in

Pemimpin dan Bos Itu Beda Lho ! Ilustrasi Ini yang Membedakan Keduanya

Perbedaan pemimpin dan bos
Perbedaan pemimpin dan bos

Beda Pemimpin dan Bos – Anda yang sedang membangun bisnis tentu membutuhkan orang lain tergabung dalam tim bisnis Anda. Apakah itu sebagai karyawan, mitra, atau klien.

Semua orang yang terlibat dalam tim bisnis Anda, pada akhirnya akan mengarah pada target atau tujuan yang ingin Anda capai.

Untuk itu, secara otomatis Anda akan tampil sebagai pemimpin untuk mengorganisir mereka pada satu visi dan misi. Banyak pendapat mengatakan bahwa kinerja sebuah organisasi atau tim sangat tergantung kepada pemimpinnya.

Dengan kata lain,..

Sukses tidaknya sebuah organisasi atau tim dalam mencapai tujuan tergantung pada pemimpin dalam mengelola personil di dalamnya.

Semakin diterima atau dicintai seorang pemimpin maka semakin efektif kinerja tim. Demikian pula sebaliknya.

Seorang pemimpin sangat penting baginya agar dapat diterima oleh anggota tim. Oleh karena itu, seorang pemimpin wajib melakukan hal-hal yang menunjukkan sikap-sikap kepemimpinan.

Perbedaan pemimpin dan bos

Pertanyaannya, bagaimana sebenarnya sikap seorang pemimpin ? Apakah ada perbedaan antara pemimpin (leader) dengan bos ? Ilustrasi berikut ini dapat menjelaskan perbedaan antara pemimpin dan bos.

1. Pemimpin Meminta. Bos Memerintah

pemimpin dan bosa
Gambar : Wittyfeed.com

Dalam menjalankan roda organisasi atau tim, seorang pemimpin akan menggunakan cara yang lebih bijaksana yaitu dengan meminta kepada anggotanya untuk mengerjakan tugas-tugasnya.

Sedangkan seorang bos akan memerintah kepada anak buahnya untuk bekerja.

2. Pemimpin Membimbing. Bos Hanya Memerintah

Gambar : Wittyfeed.com

Seorang pemimpin akan memberikan contoh dan membimbing timnya dalam melaksanakan tugas-tugasnya. Sedangkan bos hanya memerintah anak buahnya tanpa memberikan bimbingan atau contoh dan hanya tahu hasil akhirnya.

3. Pemimpin Memberdayakan. Bos Memanfaatkan

pemimpin dan bos
Gambar : Wittyfeed.com

Seorang pemimpin akan membuat anggota timnya pandai dan berdaya sesuai tugasnya masing-masing. Dengan demikian sikap yang diambil adalah memberdayakan anggota tim.

Dengan kata lain, anggota tim diberi kesempatan maju, tumbuh dan berkembang bersama dengan pemimpinnya.

Sedangkan bos hanya akan memanfaatkan anak buahnya untuk mencapai target tertentu tanpa memberi kesempatan untuk maju dan berkembang.

4. Pemimpin Memberi Solusi. Bos Menyalahkan

Pemimpin dan bos
Gambar : Wittyfeed.com

Jika terjadi masalah atau kesalahan, seorang pemimpin akan maju di garis depan untuk memperbaiki dan memberikan solusi. Sedangkan bos hanya menyalahkan anak buah jika terjadi masalah. Itulah perbedaan mendasar antara pemimpin dan bos.

5. Pemimpin Menghargai Prestasi. Bos Mengklaim Prestasi

pemimpin dan bos
Gambar : Wittyfeed.com

Seorang pemimpin sangat menghargai dan mengakui karya/prestasi anggota tim sebagai hasil kerja kerasnya tanpa menyebut dirinya.

Sedangkan bos akan mengatasnamakan karya/ prestasi anak buahnya untuk dirinya sendiri.

6. Pemimpin Berkata Kita. Bos Berkata Aku

Beda pemimpin dan bos
Gambar : Wittyfeed.com

Terhadap prestasi tim, seorang pemimpin akan mengakui dan mengatakan “kita” yang berhasil meraih prestasi itu. Ia menyadari betul bahwa keberhasilan merupakan kerja sama yang baik dari seluruh anggoa tim bukan karena kemampuannya sendiri.

Sedangkan bos akan berkata “aku”. Ia menganggap sebuah prestasi tim adalah kemampuannya sendiri.

Referensi lain : 10 Cara Menjadi Karyawan Yang Tegas Dalam Bekerja Di Tempat Kerja

Setelah mengetahui perbedaan antara pemimpin dan bos, semoga Anda dapat mengambil sikap yang tepat dalam memimpin sebuah organisasi atau tim bisnis Anda. (oen).

Author Untari

Konsultan Program KOTAKU # Training Specialist # Freelance Writer

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0