in

Cara Memberikan Pelayanan Yang Baik Untuk Pelanggan Toko Anda

pelayanan pelanggan toko

Cara memberikan pelayanan yang baik untuk pelanggan toko Anda – Pelanggan adalah seseorang yang paling berjasa terhadap kesuksesan toko yang kita kelola. Karena mereka, toko yang kita bangun dengan susah payah masih bisa tetap berdiri kokoh selama bertahun-tahun.

Dan karena mereka pulalah kita bisa mencukupi kebutuhan keluarga, serta bisa memberikan gaji kepada karyawan-karyawan kita yang terus bekerja dan mengabdi pada toko kita. Untuk itu, sangat perlu untuk memberikan pelayanan yang baik kepada mereka. Bagaimanakah caranya?

Bersikap ramah ke setiap pelanggan

pelayanan pelanggan toko

Mungkin banyak orang yang tahu mengenai hal ini. Tapi, tak jarang juga orang yang mengabaikan hal ini. Anda sebagai pemilik toko, harusnya menekankan kepada pekerja Anda untuk menjaga sikap kepada pelanggan, dan tetap bersikap ramah.

Meskipun pelanggan tersebut memiliki sifat yang menyebalkan dan selalu memaksa kehendaknya untuk mendapatkan harga yang jauh lebih murah dari yang lainnya, tidaklah pantas untuk memberikan pelayanan yang buruk.

Diskusikan dengan seluruh karyawan Anda yang bertugas pada bagian pelayanan. Katakan kepada mereka bagaimana seharusnya mereka bertindak menyikapi pelanggan yang sering menguji kesabaran mereka? Dan berikanlah masukkan secara logika, yang menggambarkan bahwa mereka berada pada posisi pelanggan.

Apakah yang akan mereka rasakan, jika mendapat pelayanan yang buruk pada suatu toko? Itu akan menjadi pertimbangan mereka untuk berperilaku baik terhadap semua pelanggan yang datang.

Seperti yang kita ketahui, setiap orang memiliki watak yang berbeda-beda. Termasuk pelanggan Anda. Mereka adalah manusia biasa, yang sedang memerlukan barang yang kita jual. Untuk itu layani mereka dengan penuh pengertian, kesabaran, dan juga saran yang bijak.

Apa itu saran yang bijak? Ialah, sebuah saran untuk menuntun pelanggan mendapatkan barang yang terbaik yang perusahaan Anda miliki. Contohnya:

1. Pelanggan selalu terikat oleh brand yang populer

Ketika sebuah brand sedang populer, maka banyak orang yang lebih mempercayai brand tersebut. Alhasil pelanggan Anda pun ikut tersugesti oleh brand tersebut.

Lantas, bagaimana Anda menyikapi pelanggan Anda yang sedang mencari brand tersebut, sedangkan toko Anda sedang tidak menyediakan benda itu atau sedang kehabisan?

Tentu Anda pun perlu bertindak agar pelanggan Anda tidak lari ke toko sebelah, bukan? Caranya yaitu dengan menawarkan produk yang sama, namun dengan kualitas yang sama pula.

2. Beritahukan kesamaannya dengan band yang mereka cari.

Hal ini sangat penting, agar mereka tidak selalu mengandalkan brand yang tengah populer. Tujuannya agar, pelanggan tidak membeda-bedakan sebuah brand. Meskipun brand yang Anda tawarkan masih tergolong baru dan belum banyak orang yang tahu, sangat penting untuk menawarkannya, jika kualitasnya hampir sama dengan brand tersebut.

Tapi dengan catatan, jangan menyembunyikan kekurangannya. Karena itu akan membuat pelanggan Anda kecewa. Dan juga jangan memaksa. Berlakulah seperti Anda tengah memberikan saran, bukan menyuruh untuk menemui barang yang Anda tawarkan.

3. Yakinkan pelanggan dengan garansi

Meyakinkan pelanggan untuk membeli sebuah produk dari brand yang masih tergolong baru dan belum di kenal masyarakat luas, memanglah sulit. Untuk itu Anda harus mengambil sikap tegas! Yaitu dengan cara memberikan jaminan terhadap barang tersebut.

Jika barang itu rusak sebelum kurun waktu di tentukan, maka bisa di kembalikan dan di tukarkan. Tapi jika lewat dari waktu jaminan yang telah di tentukan, maka berarti barang tersebut tidak bisa di kembalikan. Dengan artian, barang tersebut tidak ada masalah.

Tiga cara di atas tentunya itu memerlukan tindakan dari Anda juga sebagai pemilik toko. Maksudnya adalah, Anda sebagai pemilik harus bisa memberi sugesti yang tepat kepada pelanggan Anda.

Seorang pelanggan yang tengah bimbang antara kebutuhan dengan brand, maka mereka akan memutuskan membeli barang dengan brand yang berbeda yang Anda tawarkan. Tentunya jika saran yang Anda ajukan sangat tepat.

Untuk itu belajarlah merayu pelanggan agar tidak pergi ke toko sebelah sebelum melihat-lihat produk yang seperti brand yang mereka cari. Untuk melakukan hal ini, Anda bisa mencontoh penjaga toko hape.

Di sana Anda akan menemui banyak orang yang awalnya ingin membeli hape dengan brand yang mereka inginkan, namun pulangnya justru membawa hape dengan brand yang berbeda dari yang di rencanakan.

Ya, tentu saja! Karena penjaga toko hape, akan lebih mengunggulkan produk yang tengah promosi, sehingga mereka mengabaikan brand yang pelanggan cari. Meskipun mereka menyediakan brand tersebut. Anda harus belajar dari mereka.

