in ,

Bocoran Terbaru Mi CC9 Pro, Usung Kamera 108MP & 30W Fast Charging

Bocoran Terbaru Mi CC9 Pro

Bocoran Terbaru Mi CC9 Pro – Xiaomi telah merilis Mi CC9 pada bulan July lalu, Smartphone tersebut tergolong dalam kelas mid-range/menengah yang menggunakan Chipset Qualcomm Snapdragon 710.

CC9 juga dilengkapi dengan triple camera setup yang terdiri dari sensor Quad Bayer 48MP + 8MP Ultrawide module dan 2MP depth sensor unit.

Meskipun tergolong kelas mid-range, Mi CC9 adalah salah satu smartphone Xiaomi yang menggunakan layar berbasis Super AMOLED display.

Layarnya berukuran 6.39-inchi dan memiliki resolusi Full HD+ (1080 x 2340 pixels) dengan waterdrop notch sebagai tempat kamera selfie beresolusi tinggi yaitu 32 MP.

Selang beberapa bulan, Xiaomi kabarnya sedang menggarap versi Pro dari Mi CC9 tersebut dan rumornya akan dirilis pada akhir tahun ini yaitu bulan Desember.

Berikut informasinya

Xiami Mi CC9 Pro

Mi CC9 Pro
Source: Xiaomi

Mi CC9 Pro juga akan menjadi smartphone kelas mid-range yang dipersenjatai dengan SoC Qualcomm Snapdragon 730G.

Tidak hanya itu, smartphone ini juga akan menggunakan kamera dengan sensor ISOCELL Bright HMX 108MP milik Samsung dan juga OS berbasis Android 10.

SoC & Memori

Qualcomm Snapdragon 730G adalah SoC yang lebih dikhususkan untuk Gaming dan memiliki performa grafis yang 15% lebih tinggi dibandingkan Snapdragon 730.

SoC tersebut dibuat menggunakan fabrikasi 8nm dan menggunakan Qualcomm® Kryo™ 470 2.2Ghz Octa-core CPU dengan Adreno 618 GPU.

Untuk RAM dan Storage, kabarnya Mi CC9 Pro akan memiliki RAM dengan kapasitas 6GB + 128GB Internal Storage yang juga dilengkapi microSD card slot untuk ekspansi.

Display

Versi Pro dari CC9 ini juga tentunya masih menggunakan layar Super AMOLED lengkap dengan in-display fingerprint scanner.

Layarnya memiliki ukuran 6.4-inchi dan sama seperti versi non Pro, layar tersebut memiliki resolusi Full HD+ (1080 x 2340 pixels), 19.5:9 ratio yang dilindungi Corning Gorilla Glass 5.

Smartphone ini juga masih mengadopsi waterdrop notch untuk kamera selfienya yang juga menggunakan sensor 32MP (f/2.0)

Kamera

Untuk bagian belakang, seperti yang sudah dijelaskan bahwa Mi CC9 Pro ini akan menggunakan triple camera setup yang terdiri dari sensor utama + ultrawide, namun kali ini kamera ketiganya adalah lensa telephoto dan bukan depth sensor.

Xiaomi akan menggunakan sensor resolusi tinggi milik Samsung yaitu ISOCELL Bright HMX 108MP.

Sensor Quad Bayer tersebut mampu menghasilkan foto berukuran 27MP yang berkualitas tinggi menggunakan fitur Pixel-Binning nya.

Tidak hanya itu, Xiaomi juga menggunakan sensor dengan resolusi 13MP untuk kamera Ultrawide nya.

Tentunya hasil yang akan diberikan akan terlihat lebih tajam dibandingkan sensor 8MP yang biasa digunakan oleh smartphone lain pada umumnya.

Tak kalah lengkap, smartphone ini juga menggunakan lensa Telephoto dengan resolusi 8MP.

Baterai & Fitur Lain

Xiaomi Mi CC9 Pro kabarnya akan menggunakan baterai dengan kapasitas 4,000mAh yang mendukung 20W fast charging.

Namun kabar baru mengatakan bahwa smartphone tersebut akan menggunakan 30W fast charging menurut situs sertifikasi 3C China.

Mi CC9 Pro
Source: China 3C

Smartphone dengan model number M1910F4E dipercayai adalah Mi CC9 Pro, listing tersebut mengatakan bahwa M1910F4E akan dilengkapi 30W fast charging.

Smartphone tersebut juga muncul di website sertifikasi EEC ( Eurasian Economic Commission) dengan model number M1910M4G yang bisa jadi adalah versi Global dari Mi CC9 Pro.

Source: EEC

Mi CC9 Pro kabarnya akan menjadi salah satu smartphone yang menggunakan Android 10 dengan MIUI Skin, hal tersebut memberi indikasi bahwa smartphone ini akan dirilis pada tahun 2020 atau bisa jadi pada bulan Desember.

CC9 Pro juga mendukung NFC dan memiliki IR (infrared) blaster yang dapat digunakan untuk berinteraksi dengan perangkat elektronik lain melalui sinar infra merah.

Harga dan Varian

Hingga kini belum ada informasi mengenai varian, harga dan tanggal rilis CC9 Pro.

Namun rumornya, smartphone tersebut akan dibandrol dengan harga berkisar 5 Juta’an.

Rangkuman Spesifikasi

SoC/Chipset Qualcomm Snapdragon 730G (8nm)
Qualcomm® Kryo™ 470 2.2Ghz Octa-core CPU
Adreno 618 GPU.
Memori 6GB RAM + 128GB Internal Storage
microSD card slot
Layar Super AMOLED, 6.4-inchi, Full HD+ (1080 x 2340 pixels), 19.5:9 ratio
Corning Gorilla Glass 5
Kamera 108 MP Samsung ISOCELL Bright HMX
13 MP Ultrawide Module
8 MP Telephoto Unit
32 MP Selfie Camera
Baterai Non Removable Lithium-Polymer 4,000 mAh, 20W/30W fast charging, USB TYPE-C
OS Android 10, MIUI Custom Skin

Author Ryuzaki

Only a writer and a drop of water in the endless sea :)

Business Contact: [email protected]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0