in

UPDATE LENGKAP Cara Merubah Blogspot Menjadi Com Di RumahWeb

Jumpa lagi dengan Klik mania.

Setelah anda memilih dan menentukan nama domain blog yang bagus, anda tinggal pesan dan melakukan pembayaran domain pilihan anda kepada web yang menyediakan jasa pembelian dan pemesanan nama domain kebetulan klik mania kemarin melakukukan pemesanan di Rumah.web.com, jadi sekalian share cara mengganti domain bloggspot anda menjadi [dot] com ataupun [dot] net, atau sesuai domain pilihan anda, istilah ini biasa di sebut custom domain (TLD) Top Level Domain.

UPDATE LENGKAP Cara Merubah Blogspot Menjadi Com Di RumahWeb
Perhatikan dengan seksama dan teliti, karena Rumahweb.com mempunyai tampilan baru pada websitenya, jadi kita harus mengerjakannya secara cermat. Saya usahakan agar tutorial ini bisa mudah di mengerti, jadi saya sertakan dengan gambar lengkap dan keterangannya.
Urutkan sesuai Nomor pada gambar.
1. Silahkan login di halaman Rumahweb.com
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
2. Buka menu domain_Domainku
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
3. Buka menu manage domain yang bergambar kunci, klik manage domain
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
4. Buka menu Management tools_manage DNS
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
 5. Kita akan masuk ke halaman Manage DNS Zone Recors, Tekan Start
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
6. Setelah keluar tulisan “Action completed succesfully”  klik Add new record
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
7. Pada bagian ini kita klik Record type, kita pilih A agar keluar halaman pengisian IP or hostname
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
   8.  Masukkan IP blogspot di bawah ini satu persatu
    216.239.32.21
216.239.34.21
216.239.36.21
216.239.38.21
 
Setelah 1 IP tersimpan,maka akan secara otomatis akan muncul kolom baru untuk di isi IP      berikutnya.dan pastikan semuanya “Action completed succesfully”
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
9. Perhatikan,semuanya harus ada keterangan  “Action completed succesfully” seperti gambar di bawah.
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
10. Masukkan tulisan di bawah ini ke dalam kolom sesuai petunjuk
      ghs.google.com
Nomor 1 = Rubah record type menjadi CNAME
Nomor 2 = masukkan ghs.google.com ke kolom hostname
Nomor 3 = Maukkan www ke dalam kolom domain
Nomor 4 = Setelah selesai,klik Add record
Seperti gambar di bawah ini 
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
11. Login ke halaman Blog anda,pilih menu Setelan
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
12. Di Alamat blog,klik “siapkan URL pihak ke-3 untuk blog anda.
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com

13. Masukkan Nama domain baru anda pada kolom,di mulai dengan www (www.domainkamu.com)
pastikan mengisi dengan benar,kalau sudah tekan Simpan

 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com

14. Akan keluar tanda merah,hal ini wajar karena kita akan konfigurasi pada tahap berikutnya, copy tulisan di kolom 1 dan kolom 2 pada notepad, seperti gambar di bawah.
JANGAN KLIK SIMPAN terlebih dahulu, kita hanya copy aja ke notepad .

 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com

15. kembali ke halaman Manage DNS di rumahweb.com

Masukkan tulisan 1 ke kolom domain
Masukkan tulisan 2 ke kolom hostname,lalu tekan Add record
Pastikan lagi bahwa semua sudah di record dengan sukses ( Action completed succesfully)
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
16. Jika semua sudah di lakukan dengan benar, maka akan nampak seperti gambar di bawah ini , kita bisa cek lagi ke menu Domain_Domainku_Manage domain_Management tools_Manage DNS
Berarti proses Record DNS sudah berhasil
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com
17. Kembali ke halaman Blogger anda,dan klik simpan, seperti gambar di bawah ini.
 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com

18. Masih pada halaman Alamat blog, klik edit.

 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com

19. Beri tanda centag pada Alihkan alamat blog, terahkir klik simpan….SELESAI

 Cara Merubah Blogspot Menjadi Com

Anda sekarang sudah mempunyai alamat blog yang baru, sesuai dengan nama domain yang anda pilih. Silahkan menunggu untuk proses propagsi perubahan DNS, biasanya memakan waktu antara 5 – 8 jam, tetapi menurut pengalaman yang sudah sudah, dalam waktu 15 menit alamat blog baru anda sudah bisa di akses.

Tetapi kalau belum bisa juga, anda harus menunggu untuk proses Solved domain anda yang baru dalam waktu 24 jam, jika anda mengalami hal ini, maka anda harus sedikit bersabar.

Demikian tutorial  Cara Merubah Blogspot Menjadi Com Di Rumahweb.com di halaman tampilan yang terbaru, jika masih ada kesulitan, silahkan berdiskusi di kolom komentar, Terimakasih

Author ganisebastian

Menulis dari berbagai pengalaman pribadi dan bisa dipertanggung jawabkan, jika bermanfaat bagi Anda silahkan share.