Sesekali layani pelanggan secara langsung

Meskipun Anda mempunyai karyawan yang bertugas untuk melayani pelanggan, tidak ada salahnya sesekali turun untuk melayani pelanggan disaat Anda memiliki waktu luang. Hal ini guna mengetahui bagaimana tanggapan pelanggan mengenai toko dan pelayanan yang toko Anda berikan.

Serta, guna untuk memberikan rasa hormat kepada pelanggan. Tentu saja, pelanggan akan merasa di hormati ketika di layani oleh pemilik toko secara langsung. Dan siapa tahu ada hal yang ingin mereka sampaikan mengenai bonus, hadiah, saran atau bahkan kritik.

Itu adalah hal yang wajar. Karena untuk lebih mengetahui apa yang pelanggan inginkan, terkadang kita harus melakukan survei. Dan caranya adalah layani pelanggan secara langsung.

Baca : Trik Menghadapi Pelanggan Yang Marah dan Komplain

Tapi, ada sebuah catatan yang penting mengenai bagaimana cara Anda sebagai pemilik toko melayani pelanggan secara langsung. Diantaranya:

1. Ucapkan salam dan tawarkan bantuan dengan tutur kata yang lembut

Sebagai pemilik toko, Anda patutnya bersikap lebih profesional daripada karyawan Anda dalam melayani konsumen atau pelanggan. Selain untuk memberi contoh kepada karyawan, juga akan menambah nilai plus terhadap wibawa Anda sebagai bos si mata pelanggan.

Siapa sih orangnya yang tidak terkesima dengan bos yang tegas, sopan, bertutur kata yang lembut, serta tidak sungkan untuk melayani pelanggan dengan tangannya secara langsung? Tapi ini bukan pencitraan, melainkan untuk membuat pelanggan Anda merasa di layani dengan cara yang sangat spesial. Karena langsung dari pemiliknya.

Ucapkan salam dengan tegas, serta sembari menatap mata pelanggan, dan bila perlu ajak mereka untuk berjabat tangan sebagi tanda keakraban antara pemilik toko dan pelanggannya. Ucapan salam bisa secara formal seperti “selamat siang, bapak.” Atau di beri sedikit tambahan “apa kabar?” Itu terserah Anda.

Yang terpenting itu bisa membuat pelanggan Anda merasa tengah di spesialkan. Dan untuk menawarkan bantuan, haruskah dengan sikap yang sangat percaya diri dan tidak kaku. Itu agar pelanggan tidak merasa bahwa Anda tidak ingin melayani mereka.

Tapi tawarkan dengan rasa percaya diri dan sedikit berikan senyuman. Misalkan “apakah ada yang bisa saya bantu?” Itu adalah kalimat standar yang perusahaan atau toko lain gunakan untuk menawarkan bantuan kepada pelanggan.

Anda bisa menggunakan itu, atau Anda punya kalimat yang lebih baik dalam menawarkan bantuan? Itu Anda sendiri yang memutuskan. Asalkan Anda terlihat meyakinkan pelanggan dan terlihat senang melayani pelanggan Anda.

2. Jawab pertanyaan pelanggan dengan jawaban yang meyakinkan

Biasanya, jika seorang pelanggan di layani secara langsung oleh pemilik toko, mereka akan menanyakan hal-hal yang selama itu mereka simpan. Seperti kebijakan apa saja yang toko Anda tawarkan untuk pelanggan, atau hadiah souvenir seperti kaos toko dan sebagainya.

Maka jawablah pertanyaan mereka dengan baik. Agar mereka merasa puas terhadap pelayanan Anda. Selain itu, mereka juga kadang menanyakan produk yang Anda tawarkan. Seperti kualitas, harga, dan apa keunggulannya?

Maka Anda harus benar-benar bisa menjawabnya dan meyakinkan mereka bahwa semua produk yang Anda tawarkan itu berkualitas baik, agar mereka tetap mempercayai toko Anda.

Tanyakan kepada pelanggan bagaimana perasaan mereka selama menjadi pelanggan toko Anda

Meskipun ini tidak ada hubungannya dengan pelayanan, namun akan sangat bermanfaat untuk kinerja toko Anda selanjutnya. Tidak ada salahnya untuk menanyakan secara langsung kepada mereka mengenai pelayanan, produk yang di tawarkan, dan juga kesan mereka selama menjadi pelanggan tetap di toko Anda.

Hal ini akan menambah draft penting untuk kemajuan toko Anda kedepannya. Karena survei yang paling tepat adalah, survei langsung kepada pembeli. Merekalah yang merasakan pelayanan dari toko Anda, dan mereka pulalah yang menikmati produk yang Anda jual. Oleh karenanya, akan sangat bijak untuk menanyakannya secara langsung kepada pelanggan.

Jika pelanggan Anda merasa kecewa, tanyakan apa yang membuat mereka kecewa? Dan segeralah untuk merubah apa yang menjadi mereka kecewa? Dan jika mereka merasa puas, maka tingkatkan kembali strategi marketing yang lebih baik lagi.

Itu akan berguna untuk meluaskan jaringan pelanggan ke toko Anda. Tapi dengan syarat, tetap melakukan pelayanan yang baik terhadap semua pelanggan Anda, dan jangan membeda-bedakan pelanggan yang satu dengan pelanggan yang lainnya. Karena itu akan menciptakan kecemburuan sosial terhadap pelanggan Anda.

Author Ahaerudin13

Hanya seorang blogger yang memulai ngeblog pake hp.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0