in

5 Inovasi Teknologi Canggih yang Terinspirasi dari Film Sains

Inovasi Teknologi
https://www.hdwallpapers.in/walls/tomorrowland-wide.jpg

Inovasi Teknologi TerhebatPerkembangan teknologi semakin hari semakin luar biasa saja. Pasalnya banyak sekali penemuan yang dulunya tidak pernah terbayangkan telah ada dan dapat dioperasikan bagi keperluan kita.

Inovasi teknologi ini didukung oleh tenaga profesional bahkan ada juga yang merupakan hasil kerjasama antar negara. Berikut 5 inovasi teknologi terhebat yang akan membuat kamu geleng-geleng kepala.

Inovasi Teknologi Robot Polisi

Siapa yang tidak tahu dengan film super hero Robo Cop. Cerita fiksi tentang polisi robot yang menyelamatkan kota ini akhirnya hadir ditengah kehidupan nyata.

Era teknologi robot ini memang telah banyak berkembang dibeberapa tahun belakang ini. Dan mulai merambah ke dunia pengamanan seperti Polisi Robot yang dimiliki oleh negara Uni Emirat Arab.

Inovasi teknolosi
Polisi Robot

Robot Polisi ini memang belum sesempurna Robo Cop didalam film, namun robot ini dilengkapi dengan detektor emosi yang bisa memprediski gestur serta gerakan tangan dari jarak 1,5 meter.

Bahkan seperti yang diberitakan oleh media online www.telegraph.co.uk ini, Robocop dapat mengetahui ekspresi wajah, mulai dari sedih, gembira, hingga tersenyum.

Robot polisi denga tinggi 170 sentimeter dengan bobot sebesar 100 kg dan merupakan perangkat internet of things (IoT) yang dilengkapi kemampuan artificial intelegence.

Menurut berita yang dipublish oleh media Eye of Riyadh, teknologi artificial intelegence atau pengenalan wajah pada robot ini diharapkan mampu membantu pekerjaan polisi dalam mengenali para kriminal.

Robot Polisi ini memang belum efektif menjadi polisi resmi yang dapat bertindak seperti film aslinya. Saat ini pihak negara menjadikan robot ini sebagai salah satu strategi untuk mendatangkan turis sehingga robot ini diletakkan hanya pada spot yang banyak turisnya saja.

Robot ini bisa berbicara dalam enam bahasa, bisa diajak ngobrol dan berinteraksi secara langsung. Bisa pula diajak untuk berjabat tangan atau memberikan hormat. Selain itu juga memiliki sistem yang terintegrasi dengan berbagai jenis media sosial, termasuk di antaranya adalah Twitter, website, dan lain-lain.

Inovasi Teknologi Pil Kesehatan Digital

Kesehatan adalah segalanya. Dan jika kita sakit obat adalah solusi pertamanya. Tetapi bagaimana jika obat yang diberikan oleh dokter memiliki jenis yang sangat banyak.

Banyaknya jenis obat inilah yang sering menjadikan kita malas atau lupa untuk meminum obat. Menurut dr. Sandra yang diberitakan pada health.detik.com, salah satu obat yang sering diberikan pada pasien adalah obat berjenis antibiotik.

Penggunaan antibiotik yang tidak bijaksana seperti lupa diminum, dikhawatirkan bisa menyebabkan terjadinya resistensi atau kekebalan dari bakteri tersebut terhadap antibiotik.

Inovasi teknologi
Pil Digital

Saat ini telah tercipta sebuah inovasi teknologi dibidang kesehatan yang akan membantu para dokter  untuk melacak atau memonitor apakah pasiennya meminum obat secara teratur atau tidak. Inovasi teknologi berupa pil digital ini telah resmi disetujui penggunaanya oleh FDA (Badan Pengawas Obat dan Makanan AS).

Seperti yang dijelaskan pada situs resmi badan pengawas obat dan makanan Amerika (www.fda.gov) , obat-obatan yang diberikan kepada pasien akan ditanami sebuah sensor yang berfungsi sebagai alat monitor dokter.

Pil ini bisa melepaskan dosis selama periode waktu yang setara dengan pasien yang minum pil secara terpisah selama pengobatan mereka.

Pasien akan diberikan hak untuk tetap dapat menjaga privasinya dengan menandatangi formulir persetujuan yang memungkinkan dokter mereka dan hingga empat orang lainnya, seperti anggota keluarga, untuk menerima informasi yang menunjukkan waktu dan tanggal saat pil itu tertelan.

Seperti yang dilansir oleh media terkemuka The New York Times, para ahli kedoteran memperkirakan pasien yang tidak minum obat secara teratur akan lebih banyak menghabiskan biaya pengobatan hingga mencapai $ 100 miliar dalam setahun. Hal ini disebabkan karena kondisi pasien yang semakin memburuk dan memerlukan tambahan perawatan.

