in ,

Cara Berjualan di Tokopedia untuk Pemula, Mudah dan Praktis!

Cara Berjualan di Tokopedia

Cara Berjualan di Tokopedia – Saat ini, metode Jual Beli Online di Indonesia sudah berubah. Dulu mungkin kita hanya mengenal toko offline, namun sekarang kita bisa mengenal toko online dengan keberadaan akses internet yang sangat memudahkan.

Ada banyak sekali toko online yang tersedia di internet, salah satunya yaitu Tokopedia. Sebagai salah satu Start-Up e-commerce terbesar di Indonesia, Tokopedia menawarkan kemudahan berjual beli secara online.

Banyak masyarakat yang akhirnya mempelajari cara membeli di Tokopedia agar bisa mencari barang dengan mudah dan praktis. Ada juga orang-orang yang berusaha menjual produk di Tokopedia sebagai UKM, UMKM dan pengusaha lokal untuk meningkatkan omzet bisnisnya.

Mengenal Marketplace Tokopedia

Seperti yang kita tahu, Tokopedia merupakan sebuah pasar online yang digagas oleh William Tanuwijaya dan Leontinus Alpha Edison pada 6 Februari 2009. Marketplace ini kemudian meluncur ke pasar Indonesia pada 17 Agustus 2009 hingga akhirnya bisa menjadi seperti sekarang ini.

Di bawah naungan PT. Tokopedia, marketplace yang satu ini bahkan sempat menerima penghargaan dari event-event nasional seperti misalnya penghargaan Marketeers of the Year 2014 dari lini e-commerce saat acara markplus Conference pada tahun 2015 yang lalu.

Dengan berbagai fitur dan kemudahan yang ditawarkan, Tokopedia mungkin bisa menjadi salah satu jembatan para pelaku usaha untuk meningkatkan usahanya. Mereka bisa menjual berbagai produk seperti aksesori, kecantikan, kesehatan, fashion, rumah tangga, alat elektronik, peralatan & peralatan bayi, dekorasi dan lain sebagainya.

Kalau Anda pelaku usaha dan ingin mengembangkan bisnisnya, maka tidak ada salahnya jika Anda mulai berjualan di Tokopedia. Karena selain sistem jual belinya aman,

Tokopedia juga menawarkan traffic website yang cukup banyak untuk menjaring pelanggan. Jadi, potensi penghasilan yang akan Anda dapatkan juga bisa lebih besar dari sebelum-sebelumnya.

Cara Berjualan di Tokopedia

Anda tidak perlu pusing saat mendaftar atau berjualan di Tokopedia karena memang caranya cukup mudah. Tak hanya itu, berjualan di Tokopedia juga tidak dipungut biaya apapun sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan modal terlebih dahulu.

Lantas, bagaimana sih sebenarnya cara berjualan di Tokopedia? Berikut kami sajikan pembahasan selengkapnya:

Membuat Toko di Tokopedia

1. Pertama-tama, buatlah email. Anda bisa mendaftar di Gmail, Yahoo atau layanan lainnya. Email ini sangat penting, karena tahap pendaftaran akan membutuhkan email untuk verifikasi akun.

2. Setelah memiliki email, silahkan kunjungi website resmi Tokopedia di https://www.tokopedia.com.

3. Silahkan pilih menu pada pojok kanan atas website. Anda bisa memilih login kalau sudah menjadi member atau sign up kalau Anda baru pertama kali mengakses Tokopedia.

4. Setelah pendaftaran berhasil,  silahkan klik gambar ‘Toko’ yang letaknya ada di bagian atas menu, kemudian pilih ‘Buka Toko’.

Cara Berjualan di Tokopedia Mudah - Buka Toko3

5. Selanjutnya, Anda akan disuguhkan halaman kosong yang harus Anda isi sesuai dengan kebutuhan. Berikut penjelasannya:

Berjualan di Tokopedia

  • Domain toko (tokopedia.com/namadomaintoko) : Domain ini bisa dikatakan sebagai URL untuk toko online Anda. Pastikan domain unik dan tidak sama dengan domain lainnya.
  • Klik “buka toko sekarang“.

Berjualan di Tokopedia

  1. Berikan informasi singkat mengenai toko seperti nama
  2. Isi dengan deskripsi toko Anda.
  3. Pasang logo untuk Toko Anda.