Komentar

Tulis Komentar
  1. kenapa ya setelah sukses pengalihan blogspot ke com sudah 1 hari domain baru saya blm bisa di akses
    Situs ini tidak dapat dijangkau
    Alamat IP server http://www.kitamencarikerja.com tidak dapat ditemukan.
    DNS_PROBE_FINISHED_NXDOMAIN

    mohon bantuannya

  2. gan ti tutorial di atas di manage tols nya record type A ada 5 baris, tapi setelah saya ikutin langkah2nya kok cuman 4 baris,, dimana kekurangannya 1 lagi gan

    • Tutorial ini menggunakan domain yang dibeli dirumahweb, sekarang ada fitur terbaru untuk custom domain dari rumahweb, yaitu seting blogspot. Gunakan saja opsi itu, seperti gambar dibawah ini

      4 Baris untuk Cname dari Google (Gambar 10)
      1 baris lagi adalah URL pihak ke-3 yang didapat dari blogspot.(gambar 13)

  3. gan saya sudah ikuti semua langkah diatas, tapi pas simpan di alamat blog nya masih aja tetap tanda merah gan (Kami tidak dapat memverifikasi otoritas Anda untuk domain ini. Kesalahan 9)
    mohon solusinya gan email sya ([email protected]) makasih

  4. Malam mas gani maaf sampai jam segini masih berkunjung di blog mas gani, saya masih bingung nih mas, kan saya sudah ada blog yang sudah diterima adsense tapi masih hosted alias blog saya masih . blogspo . com, nah yang masih buat sya bingung ketika blog saya yang sudah di terima saya belikan domain TLD nanti ketika saya daftarkan untuk upgrade kenon hosted apakah harus saya pasang ulang kode iklan baru di blog nya, karna pas masih subdomain .blogspot sudah saya pasang iklan…?? atau malah sebenernya ketika mau upgrade akun hosted ke non hosted yang harus didaftarkan blog lain yang sudah berdoamian TLD atau blog yang sudah ke terima dibelikan domian TLD baru..?? terimkash mas, harapannya dikash pencerahan, semoga sukses buat mas gani

    • Halo Rahma..
      Betul, harus pasang ulang kode iklan di blog TLD karena otomatis iklan tidak akan tampil di domain TLD karena akun adsense masih hosted.
      Proses ini layaknya pendaftaran baru karena akan di review ulang oleh Tim Adsense, apabila tidak diterima resikonya adalah blog tidak bisa menampilkan iklan lagi, karena iklan hanya bisa dipasang di blogspot saja.

      Saran terbaik adalah membuat blog TLD baru yang fresh, daftarkan ke Adsense. Apabila diterima, blogspot lama bisa dirubah ke TLD.
      Tidak masalah punya 2 jenis akun Adsense (hosted dan nonhosted) asalkan nama dan email berbeda.

  5. beralih ke non hosted apakah harus daftar lagi ke google ads mas. sedangkan di akun hosted sudah di approve oleh google ads.

  6. mas kalau blogspot di rubah menjadi com apakah pengeditan atau penambahan pos masi di kelola di akun blogger atau gmana mas ??

  7. Mas ganisebastian selamat pagi, mau tanya mas itu namanya mengalihkan ya mas, bisa berdampak ke blog atau tidak mas terus kalau sudah di alihkan blogspot ke .com bisa langsung di daftarkan ke adsense dengan akun no hosted ya mas ?

  8. slamat sore mas, saya mau tanya, saya sudah mengikuti langkah2 di atas, tapi setelah saya ubah di blogs domainnya keluar tanda warna merah seperti ini ” Kami tidak dapat memverifikasi otoritas Anda untuk domain ini. Kesalahan 14.
    Pada situs web pendaftar domain Anda, cari setelan Sistem Nama Domain (DNS) dan masukkan dua CNAME berikut: ”

    setelah saya klik di rumah web, DNS managemen semuanya sudah benar seperti di atas. tapi di blognya setelah saya tekan simpan malah masi keluar warna merah.

    dolusinya gimna itu mas gani?

    • Ya mas, pastinya akan kel;uar warna merah,,karena menunggu proses propagasi domain ke DNS baru, silahkan tunggu maksimal 24 jam, setelah itu baru bisa disimpan. Dengan begitu domain dari blogspot sudah mengarah ke domain baru.

  9. Mau Tanya mas Gani
    Langkah-Langkah yang Harus kita
    Buat untuk mendaftarkan Akun Blog kita
    Ke Goggle Adsense Bagaimana?
    Karena selalu TerTolak Terus..

    Terima kasih mohon Jawabannya

  10. bro maksudnya :setelah melakuan semua ada tulisan :Invalid Blog*Spot subdomain. gmn bro

  11. om kalau daftar domainnya di freenom sama engga ya cara dengan ini,,,??

