in ,

Mengetahui Fungsi Sensor Sidik Jari dan Pilihan Ponsel Fingerprint Terbaik

Ponsel Fingerprint Terbaik – Apa yang baru, yang paling sering kita temui pada sebuah ponsel atau smartphone android terbaik keluaran terbaru 2016 ?. Beberapa pembaca Klik Mania mungkin sepakat dengan saya, jika jawaban dari pertanyaan tersebut adalah hadirnya sebuah fitur sensor sidik jari atau finger print scanner.

Bahkan, mungkin hampir sebagian besar pembaca saat ini sudah memiliki dan menggunakan smartphone yang sudah dilengkapi dengan sensor pemindai canggih ini.

Postingan ini akan menyajikan beberapa fungsi utama sensor sidik jari di ponsel, dan menyertakan pilihan smartphone finger print terbaik secara lengkap. Jadi, jika ada sebagian pembaca saat ini yang belum memiliki smartphone dengan pemindai sidik jari, dan berencana membeli smartphone finger print terbaru.

Postingan ini dapat membantu kamu menemukan alasan terbaik mengapa perlu membeli sebuah smartphone finger print, serta dapat menentukan pilihan produk yang sesuai kebutuhan dan budget dengan cepat dan mudah.

Prediksi Penggunaan Teknologi Fingerprint

Saat ini hampir sebagian besar produsen tertarik untuk menggunakan fitur sensor sidik jari pada produk flaghsip terbaru buatan mereka. Tren penggunaan fitur canggih ini, dipercaya akan semakin populer ke semua level smartphone yang lain.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun. DigiTimes, sebuah media teknologi terpercaya. Menginformasikan, bahwa penetrasi sensor pemindai sidik jari pada smartphone akan meningkat di atas 50 persen pada 2017, naik dari 40 persen pada tahun ini.

Menurut analisis yang dari beberapa pengamat industri, sejak 2015, minat para produsen untuk menyematkan fitur pemindai sidik jari di smartphone telah muncul dan terus meningkat. Hal ini menjadi alasan utama para pengamat industri, untuk memperkuat prediksi bahwa dipastikan pilihan varian smartphone berfitur finger print akan semakin banyak. Mulai dari perangkat dengan harga murah hingga yang mahal.

Manufaktur sensor sidik jari yang berbasis di Tiongkok dan Taiwan pun, hingga saat ini terus melakukan pengembangan dan unjuk gigi di ajang kompetisi internasional. Namun, kedua perusahaan manufaktur ini harus berusaha keras di negara asalnya, mengingat minat smartphone di Tiongkok diprediksi mencapai hampir 500 juta unit pada tahun ini.

Pengapalan pemindai sensor pembaca sidik jari dari kedua negara berpeluang tumbuh year-over-year (YoY) lebih dari 100 persen pada 2017.

Berdasarkan hasil laporan resmi yang diketahui, harga produksi saat ini untuk sensor sidik jari paling murah US$ 3 per unit pada semester kedua 2016. Implementasi teknologi finger print memiliki peluang pertumbuhan yang signifikan, karena makin banyak yang menggunakan teknologi baru ini, yang membuat ongkos produksi makin murah, sehingga penggunaannya pun kian luas.

Fungsi Utama Sensor Sidik Jari di Ponsel

ponsel fingerprint

Hingga di penhujung tahun 2016 ini, penggunaan teknologi sensor sidik jari untuk ponsel sudah semakin populer. Ini terbukti bahwa fitur pemindai ini tidak lagi hanya untuk smartphone level high end. Teknologi fingerprint scanner ini juga sudah banyak ditemukan pada smartphone middle end. Bahkan ponsel pintar level low end yang menggunakan teknologi sensor ini juga sudah banyak ditemukan di pasaran.

Lalu, apakah fitur sensor sidik jari ini akan benar-benar berfungsi dan bermanfaat bagi pemilik ponsel ? Apa sebenarnya fungsi utama dari sensor sidik jari ini ? Seperti dilansir Tekno Liputan6.com, sedikitnya ada lima fungsi utama sensor sidik jari di ponsel.

