in

Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Blog Tumblr

blog tumblr

Berbicara mengenai pilihan platform blog yang dapat dipilih untuk media blogging, dapat dikatakan terdapat banyak pilihan platform yang dapat anda gunakan, salah satunya adalah Tumblr. Jika dibandingkan dengan popularitas platform blog lainnya seperti blogger/blogspot, wordpress dan lainnya, memang blog Tumblr terbilang kurang populer.

Tumblr sendiri sebenarnya merupakan mesin blog yang terhitung baru dalam hal perilisan di dunia blogging. Sama dengan halnya platform blog/ mesin blog yang lainnya, blog yang satu ini dapat dikatakan memiliki keunikannya tersendiri yang membuatnya layak dipilih sebagai media blogging.

Nah, pada pembahasan kali ini, klikmania akan sedikit mereview mengenai keunikan dan juga kelemahan dari blog yang satu ini. Berikut kilasan lengkapnya:

Kelebihan blog Tumblr

 blog Tumblr

Kelebihan pertama yang dimiliki oleh  Tumblr adalah blog ini tidak menggunakan hosting. Serupa dengan blogspot/blogger dan juga WP(WordPress), Tumblr tidak menggunakan hosting untuk mengaksesnya.

Untuk mengakses blog Tumblr ini, anda hanya membutuhkan domain.  Sehingga, jika anda memiliki domain, maka anda dapat memasangnya/ menggunakannya pada Tumblr ini di sub-domain.

Kelebihan kedua yang dimiliki oleh platform blog yang satu ini ada pada kesederhanaan/tampilannya yang simple. Blog Tumblr terbilang sangat cocok digunakan untuk blogging bebas rumit, dimana ia tidak memiliki banyak navigasi dan tombol. Sehingga, blogging menggunakna Tumblr ini cenderung lebih mudah diaplikasikan dan dipelajari.

Kelebihan selanjutnya yang dimiliki oleh Tumblr ini adalah konsep just blog it yang diterapkan di dalamnya. Mengapa demikian?. Untuk anda tipe blogger yang tidak terlalu suka ngeblog terlalu panjang, Tumblr dapat dikatakan sebagai pilihan tepat, dimana anda tidak perlu ngeblog terlalu panjang.

Anda hanya dapat mem-posting gambar, quotes ataupun video ke dalamnya. Memang jika dibandingkan dengan blogspot/blogger dan WordPress, kedua platform blog tersebut juga mendukung hal tersebut.

Namun Tumblr telah menyediakan feature-feature khusus yang memudahkan anda untuk posting gambar, video ataupun text, itulah mengapa konsep just blog it seakan diteriakan oleh blog yang satu ini.

Kekurangan Blog Tumblr

Jika ditanya mengenai kekurangan blog Tumblr, sebenarnya kelemahan atau kekurangan dari blog Tumblr yang paling jelas adalah terkait dengan visibilitasnya di mata search engine(SERP). Seperti yang dikatakan sebelumnya bahwa blog Tumblr adalah platform blog yang terkenal dengan kesederhanaannya.

Hal itu sebenarnya terkait dengan bagian onpage dan juga display dari blog Tumblr itu sendiri. Fakta tersebut membuat blog ini sulit atau tidak di-crawl oleh search engine, singkatnya blog ini memiliki poin lemah pada optimisasi SEO nya.

Referensi lain : Tips Blogwalking yang Efektif Untuk Membangun Backlink dan Meningkatkan Kualitas SEO Blog

Meskipun dikatakan demikian, sekarang sudah banyak cukup banyak ahli SEO yang membeberkan cara untuk mengoptimisasi atau menerapkan SEO untuk blog ini. Sehingga, blog tumbrl ini juga dapat bersaing secara SEO dengan blog lainnya.

Author endarjulian

Jasa Penulis Artikel Berkualitas Murah - Saya adalah content writer dan juga social media designer.

Ingin pesan artikel atau desain murah ?
Business : 082177387464 (WhatsApp)
Instagram : @kontennyaendarjulian

Komentar

Tulis Komentar
  1. Makaish infonya, selama ini taunya cm wordpress dan Blogspot aja..
    ternyata ada yg lain juga ya.

  2. Terima kasih min atas artikelnya, sangat membantu saya untuk lebih mengetahui kelebihan serta kekurangan Blog Tumblr.

  3. Satu lagi mungkin kelebihannya min, Platform tumbrl sudah langsung terhubung dengan jejaring sosialnya. Jadi bisa membangun pertemanan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0