Harga dan Spesifikasi Doogee S95 Pro – Doogee mungkin bukan salah satu pembuat smartphone ternama seperti Vivo, Oppo, Samsung, Xiaomi, Dll
Namun meskipun begitu, mereka terkadang juga merilis smartphone yang unik jika dibandingkan dengan yang lain.
Kali ini Doogee telah merilis smartphone terbarunya yang mereka beri nama S95 Pro.
Doogee S95 Pro adalah smartphone tangguh yang dilengkapi dengan IP68 & IP69K rating yang membuatnya tahan air dan debu.
Selain itu S95 Pro memiliki spesifikasi tinggi dengan fitur lengkap layaknya smartphone premium.
Smartphone tersebut juga dilengkapi dengan aksesoris yang menarik lho, penasaran? langsung saja kita bahas
Doogee S95 Pro

SoC & Memori
Seperti biasa kita mulai dari SoC dan Memori nya.
Smartphone ini menggunakan SoC/Chipset dari MediaTek yaitu Helio P90.

Dibuat menggunakan fabrikasi TSMS’s 12nm process, Helio P90 atau MT6779 telah dirilis oleh MediaTek pada akhir tahun 2019 lalu.
SoC tersebut dipersenjatai dengan 6x Cortex-A55 little cores @2GHz + 2x Cortex-A75 cores @2.2Ghz dan PowerVR GM 9446 GPU @970MHz.
Helio P90 memiliki performa yang 50% lebih tinggi dibandingkan dengan Helio P60/70 sebelumnya.

SoC tersebut dikolaborasikan dengan RAM yang cukup besar yaitu 8GB + 128GB UFS 2.0 Expandable Storage via microSD card slot.
Layar
Smartphone ini masih menggunakan layar berbasis IPS Panel dengan ukuran 6.3-inchi dan memiliki resolusi Full HD+ (1080 x 2160 pixels).
Seperti yang sudah kita ketahui, layar adalah bagian dari smartphone yang paling lemah dan sangat mudah rusak.

Namun kamu tidak perlu khawatir dengan layar smartphone ini karena layar pada Doogee S95 Pro telah di lindungi Gorilla Glass 5 dengan alluminum alloy chassis untuk memperkuat struktur layar tersebut.
Kamera
Doogee masih menggunakan waterdrop notch untuk tempat kamera selfie nya yang menggunakan sensor 16.0MP f/2.0 dengan 80° FOV.
Sedangkan untuk kamera belakang, smartphone ini memiliki triple kamera setup yang terdiri dari sensor Quad Bayer untuk kamera utama, lensa ultrawide-angle dan telephoto.
Doogee S95 Pro menggunakan sensor Quad Bayer Sony IMX586 f/1.8 48MP untuk kamera utamanya.

Sedangkan kamera ultrawide dan teleptoho nya menggunakan sensor beresolusi 8MP (f/2.4)
Tak kalah menarik, kamera telephoto pada smartphone tersebut mempunyai kemampuan 10x Optical Zoom sedangkan lensa ultrawide nya memiliki 117° FOV.

Untuk menambah kesan lengkap, Doogee juga menambahkan banyak sekali Mode AI yang bisa kamu pilih.
Baterai & Fitur lain
S95 Pro dilengkapi dengan IP68 dan IP69K yang membuatnya dapat bertahan di-kedalaman 3M selama 4 Jam.
S95 Pro juga dilindungi dengan rubber pad yang membuat nya tahan terhadap guncangan, smartphone ini sudah di tes 1000 kali dengan cara dijatuhkan pada ketinggian 2M.
Smartphone ini ditenagai dengan baterai yang super besar yaitu 5,150mAh dan mendukung 24W fast charging via USB Type-C port serta 10W wireless charging.

Tak kalah lengkap, S95 Pro juga memiliki side fingerprint scanner untuk fitur biometrick unlocking serta mendukung NFC dengan OS berbasis Android 9 Pie.
Aksesoris
Doogee telah menyediakan dua macam aksesoris untuk smartphone ini yaitu Hi-Fi speaker dan External Battery.

Aksesoris pertama adalah Hi-Fi speaker, speaker ini menggunakan dual 27mm driver yang memakan daya sebesar 6W.

Namun jangan khawatir karena speaker tersebut sudah memiliki baterai tersendiri yang mampu memberikan waktu 10 Jam untuk audio playback dan tidak akan mengambil daya dari smartphone.
Akesoris ke dua adalah baterai modular yang dipasang melalui magnet.

Baterai modular tersebut memiliki kapasitas 3,500mAh dan dapat di charge melalui 10W wireless charging atau via USB Type C port.
Untuk mendapatkan kedua aksesoris tersebut, kamu harus rela mengeluarkan extra $100.
Harga dan Varian
Doogee S95 Pro hanya memiliki satu pilihan warna dan konfigurasi memori yaitu Black 8GB/128GB.

Smartphone tersebut dibandrol dengan harga $400 atau 5.6 Juta’an dan $500 atau sekitar 7 Juta’an untuk paket aksesoris nya.
Rangkuman Spesifikasi
SoC/Chipset | MediaTek Helio P90 (12nm) (6x Cortex-A55 little cores @2GHz + 2x Cortex-A75 cores @2.2Ghz) PowerVR GM 9446 GPU @970MHz |
Memori | 8GB RAM + 128GB UFS 2.0 Internal Storage microSD card slot |
Layar | IPS Panel, 6.3-inchi, Full HD+ (1080 x 2160 pixels) |
Kamera | 48 MP Sony IMX586, f/1.8 8 MP, f/2.4, Ultrawide 8 MP, f/2.4, Telephoto 16 MP, f/2.0, Selfie Camera |
Baterai | Non Removable 5,150mAh, 24W fast charging, 10W wireless charging |
OS | Android 9 Pie |