in

5 Game Pre-Register yang Wajib Kamu Coba Kalau Sudah Rilis

Game Pre-Register

Seperti yang kita ketahui, game pre-register ini merupakan game yang sampai saat ini masih belum dirilis ke pasaran. Game tersebut memang belum dirilis karena game ini masih dikembangkan lebih lanjut oleh sang pengembang tentunya.

Adapun tujuannya sendiri yah supaya kedepannya game tersebut bisa berjalan dengan baik di suatu gadget ketika sudah dirilis tentunya.

Beberapa dari game pre-register pastinya ada juga yang ditunggu-tunggu banget oleh para gamer.

Alasannya bisa karena punya jalan cerita yang lebih menarik, lalu gameplay-nya lebih baik dari game sebelumnya dan masih banyak lagi alasan lainnya.

Intinya, meskipun belum dirilis, beberapa game pre-register ini sebenarnya sudah bisa mengambil hati para gamer.

Berbicara soal game pre-register ini, saya mau kasih tahu kelima game pre-register yang wajib kamu coba ketika rilis.

Sebagai tambahan juga, kelima game ini dikhususkan untuk platform Android. Penasaran apa saja game yang dimaksud ?

Langsung saja lihat ulasan di bawah ini.

5 Game Pre-Register yang Wajib Kamu Coba Kalau Sudah Rilis

1. The Sims Mobile

Game Pre-Register
Sumber : ea.com

Game yang pertama yaitu The Sims Mobile besutan Electronic Arts (EA).

Game yang satu ini merupakan game bertemakan keluarga terbaik yang pernah ada kalau menurut saya. Buat penggemar The Sims, tentu game ini merupakan game yang paling ditunggu-tunggu.

Berdasarkan informasi yang ada di Google Play, gameplay dari game ini tentu sama saja seperti halnya game The Sims pada umumnya. Kamu harus memiliki suatu avatar guna menunjukkan jati diri kamu di game ini.

Setelah itu, kamu juga bisa membangun karir Sims kamu, lalu juga membangun suatu keluarga di Sims dengan pemain lainnya dan masih banyak lagi gameplay menarik lainnya.

Untuk tanggal perilisannya sendiri, seperti pihak EA masih merahasiakannya. So, kita tunggu saja tanggal rilisnya, hehehe.

Bagi kalian yang mau ikut program pre-register game ini, kalian bisa klik link di sumber gambar atau buat pengguna Android bisa klik link ini.

2. Tekken

Game Pre-Register
Sumber : play.google.com

Game pre-register yang kedua yaitu Tekken yang dibesut oleh Bandai Namco Entertainment Europe. Game yang satu ini tentu merupakan salah satu game Martial Art yang sangat laris yang pernah ada.

Berdasarkan informasi yang ada di Google Play, tentu game ini menyajikan gameplay berupa pertarungan one by-one yang pastinya bakalan epik.

Kita bisa mengumpulkan beberapa item seperti jurus, fighter, dan item lainnya. Lalu kita juga bisa membuat tim dan memainkan tim tersebut secara online. Selain itu, kita juga bisa meng-upgrade fighter pilihan kita juga nantinya.

Seperti halnya game The Sims Mobile sebelumnya, tanggal resmi perilisan game Tekken ini juga masih dirahasiakan.

Bagi yang berminat untuk ikut pre-register, silahkan klik link ini atau buat pengguna Android bisa juga klik link di sumber gambar.

3. Star Wars : Rivals

Game Pre-Register
Sumber : phandroid.com

Game berikutnya yaitu Star Wars : Rivals besutan Disney. Game yang satu ini tentunya terinspirasi dari film Star Wars yang cukup laris di pasaran film dunia.

Untuk gameplay-nya sendiri, Star Wars : Rivals bakalan menerapkan gameplay FPS atau First Person Shooter yang serupa dengan game seperti Point Blank : Strike, Modern Combat 5 dan lain sebagainya.

Selain itu, game ini juga termasuk ke dalam game PvP yang berarti musuh yang kita lawan tentunya merupakan player lain yang tentu tergabung dalam tim musuh kita.

Berbicara soal tim, kita juga bisa membuat tim dengan pemain lainnya di game ini nantinya.

Untuk tanggal rilisnya, kita tunggu saja kabar berikutnya, hehehe. Bagi pengguna Android yang berminat untuk mengikuti pre-register game ini, silahkan klik link ini.

4. Hero Hunters

Game Pre-Register
Sumber : theteachersalaryproject.org

Hero Hunters besutan Hothead Games merupakan Game pre-register pilihan kali ini.

Game ini merupakan game Third Person Shooter (TPS) yang berarti kita seolah-olah “menyuruh” karakter kita untuk menembak musuh, beda halnya FPS yang seolah-olah kita yang menembak musuh.

Adapun game sejenis yang menerapkan TPS ini contohnya Point Blank Mobile yang kini sudah almarhum.

Gameplay-nya sendiri bakal menyajikan adegan perang yang epik dan tentunya berlatarkan di tengah kota seperti halnya game Call of Duty : Advanced Warfare.

So jika kamu berminat untuk bermain game ini, mungkin tidak ada salahnya untuk pre-register game yang satu ini di link ini.

5. Battle Breakers

Game Pre-Register
Sumber : mmohuts.com

Game pre-register yang kelima yaitu Battle Breakers yang dibesut oleh Epic Games, Inc. Game ini merupakan game RPG yang berarti game ini bakalan punya jalan cerita tersendiri.

Berdasarkan informasi pada web resmi Epic Games, Battle Breakers memiliki gameplay yang mungkin serupa dengan Clash Royal, hanya saja karakter pada game Battle Breakers ini nantinya bersifat statis alias tidak bergerak.

Untuk menyerang musuhnya, kalian cuma perlu memilih karakter kalian dan karakter tersebut bakal menyerang dari jarak jauh. Pada intinya seperti itu, hehehe.

So, bagi kalian yang berminat untuk mencoba game ini, kalian bisa berkunjung ke web resmi dari Epic Games atau buat pengguna Android, bisa klik di sini.

Penutup

Nah, itulah kelima game pre-register yang wajib kamu coba kalau sudah rilis nantinya. So, terima kasih buat yang sudah mampir untuk membaca artikel ini dan semoga artikel ini bermanfaat bagi kalian yang membacanya.

Buat kalian yang ingin mengetahui hal-hal seputar smartphone dan gadget, kalian bisa berkunjung ke channel YouTube saya (Video Phone) di link ini.

Author ekkyerdiansyah

Seseorang yang suka akan hal-hal yang berkaitan dengan ponsel, smartphone, gadget dan game. Jika kalian pengen lihat konten bermanfaat lainnya yang berkaitan dengan smartphone dan gadget, kalian bisa mampir ke channel YouTube saya di http://bit.ly/2nJQPc7. OK cukup sekian dan terima kasih.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0