in ,

Terbaru! Penampakan & Spesifikasi Oppo A12e Budget Smartphone Terkuak!

Penampakan & Spesifikasi Oppo A12e

Perusahaan asal Cina OPPO dilaporkan sedang berupaya meluncurkan OPPO A12e budget smartphone. OPPO A12e sendiri telah menjadi berita dalam beberapa waktu terakhir, tetapi sedikit yang mengetaui tentang spesifikasi dan fitur-fiturnya.

Untungnya, smartphone tersebut belum lama terlihat di situs web resmi OPPO Vietnam yang memberi kita petunjuk tentang spesifikasi OPPO A12e.

Anehnya, OPPO A12e budget smartphone memiliki spesifikasi yang identik dengan Oppo A3s. Hal ini memunculkan spekulasi bahwa smartphone tersebut bisa jadi merupakan rebranded dari OPPO A3s

Spesifikas Oppo A12e
Sumber: OPPO Vietnam

OPPO A3s sendiri telah dirilis pada tahun 2018 dan tentunya sudah tersedia di Indonesia. Namun, harga smartphone tersebut sampai sekarang belum mengalami penurunan meskipun sudah banyak smartphone baru yang telah dirilis oleh OPPO dengan spesifikasi dan fitur yang jauh lebih baik.

Melupakan hal tersebut, mari kita lihat spesifikasi dan desain OPPO A12e budget smartphone.

OPPO A12e: Penampakan & Spesifikasi Terkuak

Untuk internal, OPPO A12e ditenagai oleh Qualcomm Snapdragon 450 octa-core SoC yang dibuat berdasarkan teknologi 14nm process.

SoC tersebut di-dampingi oleh 3GB RAM dan 64GB Internal Storage. Penyimpanan internal-nya juga dapat diperluas menggunakan bantuan microSD card.

OPPO A12e mengusung layar berukuran 6.2-inchi yang memiliki resolusi HD+. Mengingat OPPO A12e sendiri merupakan smartphone budget, jenis layar yang digunakan sepertinya berbasis IPS LCD panel.

Dan tidak seperti smartphone entry-level lainnya yang saat ini tersedia di pasaran, layar OPPO A12e memiliki notch yang cukup lebar dibagian atas layar yang memberikan kesan smartphone tahun 2018.

Meskipun begitu, layar tersebut masih memiliki standard 19:9 aspect ratio.

Sumber: OPPO Vietnam

Untuk optik, OPPO A12e dilengkapi dual-camera setup yang mencakup sensor 13MP dan 2MP Depth sensor. Kamera utamanya mampu merekam video hingga resolusi 1080p @30FPS.

Dibagian depan, smartphone ini menyediakan sensor 8MP untuk keperluan selfie dan video chat.

OPPO A12e juga masih terlihat menggunakan Android 8 Oreo dan ColorOS 5.1 yang sudah tertinggal. Tentunya hal ini sangat mengejutkan melihat sudah banyak smartphone kelas entry-level dipasaran yang sudah menggunakan Android 10.

Beralih ke baterai, OPPO A12e ditenagai oleh baterai 4.230mAh yang sayangnya tidak mendukung fast-charging dan juga masih menggunakan microUSB 2.0 port.

Smartphone ini juga tidak dilengkapi fingerprint scanner dan memaksa penggunanya menggunakan face unlock, pin, password, atau pola untuk keamanan. Namun, OPPO A12e masih mempertahankan 3.5mm headphone jack.

Untuk yang terakhir, OPPO A12e dilengkapi dengan fitur Music Party yang memungkinkan pengguna untuk terhubung dengan smartphone teman untuk memutar musik yang sama. Fitur ini juga terdapat pada Oppo A3.

Melihat spesifikasi dan desain OPPO A12e, entah apa yang OPPO rencanakan dengan merilis smartphone tersebut. Tidak hanya spesifikasinya saja yang sudah tertinggal, overall desain dari OPPO A12e juga terlihat kuno.

Author Ryuzaki

Only a writer and a drop of water in the endless sea :)

Business Contact: [email protected]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0