  22. Mas ada pertanyaan yang ada hubungannya dengan YT nih..

    Saya kan sudah ada ads dari YT, terus lain hari saya daftar ads untuk blog dengan email yang sama yaitu melalui penghasilan yang ada di blog dan secara otomatis sudah terpasang di sidebar dan bawah postingan (masih blank).
    Tapi di akun ads tidak diperbolehkan memasang di blog karena pakai host account dan hanya boleh dipasang di youtube.

    Nah, dari penjelasan yang seperti itu, saya langsung buat TLD dengan akhiran web.id, setelah dapetin TLD, iklan ads yang otomatis dari bawaan blog tepatnya yang ada di sidebar saya hapus (tata letak), lalu saya ganti dengan script yang saya daftarkan dari TLD tersebut.

    Yang jadi pertanyaannya sekarang adalah, apakah iklan yang otomatis dipasang melalui blog dibawah postingan juga akan keluar? karena setelah saya daftar Ads melalui TLD, di bagian tata letak –> edit post masih ada jenis iklan ads..

    Makasih mas atas jawabannya

    • Halo mas Aris..
      Untuk saat ini Ads dari youtube hanya bisa untuk menampilkan iklan dari youtube, apabila ingin menampilkan kode iklan untuk blog memang harus menggunakan TLD domain. Dalam hal ini kita harus mengajukan blog untuk di review oleh Tim Adsense, setelah blog di setujui maka iklan baru akan tampil.
      Untuk lebih jelasnya bisa baca artikel ini : Panduan Upgrade Akun Adsense Hosted Menjadi Non Hosted

      • langkah seperti itu sudah saya lakukan mas, tapi pakai domaian web.id, yang akan saya tanyakan itu waktu daftar di blogspot pakai emailnya youtube kan otomatis langsung dipasangi iklan yang bisa diedit di bagian tata letak blog, kalau yang di sidebar sudah saya hapus, karena sekarang sudah saya pasangi script dari TLD (fans-sejati.web.id). Lalu bagaimana menghapus dibawah postingan yang otomatis daftarnya melalui blogspot? bukan melalui akses dan otorisasi (TLD)

  23. Terimakasih Mas Gani, setelah membaca artikel smapean membantu saya yang masih baru alias newbie

      • Mas gani
        klw menempatkan unit iklan tautan dibawah tombol share atau disidebar boleh ngagk ya, saya pengguna wordpress mas, kayaknya kita sama sama pengguna produk mythemeshop Mas

        • Tidak jadi masalah mas, asalkan iklan terlihat jelas dan tidak tertutup semacam menu dropdown.. 😀
          Owh, dari demak ya mas Hadi 😀

          • Iya Mas gani, aku wong demak, sampeyan kok tau mas. jadi gini mas, disitusku dibawah tombol share itukan ada Tags, rencananya mau tak ganti unit iklan tauatan dan Tags-nya tak non-aktifkan

            • Bisa mas, itu artinya dibawah artikel. penempatan disitu tidak mengganggu kok.
              Iya tau orang demak kan langsung dari profil di blog sampeyan, jadi setiap ada komentar saya langsung ke TKP 😀

  24. Saya mau tanya, kan saya sudh buat 4 unit iklan ukuran responsif, 300×250, 728×90 dan 1 satu unit linkads. nah, kalo saya mau pasang iklan 300×250 apakah buat unit iklan lgi atau ambil kode unit iklan yang tadi dibuat. terimakasih mas.

      • oh, berarti 1 kode unit iklan 300×250 itu bisa dipasang umpamanya di awal dan akhir postingan ya?

          • mksih mas.. oiya kalo yang iklan 728*90 bleh d pasang di 2 tempat ngga? soalnya template saya ada 3 slot tmpat ads 728*90 di homenya.

              • Kalau semisal saya sudah membuat 3 unit iklan konten yang responsive dan saya hanya ingin memakain 1 kode unit iklan yang responsive tadi apa pengaruhnya bagi 2 iklan responsive yang lain mas? apa jadi idle ya?
                setelah membaca komentar di atas ttg 1 kode bisa ditempatkan di beberapa tempat.. saya jadi ingin memaksimalkan 1 kode saja mas…

                • KAlau kode iklan sudah dibuat tetapi tidak dipasang/ diterapkan lama kelamaan akan iddle dan nantinya akan hilang dari tabel daftar iklan saya.

