Apakah anda ingin bekerja di perusahaan yang menawarkan keuntungan besar? Atau berencana untuk memulai sebuah keluarga dan ingin bekerja di perusahaan yang ramah terhadap orang tua baru? 10 perusahaan teknologi dunia dalam daftar ini diminati karena memberikan fasilitas terbaik bagi karyawannya.
Definisi “terbaik” mungkin berbeda untuk masing-masing orang, tapi perusahaan teknologi ini memang berusaha yang terbaik untuk memahami kebutuhan karyawannya.
Selain memberikan gaji yang tinggi, juga menyediakan lingkungan kerja yang aman, menjamin keberagaman, dan mendukung kehidupan keluarga karyawan.
10 Perusahaan Teknologi Terbaik Dunia yang Jadi Favorit Para Pencari Kerja
Perusahaan-perusahaan Indonesia perlu mencontoh 10 perusahaan ini, supaya karyawan makin sejahtera dan makin semangat bekerja.
1. Google
Dimulai tahun 1998 sebagai salah satu mesin pencari, kini Google adalah pemain besar di dunia teknologi. Kini produk Google bukan hanya search engine raksasa yang serba bisa, tapi juga berbagai aplikasi untuk kebutuhan sehari-hari, hingga laptop dan smartphone pun ada.
Markas Google ada di Mountain View, California, tetapi perusahaan Google memiliki kantor di seluruh dunia. Perusahaan Google juga dikenal sebagai salah satu perusahaan favorit bagi para pekerja, karena memenuhi keinginan semua orang yang mencari karir memuaskan.
Tempat kerja yang ramah untuk orang dari berbagai ras. Karyawan akan mendapat berbagai tunjangan, serta kesempatan untuk mengejar proyek yang disukainya. Karyawan yang memiliki anak berhak mendapatkan cuti orang tua dan dukungan perawatan anak yang memadai.
Salah satu manfaat yang menonjol adalah dukungan yang diberikan kepada pasangan yang masih hidup dari karyawan yang meninggal saat bekerja untuk Google. Mereka akan menerima setengah dari gaji pasangan mereka selama satu dekade.
2. Facebook
Facebook adalah salah satu situs web paling populer di dunia, dengan jumlah pengguna bulanan mencapai miliaran. Markas utama Facebook ada di Menlo Park, California, tapi tentu saja, Facebook juga punya kantor di banyak negara di dunia.
Facebook merupakan perusahaan yang sangat diinginkan oleh para pencari kerja, hal ini terbukti dengan berbagai penghargaan yang diterimanya, terutama penghargaan sebagai salah satu dari 20 perusahaan yang menyediakan fasilitas karyawan terbaik.
Facebook memberi kebijakan ramah keluarga. Karyawan dengan anak berhak mendapat 17 minggu cuti orang tua ditambah uang tunai bagi orang tua baru. Karyawan yang mengalami kesulitan hamil bisa menerima bantuan keuangan dan perawatan kesuburan atau bantuan adopsi.
3. Salesforce.com
Meskipun tidak sepamor Google atau Facebook, tapi Salesforce.com memiliki reputasi yang sangat baik di antara para teknisi. Hal ini terbukti dengan penggambarannya sebagai “platform Customer Relationship Management (CRM) no. 1 di dunia.”
Perusahaan Salesforce.com berbasis di San Francisco tetapi memiliki kantor di seluruh dunia. Didirikan oleh CEO Marc Benioff pada tahun 1999. Menurut situs web Salesforce.com, kesetaraan adalah nilai inti dari perusahaan ini.
Nilai kekeluargaan juga penting bagi Salesforce.com. Perusahaan telah memupuk konsep bahwa “keluarga terikat bersama, dan anggota keluarga bertanggung jawab satu sama lain.” Lingkungan yang mendukung ini membuat Salesforce.com menjadi tempat yang sangat menarik untuk bekerja.
4. Microsoft
Microsoft muncul pada tahun 1975. Kantor pusat Microsoft ada di Redmond, Washington. Microsoft adalah salah satu pendiri industri teknologi modern, bersama-sama dengan IBM, Intel, dan Apple.
Microsoft adalah perusahaan yang stabil, dan telah lama bertengger di daftar Fortune 500. Perusahaan Microsoft menawarkan kebijakan cuti orang tua yang murah hati, serta menyediakan kebijakan ramah orangtua (parent friendly policies) yang inovatif.
Sebagai contoh, Microsoft menyelenggarakan pameran adopsi tahunan dan membantu pembiayaan bagi orang tua yang ingin mengadopsi anak. Microsoft mensubsidi pengasuhan anak, dan membantu pekerja menemukan cadangan penghasilan jika tulang punggung keluarga mereka sakit.
5. Apple
Inovasi adalah faktor utama yang menempatkanApple di posisi nomor satu perusahaan teknologi dunia papan atas, dan posisi kelima dalam daftar Fortune 500. Apple terus memperkenalkan produk-produk baru dan perbaikan pada produk yang sudah mapan.