#1. Pengganti Metode Pengaman Lama

Jika sebelumnya pengaman ponsel lebih populer dengan penggunaan kata sandi, PIN atau pola tertentu. Kini hadirnya sensor pemindai sidik jari, dipastikan akan menjadi pengganti semua metode pengamanan lama tersebut. Membuka pengaman ponsel dengan cara menempelkan jari ke ponsel terbukti lebih mudah dan praktis, bila dibandingkan harus mengingat kata sandi, PIN atau pola.

#2. Lebih Cepat Mengakses Ponsel

Setiap ponsel yang menggunakan pengaman sensor sidik jari terbukti dapat dibuka dan diakses lebih cepat oleh penggunanya. Sejak pertama kali dikembangkan di tahun 2015, hingga saat ini respon teknologi fingerprint scanner sudah mengalami peningkatan. Respon sensor sidik jari sudah lebih cepat bila dibandingkan tahun sebelumnya. Bahkan, beberapa ponsel yang telah diedarkan dipasarkan hanya membutuhkan waktu 0,2 detik untuk membaca sidik jari penggunanya.

#3. Resiko Pembobolan Ponsel Lebih Kecil

Setiap sidik jari manusia berbeda dengan manusia lainnya. Ini artinya sidik jari memiliki sifat dan karakter yang khas dan unik. Ponsel yang sudah diamankan dengan sensor pemindai sidik jari dipastikan akan mengalami resiko pembobolan yang lebih kecil. Berbeda halnya dengan PIN, pola, atau kata sandi. Pengaman lama ini lebih rentan pembobolan karena bisa diakali atau bahkan ditebak.

#4. Mudah di Setting

Untuk dapat mengaktifkan sensor sidik jari sebagai pengaman ponsel. Pengguna hanya perlu menyelesaikan beberapa langkah mudah untuk menyetel sidik jarinya sebagai pembuka ponsel. Pemindai sidik jari sangat mudah disetting oleh semua pengguna ponsel.

#5. Autentikasi Transaksi Online

Selain sebagai pengaman, sensor pemindai sidik jari bisa difungsikan untuk proses autentikasi transaksi online yang dilakukan penggunanya. Sebagai contoh, pada akhir tahun lalu pengguna ponsel seri tertentu dapat melakukan autentikasi transaksi pembelian items di Google Play cukup dengan jempolnya.

Pilihan Ponsel Fingerprint Terbaik Paling Direkomendasikan

Pengguna ponsel dengan sensor fingerprint scanner dipastikan akan semakin meluas dan semakin digemari oleh pemilik ponselnya. Sensor sidik jari ini terbukti lebih efektif untuk mengamankan seluruh data dan file yang penting dan bersifat pribadi yang tersimpan dalam ponsel.

Selain telah mulai dikembangkan sejak tahun 2015 dan terus tumbuh hingga saat ini. Kepopuleran fitur sensor fingerprint pada smartphone juga tak lepas dari keberhasilan Apple dengan iPhone 5s. Apple telah melakukan promosi secara serius untuk mempopulerkan fitur sensor sidik jari yang digunakan pada iPhone.

Kini sensor sidik jari tidak hanya dapat ditemukan pada smartphone kelas atas saha. Tingginya minat produsen serta murahnya ongkos produksi teknologi sensor ini, membuat teknologi ini juga populer digunakan pada smartphone midle dan low end. Berikut pilihan ponsel fingerprint scanner terbaik 2016 yang dibandrol dengan harga mulai 1 jutaan hingga 2 jutaan (murah).

Ponsel Meizu M3 Note Fingerprint

ponsel fingerprint

Ponsel Meizu M3 Note dirancang dengan desain unibody berbahan utama aluminium seri 6000. Di Tiongkok ponsel Meizu M3 Note varian RAM 2GB dengan ROM berkapasitas 16GB dibandrol dengan harga 799 Yuan atau sekitar Rp 1,6 juta. Sedangkan model RAM 3GB dengan memori internal 32GB dijual dengan harga 999 Yuan atau sekitar Rp 2 juta.

