in

Karakter dan Konsep Desain Rumah Minimalis Modern

Konsep Desain Rumah Minimalis Modern

Salah satu karakteristik dari rumah minimalis adalah desain rumah dengan gaya arsitektur modern. Dengan rumah model minimalis, Anda bisa memiliki hunian yang tampil kekinian, nyaman dan sederhana dilahan yang tidak terlalu besar, salah satu contoh rumah minimalis modern adalah Perumahan di Bandung.

Secara umum, desain rumah minimalis dapat diaplikasikan pada bangunan rumah yang kecil dan besar. Dengan begitu, rumah akan terlihat lebih artistik, cantik dan enak dipandang.

Jadi konsep rumah minimalis bukan berarti rumah dengan ukuran kecil ya! Sesuai dengan teori arsitektur, rumah minimalis adalah bangunan yang terbentuk sesuai dengan fungsinya.

Artinya, konsep rumah minimalis adalah konsep arsitektur yang tidak berlebihan yang tidak memunculkan suatu obyek atau bangunan yang non fungsional. Dengan kata lain, semua bagian dalam bangunan bisa difungsikan secara maksimal.

Umumnya desain modern lebih mengedepankan penggunaan beton ekspos, baja, plastik dan kayu, sementara untuk bagian furnitur hanya menampilkan bahan yang dipoles seperti krom dan kaca.

Desain Rumah Minimalis Modern di Kawasan Perumahan

Desain rumah minimalis modern membutuhkan kejelian dalam menata ruang untuk menghadirkan tempat yang fungsional, apalagi di daerah perumahan.

Berikut ini beberapa yang harus Anda ketahui karakteristik rumah minimalis modern agar Anda tidak salah memahami konsep minimalis :

1. Simpel dan Artistik

Bentuk Desain rumah minimalis modern pada umumnya memiliki yang bentuk sederhana, konsep rumah terbuka, interior dinding yang minimal, area penyimpanan yang cukup.

Konsep rumah minimalis modern yang konsisten akan tercermin baik dari eksterior ataupun interior modern yang menampilkan struktur bangunan dan dinding yang leluasa visualnya.

Ekspresi karakter konsep rumah ini bisa ditonjolkan dari segi material ataupun tekstur dalam bentuk kotak baik secara vertikal atau horizontal sehingga terlihat lebih artistik.

Konsep rumah minimalis modern sering terlihat bersih dengan bukaan jendela atau pintu yang mudah. Selain itu juga lebih  menekankan pada jarak pandang dan pencahayaan yang harus diperhatikan.

Mengusung konsep simpel, konsep rumah minimalis modern tidak memerlukan dekorasi rumah yang berlebihan sehingga sering disebutkan sebagai konsep rumah yang cukup terjangkau dan efektif dari segi biaya.

Rumah minimalis memiliki rencana tata ruang yang sederhana, mudah dieksekusi, dan efisien. Hal inilah yang membuat rumah dengan desain ini tidak rumit ketika dibangun.Ciri khas denah rumah bertema minimalis adalah sebagai berikut:

  • Tampilan yang sederhana
  • Denah dengan lantai terbuka
  • Interior dinding yang simpel
  • Area penyimpanan sederhana
  • Penekanan pada pemandangan
  • Cahaya natural

Rumah minimalis modern juga harus dirancang dari dalam terlebih dahulu. Sehingga, bentuk luar rumah akan menyesuaikan bagaimana bagian dalam rumah tersebut dibuat.

2. Tidak Terlalu Memerlukan Unsur Detail dan Ornamen

Ciri atau karakteristik rumah minimalis modern selanjutnya adalah tidak memerlukan unsur detail dari ornamen. Baik eksterior maupun interior dengan memilih komponen-komponen yang efisien dan fungsional.

Seperti konsep yang sudah dijelaskan di awal bahwa rumah minimalis dibangun sesuai dengan fungsi serta dibangun dengan menghilangkan dekorasi yang tak perlu.

Anda dapat memanfaatkan material beton yang dibentuk seperti papan kayu sehingga memberikan tekstur yang sangat eye catching untuk interior rumah minimalis modern.

3. Bersih, Terbuka, dengan Cahaya Natural

Salah satu karakter rumah minimalis modern yang cukup penting adalah denah lantai terbuka , sehingga cahaya natural bisa masuk ke dalam setiap ruangan seperti ruang keluarga, makan atau dapur.

Cahaya natural dari luar akan membuat ambience ruangan terasa hangat dan nyaman. Apabila dirasa masih kurang maka bisa dipasang lampu sesuai dengan kenyamanan Anda.

Pilihlah warna lampu yang putih agar memberi kesan yang luas pada setiap ruangan yang kurang memiliki cahaya yang cukup.

4. Tidak Menggunakan Banyak Warna

BIasanya desain rumah minimalis modern tidak banyak menggunakan ornamen warna. Dalam pemilihan warna, Anda dapat memilih warna dasar yang memiliki karakter minimalis modern seperti putih, abu-abu muda dan warna terang lainnya.

Jika anda memilih warna gelap dan terang, gunakan warna yang lebih gelap di area ruangan yang lebih sedikit dimensinya dan warna terang sebagai dominan warna.

Maksimal gunakan 3 warna untuk palet rumah Anda, jangan gunakan terlalu banyak karena dapat memberi kesan berlebihan.

Dengan pengaplikasian rumah minimalis modern, Anda dapat memanfaatkan bahan material dan lahan seminimal mungkin dengan menonjolkan desain rumah minimalis yang lebih simple.

Keinginan untuk membuat rumah dengan desain dan gaya minimalis akan lebih mudah dengan semakin banyaknya referensi yang bisa Anda dapatkan.

Author Jesica Putri

Global Internet Marketing Network, Share internet marketing untuk perusahaan UMKM, Official Editor di Klik Mania dan Bisanego.com"

Komentar

Tulis Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0