in ,

DJI Mavic Air, Drone Seukuran Ponsel dengan Fitur Canggih Resmi Dijual di Indonesia, Harganya ?

Review DJI Mavic Air

DJI Mavic Air merupakan drone yang memiliki berbagai keistimewaan. Salah satu keistimewaan yang tak bisa dianggap remeh, adalah ukurannya yang sangat ringkas. Ukuran drone DJI Mavic Air yang hanya seukuran smartphone, tentu akan mudah dibawa pemiliknya kemana pun.

DJI Mavic Air didukung dengan unitnya yang bisa dilipat, sehingga memungkinkan untuk dimasukan ke dalam saku jaket sekalipun.

Meskipun ukurannya sangat simple, namun kemampuan dan kualitas DJI Mavic Air ini tak perlu diragukan lagi. Drone ini mampu untuk terbang dengan kecepatan maksimal 67 Km/jam, dengan jarak tempuh hingga 38,6 Km.

Lebih dari itu, drone ini juga memiliki kemampuan untuk tahan terhadap kecepatan angin hingga 35 Km/jam.

Kerennya lagi, DJI Mavic Air ini juga mampu untuk terbang sendiri. Hal ini dikarenakan unitnya sudah dilengkapi dengan fitur Automed Flight Mode. Untuk menggunakannya, penggunanya hanya tinggal menekan satu tombol pada alat pengontrolnya.

Selain itu drone ini juga telah dilengkapi juga dengan Gesture Control. Jadi saat menggunakannya sobat bisa mengontrol drone tersebut hanya dengan lambaian tangan saja.

Untuk keamanan penggunaannya ,keempat sisinya drone ini telah dilengkapi sensor yang berfungsi untuk menghindari drone ini menabrak benda yang ada di sekitarnya.

Canggihnya lagi melalui kameranya, drone ini bisa menscan objek yang berada dihadapan kameranya. Objek tersebut kemudian akan dianalisa untuk kemudian dibuatkan jalur amannya bagi perangkat drone.

DJI Mavic Air Resmi Dijual di Indonesia

Drone DJI Mavic Air
via Kompas.com

Dilansir dari Kompas.com 10/03/2018, di Indonesia DJI Mavic Air telah resmi diluncurkan DJI di Jakarta. Drone yang bisa dilipat dan sangat simple ini mulai bisa dibeli mulai 16 Maret ini melalui auhorized dealer DJI di seluruh Indonesia, atau bisa juga melalui toko online store DJI.

DJI resmi meluncurkan DJI Mavic Air, drone ultra portable yang bisa dilipat di pasar Indonesia. Menurut Kevin On selaku Director of Communication DJI, produknya ini lebih bertenaga dari seri drone pendahulunya, selain  lebih canggih DJI Mavic Air ini juga lebih mudah diakses dan dibawa.

“Hari ini, dengan diperkenalkannya Mavic Air, kami telah mendorong fitur ini ke tingkat yang lebih tinggi untuk menciptakan drone terbaik kami,” terangnya.

Memiliki bobot hanya 430 gram, ditambah dengan baling-baling yang dapat dilipat ke dalam body rampingnya membuat drone yang bisa berubah menjadi seukuran smartphone ini mudah dibawa dan digenggam.

Mavic Air ini, merupakan salah satu drone paling ringkas dari DJI.

via omahdrons.com

Baca jugaMemanfaatkan Drone, Dari yang Biasa Hingga Luar Biasa

DJI Rilis Mavic Air, Drone Seukuran Smartphone Mavic Air ini sekaligus menjadi seri drone pertama DJI yang memiliki memori on-board 8 GB.

Untuk menyimpan foto dan video langsung di drone, kapasitas penyimpanan pun bisa ditambah dengan micro SD.

Tersedia pula port USB type-C untuk memindahkan data lebih cepat dan mudah. Mavic Air akan bisa dibeli mulai 16 Maret 2018 di toko online store. dji.com dan seluruh auhorized dealer DJI di Indonesia.

Spesifikasi DJI Mavic Air

spesifikasi drone dji mavic air

Drone ini saat dibentangkan memiliki ukuran 16 x 18 cm, namun demikian saat tidak digunakan ukurannya menjadi sangat simple yakni menjadi 16 x 8 cm.

Karena ukurannya yang sangat simple, maka drone ini sangat cocok untuk sobat yang hoby traveling. Sebab drone ini bisa dengan mudah untuk sobat bawa kemana pun, kendati tanpa membawa tas.

Drone ini memiliki heatsink dan ventilasi udara yang telah disempurnakan, memiliki sirkulasi udara dan sistem pendingin yang jauh lebih baik.

DJI Mavic Air semakin terlihat profesional dengan fitur smart sensing pada perangkatnya. Saat drone akan menabrak pohon misalnya, fitur ini akan dengan otomatis menerbangkan drone tersebut semakin ke atas, sehingga menghindari kecelakaan.