Ponsel fingerprint ini dilengkapi sebuah tombol home fisik dengan sensor sidik jari mTouch 2.1. Sensor sidik jari mTouch 2.1 diklaim dapat membuka ponsel hanya dalam waktu 0,48 detik. Selain desain elegan, ponsel Meizu M3 Note fingerprint juga didukung dengan hardware berkualitas yang berjalan berjalan pada OS Android 5.1 Lollipop dengan Flyme 5.1 UI.

Detail Spesifikasi Meizu M3 Note
Chipset Mediatek MT6755 Helio P10
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 2 GB/16 GB dan RAM 3 GB/32 GB
Baterai Li-ion 4.100 mAh
Kamera 13MP & 5MP
Layar IPS 5.5 inci 1080p

 Ponsel UMi Touch Fingerprint Scanner

ponsel fingerprint

UMi Touch merupakan ponsel fingerprint scanner terbaik dengan harga murah hanya USD 159,99 atau sekitar Rp 2,1 juta. UMi Touch fingerprint scannter didukung dengan layar 5,5 inci 1080p berlapis kaca 2.5D, prosesor octa-core MediaTek MT6753, RAM 3GB, ruang simpan 16GB dan didukung slot microSD card berkapasitas hingga 128GB.

Tidak hanya itu, ponsel UMi Touch juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas besar 4.000 mAh, kamera depan 5MP dan kamera belakang 13MP Sony IMX328. Dan yang menarik dari ponsel UMi Touch adalah ponsel ini dapat menjalankan dua sistem operasi yaitu Android dan bisa juga menjalankan Windows 10.

Detail Spesifikasi UMi Touch
Chipset MediaTek MTK6753 Octa-core
OS Android dan Windows 10
Memori RAM 3 GB dan storage 16 GB
Baterai Li-ion 4.000 mAh
Kamera 13MP & 5MP
Layar IPS 5.5 inci 1080p

Ponsel Meizu M3 Sensor Sidik Jari Murah

ponsel fingerprint

Meizu adalah salah satu produsen berbasis di Tiongkok yang cukup menyita perhatian para pecinta gadget. Produk ponsel terbaik terbaru yang diluncurkan adalah Meizu M3. Ponsel ini diperkenalkan sebagai perangkat entry-level dengan tingkat keamanan ekstra sensor sidik jari yang disematkan pada tombol home fisik.

Smartphone Meizu M3 didukung dengan RAM 2GB dan penyimpanan internal 16GB. Ponsel Meizu M3 dijual seharga 599 Yuan atau sekitar Rp 1,2 jutaan. Sedangkan untuk Meizu M3 varian RAM 3GB dan penyimpanan 32GB dilepas di angka 799 Yuan atau setara dengan Rp 1,6 jutaan. Singkatnya Meizu M3 mengusung spesifikasi yang menarik, dengan prosesor octa-core, kamera belakang 13MP, dan akses data 4G LTE.

Detail Spesifikasi Meizu M3
Chipset Mediatek MT6750 Octa-core
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 2 GB/16 GB dan RAM 3 GB/32 GB
Baterai Li-ion 2.870 mAh
Kamera 13MP & 5MP
Layar IPS 5.0 inci 720p

ZTE Blade A711 Fingerprint Harga 1,9 Juta

ponsel fingerprint

Blade A711 adalah ponsel fingerprint scanner terbaik yang murah, namun dibekali dengan beragam fitur premium dan mewah. Dijual dengan harga sebesar Rp 1.899.000 di Lazada, Blade A711 dilengkapi dengan sensor sidik jari multifungsi.

Selain untuk membuka kunci layar, sensor sidik jari multifungsi dapat menjalankan lima aplikasi tertentu yang dapat diaktifkan dengan lima jari berbeda.

Detail Spesifikasi ZTE Blade A771
Chipset Qualcomm Snapdragon 615
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 2 GB, internal 16 GB
Baterai Li-ion 3.000 mAh
Kamera 13MP & 5MP
Layar IPS 5.5 inci 1080p

Ponsel Xiaomi Redmi Note 3 Fingerprint

ponsel fingerprint

Xiaomi Redmi Note 3 tersedia dalam dua versi terbaik, versi pertama diluncurkan pada November 2015. Versi ini didukung dengan Mediatek Helio X10. Bulan Januari 2016, Xiaomi kembali meluncurkan Redmi Note 3 dengan chipset Qualcomm Snapdragon 650. Kedua versi ponsel Xiaomi terbaik tersebut sudah didukung dengan fitur sensor fingerprint scanner.