Inovasi Teknologi Cyborg Pengintai

Jika kamu melihat robot ini, maka kamu akan mengira bahwa robot ini adalah capung hidup biasa. Padahal capung ini merupakan robot pengintai yang mampu merekam semua aktivitas yang dimonitorinya.

Yaitu DragonflEye, yang merupakan hasil penelitian yang dilakukan oleh Charles Stark Draper Laboratory bersama dengan Howard Hughes Medical Institute.

Inovasi Teknologi
Cyborg Pengintai DragonflEye

Robot ini sebenarnya adalah sebuah cyborg yaitu modifikasi antara tubuh asli capung dengan piranti mesin. Dalam berita yang dipublish oleh Ieee Spectrum, tubuh capung ini dimodifikasi sehingga syaraf pada capung dapat dikontrol dari jarak jauh.

Terdapat panel sel surya berukuran kecil pada punggung cyborg yang berfungsi sebagai sumber daya. Namun teknologi capung cyborg ini belum sempurna karena cyborg tersebut belum dapat terbang secara bebas, hanya dapat terbang lurus saja. Inovasi teknologi ini diharapkan dapat membantu mencari data ditempat yang sulit dicapai.

Inovasi Teknologi Mobil Terbang

Teknologi inovasi pada konsep mobil terbang ini memang sudah menjadi salah satu target pasar para pembisnis dalam bidang transportasi.

Walau teknologi ini belum resmi digunakan oleh publik, namun nyatanya banyak perusahaan yang tengah mengembangkan proyek luar biasa ini ketengah masyarakat dunia.

Inovasi Teknologi
Mobil Terbang Kitty Hawk Flyer

Sebuah perusahaan yaitu Kitty Hawk memperkenalkan sebuah mobil terbang yang hampir menyerupai sebuah drone dengan kendali penuh pengguna bernama Kitty Hawk Flyer. Inovasi teknologi ini merupakan kerjasamana dengan salah satu founder Google yaitu Larry Page yang merupakan salah satu orang terkaya dalam bidang teknologi.

Kitty Hawk Flyer ini telah mendapatkan izin terbang dari organisasi FAA. Pengemudi atau pilot bahkan tidak memerlukan lisensi resmi untuk dapat menerbangkan mobil terbang ini. Walau masih merupakan prototipe, mobil terbang ini sudah banyak dilirik oleh banyak pencinta mobil unik dunia.

Sayangnya, walaupun bernama “mobil terbang”, Kitty Hawk Flyer ini hanya akan diperbolehkan terbang di atas air. Dalam video yang di unggah, Kitty Hawk Flyer telah di uji coba terbang di sebuah danau di San Fransisco.

Inovasi Teknologi Tato Digital

Pernah menonton film fiksi berjudul “Intime”? Film ini bercerita tentang masa depan yang mengunakan perangkat digital yang ditanam didalam tubuh menyerupai tato untuk setiap transaksi. Dan saat ini, teknologi tato digital bernama Tech Tats akan menemani aktivitas kita sehari-hari.

Inovasi teknologi besutan  Massachusetts Institute of Technology (MIT) dan Microsoft Research ini diklaim mampu menganalisis kesehatan sebagai termometer, sebagai trackpad atau mouse, untuk berkomunikasi lewat NFC sebagai alat pembayaran, atau hanya untuk perhiasan dengan lampu LED.

Inovasi teknologi
Tato Digital Tech Tats

Namun tato ini bukanlah seperti tato yang kita kenal, karena tinta yang digunakan adalah tinta konduktif untuk membuat sebuah “perangkat elektronik” menempel di tubuh kita. Tato ini bersifat temporary yang mempunyai kemampuan menghantarkan listrik.

BacaDuoSkin, Tato Canggih Temporer Penggontrol Smartphone

Dengan teknologi ini, kita akan dibantu untuk menjaga kesehatan dengan adanya indikator kesehatan pada gadget. Bentuk tato yang dibentuk juga sesuai dengan selera kita, sehingga dapat digunakan sebagai media fashion.

Dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat saat ini, kita dituntut untuk dapat beradaptasi sehingga mampu bersaing dalam dunia global. Perubahan yang mungkin tidak kita pahami, akan menjadi kendala yang sangat berat untuk dapat berkompetisi.

Dengan adanya bantuan dari teknologi masa depan ini, diharapkan kita mampu menjadi orang-orang terbaik ditengah masyarakat.

Author etrosinaga

I'm Content Writer, SEO Editor, Video Marketing Editor, and Bounty Hunter.
Butuh bantuan? Inbox : [email protected]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0