Kamera DJI Mavic Air

 

kamera dji mavic air

Mavic Air memiliki kamera 12 megapiksel dengan lensa 24mm (setara full-frame) berbukaan f/2.8.  Dengan drone ini, pengguna bisa mendapatkan hasil jepretan foto berukuran 4K.

Dalam hal mengambil gambar selain menggunakan flat biasa, sobat juga bisa menggunakan fitur bawaan yang disematkan App DJI GO. Adapun fitur-fitur tersebut antara lain Brust Mode, HDR Mode, dan lainnya.

Dalam perekaman video, drone ini juga memiliki kemampuan untuk merekam video dalam resolusi UHD 4K dalam framerate 30fps serta dengan bitrate 100 Mbps. Adapun setingan lain adalah resolusi 2K, 720p dan 1080p.

Mavic Air bisa merekam video seperti biasa seperti tracking objek yang bergerak dan astroid mode melalui drone. Hal ini bisa dilakukan tentu saja dengan menggunakan fitur bawaannya seperti Active Track, dan Boomerang.

Drone ini sanggup terbang selama 21 menit dengan jarak maksimal 2 km untuk transmisi video.

Baca JugaTeknologi Drone Cerdas Buatan Google untuk Militer AS Menimbulkan Kontroversi?

 Stick Remote Control DJI Mavic Air Bisa Dilepas

DJI Mavic Air
DJI Mavic Air Stick controler via store.dji.com

Kelebihan lain yang dimiliki drone Mavic Air ini adalah pada remote controlnya yang bisa di bongkar pasang seperti baut. Saat dibongkar sobat bisa menyimpannya di dalam controler tersebut, sehingga dapat mencegah terjadinya tercecer atau bahkan hilang.

Dalam kondisi tidak ada interfensi sinyal dan gangguan angin, Mavic Air mampu mengontrol drone penggunanya, dengan jarak hingga 4 KM.

Lebih dari itu, bentuk interfacenya yang simple membuat smartphone pengguna yang berukuran hingga 16 cm, dapat diletakan di bagian bawah, remote control tersebut.

DJI Mavic Air telah dilengkapi dengan 3 Axis gimbal. Dengan alat tersebut, video yang dihasilkan akan tetap lebih halus meskipun mendapatkan gangguan seperti terpaan angin dan lainnya.

Kapasitas Baterai

Drone ini memiliki tempat baterai yang diletakan di bagian bawahnya. Adapun kapasitas baterai yang dibawanya adalah 2375 mAh, dengan tegangan 11.55 volt.

Baterai yang memiliki berat 140 g tersebut, dapat menampung energy hingga 27.43 Wh yang dapat digunakan untuk terbang selama 21 menit. Hal ini menandakan bahwa pemakaian energi baterai pada drone ini sangat efisien.

Kapasitas Memori Besar dan Dapat Diperluas

Drone ini memiliki kapasitas memori internal  yang cukup besar, yaitu 8GB. Memori tersebut tentu saja dapat di perluas dengan menggunakan memori eksternal.

Drone Mavic Air ini support dengan SD card Class 10 atau UHS-1 rating required. Adapun beberapa kartu MicroSD yang direkomendasikan adalah

16 G Sandisk Extreme, Kingston 16GB SD SDHC-I, SDCAC/16GB 32G, Sandisk Extreme v30, Sandisk Extreme V30 A1, Sandisk Extreme Pro A1 64 G, Sandisk Extreme pro V30 A1 128 GB , dan Sandisk Extreme Plus A30 A1.

Pilihan Warna DJI Mavic Air

via omahdrones.com

Untuk pilihan warnanya sendiri, sobat bisa memilihnya dengan pilihan 3 varian warna, yaitu Onyx Black (hitam), Arctic White (putih), dan Flame Red (merah).

Harga DJI Mavic Air di Indonesia

harha dji mavic air
via store.dji.com

Harga DJI Mavic Air di Indonesia, ditentukan oleh pilihan pembeli dalam membeli pilihan paket dari drone ini. Adapun paket yang ditawarkan tersebut terdiri dari 2 paket, yaitu sebagai berikut :

  1. Paket pertama dengan harga Rp. 12.799.000, –
    Saat memilih paket ini, maka sobat bisa langsung membawa pulang satu unit drone, dua pasang pelindung baling-baling, empat pasang propeller, batrai, remote control, dan koper.
  2. Paket Combo Mavic Air Fly More, dengan harga Rp. 15.999.000-
    Adapun isi dari paket ini mencangkup satu unit drone, tiga baterai, remote kontrol, tas travel, dua pasang pelindung baling-baling, enam pasang propeller, baterai untuk power bank dan pusat pengisian baterai.

Tertarik untuk membelinya sobat ?

Referensi lainDrone Tello, Drone Berkualitas hanya 1 Jutaan

Author Dede tatang

DedeTatang Adi Saputra
Blog : Detatang.com, Duniaelektronik.net
YouTube: Detatang, S. Channel, Guru Berkarya, Membangun Inspirasi, Tama Family
Menerima Job Review Produk.
WhatsApp +6282327277319

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0