Redmi Note 3 dengan RAM 2GB dan memori internal 16 GB dibandrol dengan harga murah Rp 1,9 jutaan saja. Sementara varian RAM 3GB dan memori internal 32 GB Rp 2,3 jutaan.

Detail Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 3
Chipset Qualcomm Snapdragon 650/MediaTek Helio X10
OS MIUI 7 berbasis Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 2/3 GB, internal 16/32 GB
Baterai Li-ion 4.000 mAh
Kamera 16MP (Qualcomm) dan 13 (MediaTek), depan 5MP
Layar IPS 5.5 inci 1080p

Ponsel Coolpad Shine

Pilihan Ponsel Fingerprint Terbaik

Ponsel fingerprint Coolpad Shine salah satu ponsel pintar 4G terbaru, Android 5.1 Lollipop dengan sentuhan Cool UI yang dipasarkan dengan harga Rp 2.999.000 di Indonesia. Fitur sensor sidik jari Coolpad Shine cukup menarik. Dikenal sebagai sensor fingerprint 360°. Ponsel Coolpad Shine ini dapat dibuka dari sudut manapun, tanpa perlu meluruskan jari.

Kecepatan sensor sidik jari untuk membuka Coolpad Shine cukup cepat hanya sekitar 0.5 detik saja. Selain itu, sensor sidik jari dapat difungsikan sebagai tombol shutter, jalan pintas aplikasi, dan tombol jawab untuk panggilan masuk.

Detail Spesifikasi Coolpad Shine
Chipset Qualcomm Snapdragon 615
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 2 GB, internal 8 GB
Baterai Li-ion 2.500 mAh
Kamera 13MP & 5MP
Layar IPS 5,5 inci 720p

Ponsel ZTE Blade A1 Fingerprint Scanner

ponsel fingerprint

 

ZTE Blade A1 adalah ponsel dengan sensor sidik jari yang sudah didukung jaringan 4G LTE. Ponsel ZTE Blade A1 dirancang dengan desain yang hampir mirip dengan iPhone 5c. ZTE Blade A1 juga menggunakan plastik glossy yang sangat mengkilap.

Blade A1 menggunakan sistem Android 5.1 Lollipop dengan antarmuka MiFavor 3.2. ZTE Blade A1 fingerprint scanner dijual seharga CNY 599 atau sekitar Rp 1,3 jutaan di Tiongkok.

Selain dibekali dengan sensor sidik jari, ponsel fingerprint ZTE Blade A1 juga didukung dengan spesifikasi berkualitas yang pasti cukup handal untuk digunakan sehari-hari.

Detail Spesifikasi ZTE Blade A1
Chipset MediaTek MT6735
OS Android dan Windows 10
Memori RAM 2 GB, internal 16 GB
Baterai Li-ion 2.800 mAh
Kamera 13MP & 5MP
Layar IPS 5 inci 720p

Ponsel Coolpad Note 3 Lite

Ponsel Coolpad Note 3 Lite dengan sensor sidik jari ini dijual dengan harga super murah yaitu sekitar Rp 1,4 jutaan. Coolpad Note 3 Lite telah dibekali dengan beberapa fitur yang sering ditemukan pada smartphone kelas flagship.

Smartphone Coolpad Note 3 Lite sudah menggunakan OS Android 5.1 Lollipop dengan sentuhan Cool UI 6.0. Layar Coolpad Note 3 Lite memiliki ukuran seluas 5 inci 720p, memori internal 16GB, chipset MediaTek MT6735, kamera 13MP & 5MP, dan baterai 2.500 mAh.

Detail Spesifikasi UMi Touch
Chipset Mediatek MT6735
OS Android dan Windows 10
Memori RAM 3 GB, internal 16 GB
Baterai Li-ion 2.500 mAh
Kamera 13MP & 5MP
Layar IPS 5 inci 720p

Ponsel Lenovo Vibe K4 Note

ponsel fingerprint

Lenovo Vibe K4 Note adalah smartphone fingerprint scannter terbaru dari Lenovo yang menjadi salah satu produk yang paling saya rekomendasikan. Lenovo pertama kali meluncurkan Lenovo Vibe K4 Note ke pasar Indonesia pada Maret 2016. Ponsel Lenovo Vibe K4 Note di Indonesia di jual dengan harga Rp 2.899.000.