      • Assalaamu’alaikum Mas Gani, nyambung pertanyaan yang di atas itu membuat 4 unit iklan, apa diperbolehkan? Soalnya saya juga membuat yang Responsive, 160×600, 300×250 dan iklan tautan, itu semua saya pasang. Terima kasih Mas ditunggu jawabannya.

  25. Mas Gani,.. kalau misalnya saya pakai unit Large Mobile Banner di versi mobile, dan 300×600, apa itu berarti saya menggunakan 2 unit iklan besar? Trus kalau unit responsive saya letakkan di header, apa juga termasuk iklan besar?

    • Jika di versi mobile sudah menggunakan Large Mobile Banner, pada tampilan dekstop gunakan ukuran standar saja, walaupun iklan akan menyesuaikan ukuran pada perangkat, namun akan tetap terlihat besar pada perangkat seperti tab dan device semacam itu. Nah kalau dipadu dengan unit responsive tidak masalah, karena akan otomatis menyesuaikan perangkat mbak Febe Gracia 😀

  26. Mas kalau platform yang kita gunakan adalah blogger ga bisa ya mas di atur penempatan ikan kayak web mas yang kereeen ini ? Hemmm kalau ga bisa berarti saya harus migrasi ke WP ya…

  27. bentar saya agak bingung..hhehe..

    jadi kalau saya simpulkan mas gani memasang 3 unit iklan 300×250 dan 1 unit iklan responsive..
    klu dari penjelasan mas gani itu brarti 2 unit iklan 300×250 itu 1 kode iklan jadi hanya dihitung 1 unit saja..
    jadi kalau dihitung lagi ada unit iklan 300×250, 300×250 dan responsive..

    bener gak mas?

      • oke oke mas…
        lha kalau 2unit 300×250 yang sama = kode A
        2 unit responsive yang sama = kode B
        2 unit 160×600 yang sama = kode C

        apa kalau kaya gitu bisa dihitung 3 unit saja mas?
        atau yang diperbolehkan 2 unit yang sama hanya satu kode saja?

        maaf agak mbingungke tanyanya..hehehe..

        • Hanya salah satu kode iklan saja yang dibuat ganda, dan maksimal adalah di 2 penempatan yang berbeda.

          Misalnya 300 x 250 ditempatkan dibawah judul dan akhirjudul,lainnya ditempatkandi side bar atau ditengah artikel.

          Kok komentar jadi moderasi sendiri ya 😀

          • oke..oke..sudah mengerti..tapi jujur mas saya masih ragu itu dibolehkan atau tidak (bukannya gak percaya sama mas gani.. 😀 ) soalnya ini saya cari poin yang masalah satu kode dibuat ganda belum ketemu di bantuan adsense.. hahaah.. penasaran tingkat dewa ini mas.. 😀

            • hehe,,sayasudah menrapkannya selama satu tahun ini, betul memang tidak ada dihalaman bantuan google mas. tapi perhitungan untuk nomor ca pub atau pub ID tetap dihtung satu. Lihat saja dihalaman laporan.

  28. Thanks Mas…terjawab sudah tanda tanyaku….btw plugin apa yang mas gunakan di web ini utk masang adsense…???

  29. Thanks mas. Sy jd makin semangat faham..merdeka

  30. Nah , terus kalok satu laman ini sudah full iklan adsense, saya tambah iklan mandiri, apa haram???
    Tq bozz

    • Yang mana dikatakan haram adalah merugikan kepentingan orang lain, kalau hanya pasang iklan apalagi iklan mandiri jelas tidak menjadi masalah.

      Intinya iklan hanya pemberitahuan informasi tentang produk saja, masalah di klik dan tidaknya kita juga tidak pernah sekalipun memaksa. Itu hak-hak seseorang,

      Kebanyakan orang benci pada iklan, Saya katakan iklan tidak pernah merasa salah jika penempatan dan jumlahnya sesuai kaidah, selama tidak mengganggu pandangan pengunjung untuk membaca.

      Satu lagi, dengan adanya iklan ..blog ini bisa berkembang dan sebagai owner tetap semangat untuk menulis hal yang sekiranya berguna. Thanks mas @abiel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0