in ,

Imoo Watch Y1 Jam Pintar Bisa Awasi Aktivitas Anak, Sudah Beredar di Indonesia

Imoo Watch Y1

Imoo Watch Y1-  Semua orang tua tentu sangat mencintai anak-anaknya, dan tidak ingin terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Anak yang super aktif, atau yang sudah bermain dengan jarak yang cukup jauh, tentu akan membuat orang tua sangat kerepotan. Terutama dalam hal pengawasan.

Selain mengkhawatirkan keselamatan anak, orangtua juga sangat mengkhawatirkan prestasi akademik anak. Apalagi jika orangtua memiliki anak yang sebentar lagi hendak menghadapi ujian nasional.

Mereka harus ekstra kerja keras memperhatikan anak, sehingga mereka tidak larut dalam keseruan bermain, hingga meninggalkan kewajiban belajar.

Ruang gerak anak yang begitu luas, tak jarang sulit untuk kita kendalikan hal ini tidak bisa dianggap remeh. Sebab ketika anak jauh dari pandangan mata, tanpa alat khusus kita tidak mungkin bisa mengontrol mereka.

Sekarang Orangtua Bisa Mengontrol Anak Menggunakan Jam Pintar

Imoo Watch Y1

 

Saat ini selain smartphone, smartwatch atau jam pintar juga sudah banyak beredar di pasaran. Bahkan jangkauan daya beli, sudah hampir menyentuh semua kalangan.

Penggunannya pun beragam mulai dari para atlet olahraga, pengguna outdoor, hingga kelas profesional juga telah banyak beredar.

Baca JugaGelang Pintar Xiaomi Akan Diperbaharui (Mi Band 3), Selain untuk Kesehatan Apa Saja Manfaatnya ?

Untuk menyikapi kebutuhan orang tua dalam hal mengontrol aktivitas anak-anaknya, saat ini telah hadir Imoo Watch Y1, jam pintar yang bisa mewujudkan itu.

Bahkan saat ini Imoo Watch Y1, yang disediakan khusus untuk anak-anak tersebut sudah tersedia di Indonesia.

Kemampuan yang Menawan

Imoo Watch Y1 dilengkapi berbagai fitur menarik yang menunjang untuk orang tua dalam hal mengontrol aktivitas anak. Baik ketika anak berada di rumah, bahkan hingga anak berada juah di lingkungan luar rumah.

Jam pintar ini, salah satunya dilengkapi dengan teknologi LDS (Laser Direct Structuring), serta memiliki sirkuit 3D. Sehingga dimanapun anak-anak, maka para orangtua akan tetap bisa berkomunikasi dengan mereka melalui jam pintar ini.

Selain itu, Imoo Watch juga telah dilengkapi dengan A-GPS yaitu posisi lokasi yang berbasis GPS. Sehingga para orangtua dapat dengan mudah mengetahui dimana lokasi anak sedang bermain.

Canggihnya lagi, jam pintar ini juga dilengkapi dengan tombol darurat, sehingga jika anak tersesat saat bermain atau lainnya, anak bisa menggunakan tombol ini untuk memberi tahu orangtuanya.

Jam pintar ini juga telah dilengkapi dengan slot kartu SIM, sehingga orangtua bisa mengirim pesan ataupun melakukan panggilan untuk menghubungi buah hatinya.

Tahan Terhadap Debu dan Air

Di Imoo Wtch Y1, terdapat fitur anti debu dan air dengan sertifikasi IPX8, jam pintar ini juga dapat dibawa saat beraktifitas berenang.

Dengan jam pintar ini, maka orangtua juga akan dapat dengan mudah mengetahui berapa lama waktu anak sudah berenang.

Imoo Wtch Y1 dijual dengan harga Rp. 999.000,- . Para orangtua akan memiliki kontrol cukup tinggi terhadap anak, sehingga mereka merasa aman dan dapat menjaga anak-anak sekalipun jauh dari pandangan mata.

Author Dede tatang

DedeTatang Adi Saputra
Blog : Detatang.com, Duniaelektronik.net
YouTube: Detatang, S. Channel, Guru Berkarya, Membangun Inspirasi, Tama Family
Menerima Job Review Produk.
WhatsApp +6282327277319

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0