Apabila sudah selesai, klik “Selanjutnya“.

Berjualan di Tokopedia

 

  • Pastikan memilih jasa layanan pengiriman yang tersedia di lokasi Anda.
  • Terakhir, klik simpan.
  • Toko online Anda di Tokopedia sudah berhasil diaktifkan.

Berjualan di Tokopedia

Sangat mudah bukan?

Menjual Produk di Tokopedia

Sampai tahap ini, Anda sudah selesai buka online shop di Tokopedia. Langkah selanjutnya, maka kita sudah bisa menjual produk. Lakukanlah beberapa hal berikut:

Pilih opsi “Tambah Produk” untuk memasukkan berbagai produk yang akan dijual melalui Tokopedia.

Isilah berbagai kelengkapan produk yang akan Anda jual, seperti:

  • Jenis/kategori produk
  • Harga produk
  • Berat produk
  • Deskripsi produk
  • Foto produk yang akan dipasarkan

Selanjutnya, klik simpan untuk menambah produk ke dalam database Tokopedia. Kalau Anda ingin menambah banyak produk sekaligus, Anda bisa menjadi member Gold Merchant terlebih dahulu.

Setelah upload produk ini, Anda bisa menunggu pelanggan untuk membeli produk Anda. Tenang saja, Anda akan mendapat notifikasi atau pemberitahuan kalau ada pesanan baru, ulasan produk atau pesan yang masuk pada akun Anda. Sebagai penjual, Anda bisa melihat pesanan baru dengan memilih menu “Penjualan” atau “Toko Saya” .

Kalau ada pesanan masuk, Anda bisa memilih “Terima pesanan” lalu klik “Respon pesanan”. Jika menolak pesanan, penjual bisa mendapatkan poin penalty. Jadi pastikan selalu update stock barang di Tokopedia.

Kalau pesanan Anda terima, Anda tinggal mengirim pesanan ke jasa ekspedisi yang dipilih oleh pembeli.

Tips Berjualan di Tokopedia

Sama seperti persaingan bisnis pada cara konvensional, berbisnis secara online juga membutuhkan strategi agar tidak kalah dengan kompetitor.

Agar penjualan Anda di Tokopedia semakin maksimal, silahkan ikuti kiat-kiat berjualan di Tokopedia berikut ini:

Menjadi Gold Merchant

Selain menawarkan pendaftaran gratis, Tokopedia juga menawarkan fasilitas Gold Merchant bagi penjual yang ingin mendapat layanan berbayar.

Dengan fasilitas ini, Anda bisa mendapat berbagai kelebihan seperti sampul toko, penambahan kategori, fitur statistic dan lain sebagainya.

Gunakan foto produk yang berbeda dengan lainnya

Foto yang mainstream tentu akan membuat pelanggan merasa kurang yakin kepada produk yang Anda tawarkan. Kalau bisa, selalu gunakanlah foto produk asli yang Anda potret manual. Bukan hanya sekadar copy-paste saja.

Respon cepat

Salah satu kunci berjualan online adalah respon yang cepat. Semakin cepat respon Anda kepada pelanggan, semakin besar pula peluang Anda mendapatkan closing. Lebih baik lagi, tambahkan nomor kontak lain yang bisa dihubungi seperti nomor telepon atau Whatsapp.

Lakukan pengiriman dengan cepat

Setiap Pembeli pasti menginginkan produknya sampai di rumah dengan cepat. Maka dari itu, layani pelanggan Anda dengan cepat dan kirim barang dengan cepat juga. Kalau terjadi keterlambatan pengiriman, silahkan berikan informasi kepada pelanggan Anda.

Informasi jualan online lainnya juga bisa Anda baca di sini:

Berjualan di Tokopedia memang sangat mudah. Anda hanya perlu mendaftar, buka toko, tambah produk dan terima orderan saja. Dengan berjualan di Tokopedia, Anda bisa mendapatkan pelanggan dengan lebih mudah dan nantinya akan meningkatkan omzet bisnis Anda.

So, kapan Anda mulai berjualan di Tokopedia?

  • Sumber gambar : Dailyscoial.id dan Tokopedia.com

Author Rifa

Seorang blogger asal Sumedang, Jawa Barat. Aktif menulis dan berjualan online.

Komentar

Tulis Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0