Perusahaan Apple merupakan salah satu dari pelopor industri teknologi. Kantor pusatnya berbasis di Cupertino, California, dan memiliki kantor-kantor cabang di seluruh dunia.
Salah satu alasan karyawan mencintai Apple adalah karena karyawan bisa memiliki sebagian dari Apple. Maksudnya, Apple memberikan hibah saham yang memungkinkan karyawan untuk membeli ke perusahaan. Karyawan juga menerima kebijakan cuti orangtua yang sangat murah hati.
6. Intel
Intel masuk dalam daftar Fortune 500. Perusahaan Intel didirikan pada tahun 1968. Umurnya yang sudah lebih dari lima dekade membuktikan bahwa Intel adalah perusahaan teknologi dunia yang stabil dan mampu beradaptasi dengan berbagai perubahan dalam industri teknologi.
Semua orang yang pernah menggunakan komputer pasti tahu nama Intel. Perusahaan Intel menghasilkan salah satu mikroprosesor pertama pada tahun 1971 yang membuat komputer pribadi jadi produk yang ditemukan di sebagian besar rumah. Intel juga membuat produk teknologi lainnya.
Good for POC menyebut bahwa Intel terus berkembang menyediakan lingkungan kerja yang inklusif dan aman bagi orang kulit berwarna di industri STEAM, Intel bekerja untuk menambahkan pemrograman untuk benar-benar mendidik dan mempromosikan inklusivitas.
7. LinkedIn
LinkedIn diluncurkan pada 2002 sebagai situs media sosial untuk jaringan profesional. Microsoft membeli perusahaan LinkedIn pada tahun 2016. Kantor pusat LinkedIn berlokasi di Sunnyvale, California, serta memiliki kantor cabang di seluruh dunia.
Membuat koneksi ada dalam DNA perusahaan ini. LinkedIn secara teratur menyelenggarakan acara yang bertujuan mendorong semua karyawan dari semua latar belakang untuk saling mengenal satu sama lain pada tingkat pribadi.
Daya tarik lain dari LinkedIn untuk pencari kerja adalah dedikasi LinkedIn untuk membantu karyawan memiliki gaya hidup yang sehat. LinkedIn menyediakan pusat kebugaran di tempat kerja, lengkap dengan tunjangan keuangan untuk keanggotaan gym.
8. Netflix
Netflix berbasis di Los Gatos, California, namun juga memiliki kantor di banyak negara lain seperti Brazil, Belanda, Jepang, dan India. Pada tahun 1997, Netflix memulai usahanya sebagai perusahaan yang mengirimkan DVD ke pelanggan melalui snail mail.
Sekarang tayangan Netflix bisa dilihat di mana-mana, karena Netflix menyediakan streaming rekaman digital film dan acara tv melalui komputer, smartphone, smart TV, juga perangkat lainnya. Netflix bahkan memproduksi drama seri dan filmnya sendiri.
Baca juga : Netflix Hadir Di Indonesia: Bagaimana Cara Daftar Netflix Dan Berlangganan?
Perusahaan teknologi informasi Netflix menawarkan fasilitas terbaik untuk karyawannya. Beberapa di antaranya adalah: Netflix menyediakan kebijakan cuti orang tua yang sangat murah hati, karyawan lain juga bisa mengambil waktu liburan sesuai kebijaksanaan mereka.
9. Paypal
Paypal adalah perusahaan yang menyediakan fasilitas pertukaran uang antara konsumen dan vendor. Perusahaan Paypal memiliki dua kantor pusat, satu berlokasi di San Jose, California, dan satu lagi di La Vista, Nebraska.
Paypal masuk daftar perusahaan terbaik untuk pekerja. Seperti memberi kebijakan cuti orang tua yang memungkinkan orang tua baru mengambil cuti hingga delapan minggu dengan gaji penuh. Paypal juga menawarkan pendampingan sejawat untuk karyawannya.
10. VMWare
Meski perusahaan ini tidak terkenal, tapi VMWare memiliki peran penting di industri teknologi dan jadi salah satu perusahaan yang menyediakan fasilitas kerja terbaik untuk karyawannya. VMWare membanggakan kebijakan yang menekankan inklusi.
Di laman situs web perusahaan VMWare dinyatakan bahwa “kami secara aktif menarik, melibatkan, dan merayakan orang-orang kami dari berbagai macam latar belakang, pengalaman, dan perspektif. Dengan demikian, kami menumbuhkan budaya yang menyambut dan mendukung … ”
VMWare adalah anak perusahaan Dell Technologies yang berkantor pusat di Palo Alto, California, tetapi memiliki kantor di negara lain. VMWare menyediakan software cloud dan virtualisasi.
Sumber:
– http://goodforpocin.tech/
– http://fortune.com/2015/06/13/fortune-500-tech/
– https://www.comparably.com/blog/diversity-analysis/
– https://www.cnbc.com/2017/05/18/the-15-hottest-tech-companies-in-america-according-to-linkedin.html
– https://www.inc.com/zoe-henry/glassdoor-top-companies-employee-benefits.html
Komentar
Loading…