  12. mas kalau uda berganti domainnya, kita harus submit ulang ke webmasterkah?
    kalau submit ulang, terus properti yang lama (properti alamat blogspot) gmn man?? apakah dihapus atau dibiarkan saja??
    dan bagaimana dengan yang lainnya??
    misal: bingwebmaster, alexa, google analytics dll
    mohon jawabannya mas, makasih

    • Property lama dhapus saja mas, jangan khawatir ini hanya pengalihan domain saja kok. Setelah menambahkan property dengan domain baru, maka semua properry dari blog lama (blogspot) akan langsung terindex semua, dan bukan satu persatu. Lakukan verifikasi ulang seperti biasanya.

      Untuk kode bingwebmaster, alexa, google analytics dll tidak terpengaruh, karena masih dalam satu template.

  13. berapa untuk mnukar costume nya gan? boleh mnta No hp atau apa lah yg bsa d hubungi?

    • Untuk menghubungi saya bisa melalui kontak. untuk custom domain blogspot apabila menemui kesulitan, bisa langsung kontak pihak Customer service hosting. Pasti nanti akan dibantu.

  14. thanks gan artikelnya bermanfaat sekali,

    berarti saat saya copy URL itu gagal terus mungkin blog nya harus punya osting sama domain dlu kali ya baru bisa d daftarin?

    • Hehe..sayangnya bukan untuk youtube mas, tapi buat blogspot yang ingin merubah URL blognya saja. Menjadi dot com atau dot net.

      • permis mas. mau tanya…
        apa bisa kita mengganti website kita yg udh di tolak oleh GA dgn situs web yang lain..?

      • jadi saya pengen mengajukan permohonan lg tapi dengan situs web yg berbeda, namun dgn email yg sama. apa blh yah mas..?
        trims….

        • Tambahkan pengguna baru dengan email baru,,lalu jadikan administrator, jangan lupa verifikasi kepemilikan situs diwebmaster.

  15. Mau nanya om kalo biaya nya berapa? Di rumah wen dari blogspot ke .com pertahunnya? He itu server indo ya

  16. Punya saya gagal ketika mau simpan di blogger. ada keterangan ini: Kami tidak dapat memverifikasi otoritas Anda untuk domain ini. Kesalahan 14. apakah gara-gara domain dot pw gam di dukung blogger mas?

    • Tenang mas @saleh khana, jika sudah melakukan record DNS secara benar dan masih muncul kesalahan 14, berarti domain masih dalam masa propagasi. Untuk hal itu kita hanya bisa menunggu sampai max 24 jam. Tetapi pengalaman tidak sampai selama itu kok.

      Setelah itu kembali ke dashboard blogger, kembali masukkan alamat domain yang baru . atau ikuti petunjuk gambar 17, 18 dan 19.

      Jika sudah tidak muncul eror atau kesalahan 14 lagi, maka domain baru sudah bisa di akses.

  17. maaf mas, misal nih, saya punya blogspot:

    xyz.blogspot.com, nah misal saya mau custom domain, apakah harus domain: xyz, atau yang lainnya?

    • Bisa dengan yang lain gan..dan terserah akan menggunakan nama domain apapun untuk awalannya. Fungsi custom domain adalah pengalihan saja. dari domain xyz.blogspot ke nama domain yang baru. Setelah jadi di custom domain, yang akan tampil nama domain agan yang baru. Semoga membabntu.

      • mas mau nanya, kalau udah ganti ke domain baru,. link blog saya yang lama (berakhiran blogspot.com) yang pernah saya share di sosmed itu kalau di klik sama orang apa bisa langsung dibawa ke domain saya yang baru secara otomatis gak? soalnya banyak postingan yang saya ikutkan dalam lomba, takutnya nanti jurinya gak bisa akses ke tulisan saya itu. Hehe sebelumnya makasi infonya mas 🙂

        • Otomastis akan dialihkan ke domain baru mbak baiqrosmala, semuanya..termasuk backlink yang pernah didapatkan, jadi jangan khawatir 😀

          • oooh baiklah.. kayaknya saya jadi beli domain di rumahweb. Soalnya CS nya mau bantuin setting dari blogspot ke domain baru tanpa biaya tambahan hehe.. setting sendiri gak paham soalnya 😀
            makasi banyak infonya gan, sangat membantu bagi yang gaptek kayak saya haha

            • Betul, untuk provider hosting di dewaweb akan langsung bantu proses custom domain, cukup kirimkan kode seting pihak ketiga dari dashboar blog dan kirimkan ke CS dewaweb melalui fasilitas Ticket 😀

  18. iya mas @achmad..masih seperti semula,tetap di akses melalui dashboard blogger,kita hanya custom domain saja,..jadi bedanya nama blogspot nya sudah hilang dan berganti menjadi domain yang kita pilih sendiri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0