in ,

Sistem Informasi Desa yang Ideal Untuk Desa-Desa di Indonesia

sistem informasi desa

Sistem informasi desa merupakan proses pendataan dan pengelolaan administrasi desa menggunakan aplikasi berbasis komputer yang sudah diformat sesuai undang-undang yang berlaku.

Aplikasi yang digunakan memiliki berbagai macam jenis sesuai dengan tujuan digunakannya. Contoh aplikasi yang sering digunakan pada proses administrasi di antaranya openSID, SISKEUDES, BUMDes, SODEA dan masih banyak lagi aplikasi lainnya.

Manfaat Menggunakan Aplikasi Kependudukan Desa

Dengan banyaknya jumlah penduduk yang harus terdata akan berisiko jika update data terus menerus dilakukan secara manual. Apalagi jika tidak ada inovasi dari pihak administrasi tentunya akan menyulitkan pendataan yang dilakukan pemerintah tentang kependudukan suatu desa .

Data kependudukan sangatlah penting untuk menghadirkan sejumlah program pemerintah demi kemajuan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itulah data yang akan diberikan oleh desa harus valid dan sesuai dengan fakta lapangan yang ada.

Dengan banyaknya jumlah penduduk dalam satu desa dibutuhkan tingkat ketelitian yang tinggi untuk mendapatkan data yang sah.

Menggunakan aplikasi kependudukan desa merupakan cara yang tepat untuk membantu menyelesaikan administrasi kependudukan desa.

Penggunaan aplikasi ini membantu mempercepat upaya pelaporan dan pengawasan yang bisa mendapatkan hasil lebih efisien, transparan, akuntabel, dan mudah diakses oleh semua pihak. Berikut ini beberapa peran penting aplikasi sistem informasi desa dalam lingkungan pemerintahan desa.

Lebih Efisien

Pendataan yang dilakukan melalui aplikasi bisa lebih efisien dan menghemat banyak tenaga dan waktu. Data penduduk akan tersimpan dan terintegrasi dengan layanan lainnya sehingga jika dibutuhkan di waktu tertentu, data yang diperlukan sudah siap digunakan. Apalagi pengisian pendataan hanya perlu dilakukan sekali untuk semua layanan administrasi desa.

Lebih Transparan

Pendataan yang dilakukan menggunakan aplikasi akan terlihat lebih transparan dengan kemudahan untuk melihat dan mengoreksi sistem yang ada.

Bahkan seluruh elemen masyarakat dan pemerintahan bisa dengan mudah meminta data tersebut. Jadi segala macam informasi dan data bisa didapatkan sesuai dengan fakta realnya.

Lebih Valid dan Akuntabel

Informasi kependudukan dari aplikasi memiliki standar yang telah ditetapkan pemerintah. Oleh karena itulah data informasi yang tersimpan bisa dipertanggungjawabkan dan bisa digunakan sebagai landasan utama pemerintahan.

Membantu Kinerja Administrasi Desa

Pegawai administrasi desa akan menjumpai kesibukan dalam mengurus semua data penduduk suatu desa. Mulai dari pendataan hingga urusan perizinan semua terhendel dalam administrasi desa. Tentunya jika masih memakai sistem manual akan terasa berat beban yang diberikan.

Oleh karena itulah sering kali desa harus menambah jumlah pegawai untuk mengatasi hal tersebut. Namun dengan adanya aplikasi sistem informasi desa, maka pendataan yang dilakukan akan terasa lebih mudah.

Apalagi dalam satu kali pendataan akan langsung terintegrasi dengan pendataan lainnya sehingga tidak perlu mengulang beberapa kali untuk mendapatkan data penduduk desa.

Mengintegrasikan dengan Sistem Online Pemerintahan

Saat ini pemerintah sedang giat melakukan upgrade pendataan dengan memanfaatkan layanan teknologi dan internet.

Dengan adanya layanan tersebut semua sistem bisa terdata dalam satu jaringan dan satu aplikasi untuk mendapatkan data yang lebih valid dan akuntabel.

Dengan menggunakan aplikasi tentunya bisa langsung diupload dan di data secara online. Tujuannya tentunya mempercepat sistem pelaporan pendataan kepada pihak pemerintahan yang ada di atasnya.

Mendapatkan Aplikasi Desa

sistem informasi desa

SODEA merupakan software aplikasi yang sudah berkompatibel dengan layanan pemasyarakatan karena dibuat khusus untuk membantu kinerja dan pemanfaatan administrasi desa.

Fitur yang ada dalam aplikasi tersebut sudah memiliki perizinan secara resmi sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku sehingga format yang digunakan sudah terstandarisasi sebagaimana format dari kementrian desa.

SODEA memberikan layanan termudah dengan menawarkan aplikasi data kependudukan yang dapat terintegrasi dengan sistem milik pemerintahan. Tujuannya tentu saja mendapatkan laporan kependudukan yang valid dan lengkap sesuai dengan aturan yang ditetapkan oleh pemerintah.

Apalagi pendataan penduduk selalu diperbarui dalam jangka waktu tertentu. Tentunya dengan menggunakan aplikasi akan mempermudah pelayanan administrasi kependudukan.

Oleh karena itulah aplikasi ini penting sebagai aplikasi pemerintahan desa. Untuk informasi lebih lanjut mengenai aplikasi SODEA silahkan hubungi kontak di bawah ini :

  • HP / WA : 08118867897,
  • Telepon : +622152921431, +622152921428, +622152921429, +62215272455
  • Email Marketing : marketing[at]arfadia[dot]com

Baca jugaManfaat Penggunaan Media Pembelajaran atau Media Pendidikan

Author Jesica Putri

Global Internet Marketing Network, Share internet marketing untuk perusahaan UMKM, Official Editor di Klik Mania dan Bisanego.com"

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0