in ,

Huawei Nova 3i Resmi Masuk Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

Spesifikasi Huawei Nova 3i

Huawei Nova 3i resmi masuk pasar Gadget Indonesia, smartphone dengan dukungan teknologi layar New FullView Display ini juga menawarkan berbagai fitur canggih lainnya.

Desain smartphone ini mengadopsi desain warna dari Huawei P20 Pro. Ada dua pilihan warna untuk Huawei Nova 3i ini, yaitu Black dan Iris Purple.

Sementara pada bagian layarnya, smartphone ini menggunakan layar yang cukup besar berukuran 6,3 inch beresolusi FHD+ (2.340 x 1.080 piksel) dengan aspek rasio 19,5 : 9.

Layar smartphone ini juga didukung dengan teknologi layar New FullView Display sehingga akan terlihat sangat tajam.

Kamera

Spesifikasi Huawei Nova 3i

Untuk spesifikasi pada bagian kameranya, Nova 3i mengusung kamera dengan resolusi 24MP + 2MP pada bagian belakang. Sedangkan di bagian depan dengan resolusi 16MP + 2MP.

Yang lebih menarik, kedua kamera depan maupun belakang sama-sama bisa mengambil foto dengan efek bokeh.

Huawei Nova 3i juga hadir dengan teknologi berbasis Artificial Intelligence (AI) untuk scene recognition. Teknologi ini sudah banyak di adopsi oleh smartphone flagship terbaru.

Kelebihan scene recognition ini, mampu untuk menyesuaikan pengaturan pada kamera secara otomatis dan menyesuaikan skenario pada gambar yang akan diambil oleh pengguna.

Prosesor dan RAM

Pada bagian dapur pacunya, smartphone ini ditenagai oleh prosesor octa-core 2.2GHz Hisilicon Kirin 710, GPU Mali G51 MP4 dengan GPU Turbo.

Sementara untuk kapasitas RAM, Huawei Nova 3i mengusung RAM 4GB, ROM 128GB yang akan mampu menyimpan banyak aplikasi dan file.

Untuk menopang dayanya, smartphone ini menyematkan baterai berkapasitas 3.340 mAh. Ponsel ini menjalankan EMUI 8.2 berbasis Android Oreo 8.1.

Huawei turut melengkapi smartphone ini dengan GPU Turbo. Fitur ini di claim mampu mendongkrak kemampuan grafis tanpa membuat baterai boros.

Harga Huawei Nova 3i

Dengan semua fitur diatas, Huawei Nova 3i dijual seharga Rp 4,199 juta. Smartphone ini sudah tersedia dan bisa untuk dipesan secara pre-order melalui Erafone dan Lazada mulai 31 Juli sampai 10 Agustus 2018 mendatang.

Pihak Huawei juga memberikan bonus cash back sebesar Rp 200 ribu dengan hadiah eksklusif berupa earphone Bluetooth Huawei secara cuma – cuma.

Author Jesica Putri

Global Internet Marketing Network, Share internet marketing untuk perusahaan UMKM, Official Editor di Klik Mania dan Bisanego.com"

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0