in ,

Xiaomi Rilis RedmiBook 13, Laptop Ramping dengan Tampilan yang Kece

Xiaomi RedmiBook 13

Bersamaan dengan dirilisnya Redmi K30, Xiaomi juga merilis laptop terbarunya yang mereka namakan RedmiBook 13 di China.

RedmiBook 13 memiliki tampilan yang sleek dengan bezel-nya yang tipis. Laptop ini juga memiliki dimensi yang lebih kecil dari kertas A4 dan berbobot 1.23Kg saja. Hal tersebut tidak hanya membuat RedmBook 13 ringan dan mudah dibawa, tapi juga memberikan kesan yang elegan dan modern.

Source: Xiaomi

Laptop tersebut dipersenjatai dengan procesessor Intel Core i5/i7 generasi 10 dan ditenagai dengan baterai 40Whr yang mampu bertahan hingga 11 jam dalam sekali charging.

Baterai tersebut di-isi menggunakan charger yang dilengkapi dengan teknologi 1C fast-charging. Xiaomi meng-klaim bahwa charger tersebut mampu mengisi dari 0% hingga 50% dalam waktu 35 menit saja.

Source: Xiaomi

Tidak hanya itu, laptop tersebut juga dilengkapi dengan sistem pendinginan terbaru agar temperatur hardware tetap terjaga.

Penasaran? berikut informasinya.

RedmiBook 13

RedmiBook 13
Source: Xiaomi

Dibagian depan, RedmiBook 13 menggunakan layar berbasis IPS LCD Display yang memiliki ukuran compact yaitu 13.3-inchi saja. Layar tersebut memiliki resolusi Full HD (1920 x 1080 pixels) dan 89% screen-to-body ratio berkat bezel-nya yang tipis.

RedmiBook 13
Source: Xiaomi

Untuk hardware, laptop ini tersedia dalam dua opsi konfigurasi yaitu dengan Intel Core i5-10210U dan  Intel Core i7-10510U.

Keduanya menggunakan RAM DDR4 dengan kapasitas 8GB + 512GB SSD Storage.

Kedua varian (i5) & (i7) juga sama-sama menggunakan GPU irit daya dari Nvidia yaitu GeForce MX250 GPU dengan 2GB GDDR5 VRAM. Namun Xiaomi juga menyediakan versi dasar yang menggunakan Core i5 dengan intel HD graphics.

Untuk I/O, Kamu akan mendapatkan 2x USB 3.1 port, satu HDMI Port, 3.5mm headphone jack dan charging port.

Seperti yang telah dijelaskan, Laptop ini ditenagai baterai 40Whr yang mampu bertahan hingga 11 jam dan di charge menggunakan 1C fast charging charger.

Sedangkan untuk sofware, RedmiBook 13 menggunakan WIndows 10 Home dengan Microsoft Office Student Edition yang telah di pre-installed.

Tidak kalah lengkap, Xiaomi juga melengkapi laptop ini dengan dukungan Mi Mutual Transmission untuk mempermudah file transfer antar laptop dan smartphone.

Harga dan Varian

Laptop ini dibandrol seharga 8.2 Juta’an untuk versi dasar (Core i5 dengan Intel HD Graphic)

Sedangkan versi MX250 GPU-nya dibandrol seharga 8.8 Juta’an (Core i5 w/ Nvidia GeForce MX250)

Sementara itu, Versi tertinggi/top-end dibandrol seharga 10 Juta’an (Core i7 w/ Nvidia GeForce MX250)

RedmiBook 13 akan mulai dijual pada tanggal 12 Desember mendatang di Cina. Akan tetapi hingga kini Xiaomi masih belum memberikan kabar mengenai ketersedia’an laptop tersebut untuk pasar Internasional.

Rangkuman Spesifikasi

Prosessor Intel Core i5-10210U & Intel Core i7-10510U.
Memori 8GB RAM + 512GB SSD
Layar IPS LCD Panel, 13.3-inchi, Full HD (1920 x 1080 Pixels)
Baterai Non Removable 40Whr
1C Fast-Charging (50% dalam 35 menit)
OS Windows 10 Home Edition

Author Ryuzaki

Only a writer and a drop of water in the endless sea :)

Business Contact: [email protected]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0