Selain sudah dibekali dengan sensor sidik jari premium, Vibe K4 Note ini juga dibekali dengan sejumlah fitur premium lainnya seperti NFC, dan konektivitas 4G. Lenovo juga melengkapi ponsel Vibe K4 Note dengan dual speaker stereo di bagian depan yang didukung oleh teknologi audio Dolby Atmos.

Teknologi Dolby Atmos, terbukti cuku efektif membuat dual speaker mampu meminimalkan kebisingan dan distorsi suara saat memutar lagu atau video. Suara yang dikeluarkan pun tak hanya kencang tapi nyaman didengar.

Detail Spesifikasi Lenovo Vibe K4 Note
Chipset Mediatek MT6753
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 3 GB, internal 16 GB
Baterai Li-ion 3.300 mAh
Kamera 13MP & 5MP
Layar IPS 5.5 inci 1080p

Ponsel ZTE Blade S7

ponsel fingerprint

Ponsel ZTE Blade S7 dipasarkan pertama kali di Indonesia pada Februari 2016. Selain ZTE Blade S7 cukup menarik karena didukung dengan dual kamera berkualitas pixel yang sama. ZTE Blade S7 juga dirancang dengan dukungan frame aluminium alloy dan bezel yang terbilang tipis.

ZTE menyertakan teknologi sensor mata dan sidik jari yang multifungsi yang memungkinkan pengguna untuk menjalankan 5 aplikasi tertentu, yang dapat diaktifkan dengan 5 jari berbeda.

Detail Spesifikasi ZTE Blade S7
Chipset Qualcomm MSM8939 Snapdragon 615
OS Android 5.1 Lollipop
Memori RAM 3 GB, internal 32 GB
Baterai Li-ion 2.500 mAh
Kamera 13MP dan 13 MP
Layar IPS 5.5 inci 1080p

Penutup

Setelah mengetahui beberapa fungsi sensor sidik jari di ponsel. Kita semua mengetahui bahwa teknologi ini dipastikan membawa manfaat pada ponsel dan pengguna ponselnya. Selain dipastikan membuat data ponsel terjaga kerahasiaannya dengan aman, berkat sensor sidik jari kini pengguna tidak perlu lagi khawatir jika terjadi pencurian ponsel yang mereka miliki.

Beberapa ponsel yang sudah didukung dengan sensor sidik jari umumnya sudah memiliki konsep desain unibody. Ini artinya ketika ponsel terisi penuh yang dilindungi sensor pemindai jari dicuri, ponsel tetap dapat menyala. Sensor ini akan mempersempit ruang gerak pencuri untuk mengakses ponsel, seperti merestart atau bahkan menonaktifkan ponsel.

Murahnya ongkos produksi teknologi sensor akhirnya membuat vendor lebih mudah menggunakan teknologi ini pada semua jajaran produk terbaik mereka. Dari yang paling mahal hingga yang paling murah. Tersedianya pilihan yang lebih lengkap dan banyak, tentu akan memudahkan calon pembeli ponsel fingerprint dalam menentukan pilihan terbaik yang sesuai kebutuhan dan budget yang mereka miliki.

Anda memiliki rekomendasi ponsel fingerprint terbaik dari merek lainnya ? silahkan sampaikan rekomendasi anda untuk pembaca, melalui kolom komentar yang tersedia pada postingan ini.

Baca : CMRA, Aksesori Ekstra Apple Watch dan iPhone untuk Fotografi dan Rekam Video

Jangan lupa juga bantu juga yang lainnya yang ada di dunia ini, untuk mengetahui fungsi sensor sidik jari dan pilihan ponsel fingerprint terbaik, dengan cara menekan tombol share yang tersedia di bawah postingan ini. Salam Teknologi.

Author fdl2207

Halo, salam kenal dari saya untuk seluruh pembaca Klik Mania.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Loading…

0